Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Inilah Pusat Perbelanjaan Termewah di Dunia!

Atmosfer mewah dengan kenyamanan berbelanja maksimal.

Inilah Pusat Perbelanjaan Termewah di Dunia!

Ketika sedang melakukan perjalanan, aktivitas berbelanja sudah menjadi sebuah keharusan, apalagi jika konsepnya berpelesir mewah. Untuk menyambangi sejumlah pusat perbelanjaan kelas dunia dan menenteng tas berbelanja berlogo brand internasional ternama ibarat sebuat prestasi. Lebih tepatnya, prestasi yang menunjukkan prestise.

Pengalaman berbelanja ini tidak dapat terbayarkan, terutama jika dilakukan di pusat perbelanjaan dengan atmosfer serba mewah! Tidak hanya besar secara skala, namun setiap detailnya juga bicara makna eksklusif.

Tersebar di berbagai sudut pelosok dunia, di bawah ini merupakan delapan pusat perbelanjaan termewah di dunia hasil kurasi Bazaar. Di mana saja letaknya?


1. Harrods di London



Terletak di ruas jalan Brompton di kota London, Harrods merupakan pusat perbelanjaan mewah yang namanya telah mendunia. Pusat perbelanjaan berkelas ini memiliki luas sekitar 20.000 meter persergi. Dan, sempat dinobatkan sebagai pusat perbelanjaan terbesar di benua Eropa.

Omnia Omnibus Ubique adalah moto dari Harrods, yang berarti diperuntukkan untuk semua orang, di mana pun. Harrods selalu tampil menawan dengan dekorasi Natalnya di bulan Desember.


2. Galeries Lafayette di Paris




Membuka cabangnya yang bertempat di Pacific Place, Jakarta, selanjutnya terdapat Galeries Lafayette. Pusat perbelanjaan mewah yang satu ini berasal dari Paris, Prancis. Di tempat asalnya, Galeries Lafayette mengusung konsep megah sekaligus klasik khas gaya arsitektur Eropa.

Terdiri dari 10 lantai yang didominasi dengan label-label premium kelas dunia, Galeries Lafayette juga secara rutin menggelar acara pergelaran fashion untuk label-label yang bernaung di bawahnya.


3. Galleria Vitorio Emanuelle di Milan



Berpindah lokasi ke kota Milan, terdapat sebuah pusat perbelanjaan berkelas yang bernama Galleria Vitorio Emanuelle. Atau, lebih dikenal dengan singkatan nama The Galleria.

Dikenal sebagai pusat bisnis, arsitektur yang mengusung nuansa bangunan klasik khas Eropa dengan kubahnya menjadi ciri khas. Selain butik fashion, kafe hingga restoran berkelas, di Galleria terdapat toko musik terbesar di Eropa, yaitu The Feltrinelli Records.


4. Stadsfeestzaal di Antwerp



Stadsfeestzaal adalah pusat perbelanjaan ikonis yang terletak di kota Antwerp. Hanya dari arsitekturnya yang bergaya neo klasik, Anda sudah dapat merasakan kemewahannya. Stadsfeestzaal didirikan di tahun 1908 oleh arsitek yang bernama Alexis Van Mechelen.

Selain mewah, pusat perbelanjaan ini juga selalu ramai dikunjungi karena rutin menggelar berbagai acara maupun ekshibisi ternama. Misalnya saja, ekshibisi seni, Antwerp Antiques Fair, pameran buku, otomotif, dan rangkaian acara lainnya.


5. Department store Quartier 206 di Berlin



Kerap disebut singkat dengan istilah Quartier 2016, di kota Berlin juga terletak sebuah pusat perbelanjaan kelas dunia. Department store Quartier 206 pertama kali dibuka untuk publik di tahun 1997. Sejak awal didirikannya, pusat perbelanjaan mewah yang satu ini berfokus menghadirkan pusat destinasi belanja untuk label fashion berkelas. Tak ketinggalan kosmetik, aksesori, buku, seni, hingga florist.


6. Magna Plaza di Amsterdam



Sebuah faktor yang sudah pasti menjadi keunggulan dari Magna Plaza di Amsterdam. Nilai berharga dari arsitekturnya sendiri, ibarat menjadi saksi sejarah, Magna Plaza mengadaptasi gaya aristektur Neo Gothic. Sebuah gaya arsitektur yang tidak umum bagi sebuah pusat perbelanjaan, tetapi hal tersebut justru berimbas menjadi letak kemewahannya. Bravo kepada sang arsitek, Cornelis Hendrik Peters.


7. Dubai Mall di Dubai



Bukan kabar baru, Dubai merupakan lokasi berdirinya sejumlah gedung pencakar langit termegah di dunia. Kota yang terletak di Uni Emirat Arab ini juga memiliki sebuah pusat perbelanjaan mewah kelas dunia. Dubai Mall menghadirkan pengalaman berbelanja yang sarat akan kemewahan, baik dari fasad desain arsitekturnya hingga jajaran butik premium yang berada di dalamnya.


8. Marina Bay Sands di Singapura



Kita tutup dengan pusat perbelanjaan mewah yang terletak di Asia, tepatnya di Singapura. Sejak dibuka, Marina Bay Sands menjadi destinasi pusat perbelanjaan untuk sejumlah koleksi label premium. Hingga hari ini, Marina Bay Sands selalu menjadi pilihan utama bagi para pencinta fashion yang ingin berburu koleksi premium dari desainer kelas dunia.




(Foto: Courtesy of Instagram @minkumiko, @harrods, @prettylittlelondon, @galerieslafayette, @quartier206, @staadfeestzaal, @magnaplaza, @marinabaysands)