Akhir Pekan Menikmati Kuliner Eksotis di Orient8 Hotel Mulia Senayan Jakarta

Siapa yang merindukan suasana hangat di Orient8 sambil menikmati kuliner masakan Prancis hingga Pan Asia? Silakan bernostalgia, karena resto ini sudah beroperasi kembali.

Akhir Pekan Menikmati Kuliner Eksotis di Orient8 Hotel Mulia Senayan Jakarta


Restoran Prancis-Pan Asia yang populer, Orient8, kembali dibuka di Hotel Mulia Senayan, Jakarta. Khusus di hari Minggu, saat yang sempurna untuk menikmati waktu senggang, jangan lewatkan pengalaman brunch di restoran elegan dengan berbagai sudut yang Instagrammable ini.

Orient8 menawarkan menu yang menggabungkan beragam tradisi kuliner di kawasan Asia, khususnya Asia Tenggara. Pencinta masakan Prancis, Thailand, dan Vietnam akan sangat dimanjakan dengan pilihan menu yang sangat beragam. Mulai dari Noodle Soup yang lengkap dengan pilihan topping, Foie Gras dalam bentuk mousse yang istimewa, Beef Wellington, Sushi dan Sashimi, Kari Thailand yang gurih, dan kue-kue Prancis yang lembut, semua ada.

Beberapa menu yang menjadi juara adalah Roasted Lamb Shank, Escargot Burgundy Snails, Crab Cake with Aioli, Fresh Oyster, Beef Cheek, danPizza super tipis yang lezat.

Selain Fresh Oyster, makanan laut segar juga disajikan dengan pilihan yang sangat banyak, aneka dessert mewah berupa Chocolate Fountain dengan berbagai buah dan kue, aneka Tarte, Pudding dan juga homemade Ice Cream, serta free flow champagne dan cocktail.

Brunch dimulai pukul 11.00 hingga 14.30. Jika membawa anak-anak, disediakan area khusus di depan restoran. Orient8 menawarkan pengalaman bersantap yang tak terlupakan dengan opsi harga free-flow non alcohol atau free flow alcohol, Anda bisa menghubungi Hotel Mulia Senayan Jakartauntuk detailnya, atau mencari info lainnya di sini.

(Foto: Courtesy of Hotel Mulia Jakarta)


Read Next


More Fromculture