Gaya rambut masih memiliki nuansa throwback yang kental untuk musim gugur 2019. Inspirasi gaya tahun '80-an dan '90-an telah memengaruhi mulai dari ponytail dan aksesori rambut. Tetapi ada juga beberapa tren yang lebih feminin untuk dicoba tahun ini seperti low bun dan ikal segar. Mari simak tren rambut terbesar di musim gugur 2019 langsung dari runway dan Instagram.
1. '80s Redux
Pada runway musim gugur Louis Vuitton, banyak elemen yang meneriakkan kesan tahun '80-an seperti rambut dibelah ke satu sisi dan ditata menutupi satu mata. Untuk membuat penampilan tampak kekinian, hindari menggunakan hairspray atau produk penataan lain dengan berlebihan.
2. '80s Redux
Kami pikir kami tidak bisa lebih mencintai Lizzo hingga dia tampil dengan kuncir kuda yang diikat ke satu sisi. Tampilan ini benar-benar menyenangkan.
3. The New Braids
Jika sepertinya gaya kepang baru saja menjadi tren, kini ia hadir kembali. Mulai dari gaya subtle dan bohemian seperti Margot Robbie atau layaknya Wednesday Addams di pergelaran mode musim gugur/dingin 2019 milik Prada, kepang adalah tren yang versatile tak peduli apa tipe dan tekstur rambut Anda. Bagaimanapun, ini adalah gaya klasik yang tak lekang waktu.
4. The New Braids
Gaya sleek dengan belahan di bagian tengah yang dipermanis oleh kepang ala Wednesday Addams terlihat di backstage pergelaran mode musim gugur dari Prada.
5. The New Braids
Sporty braid merupakan tampilan di backstage Max Mara. Gaya ini bisa Anda aplikasikan saat ke gym, kantor, atau di antaranya.
6. The New Braids
Di pergelaran mode Ulla Johnson, rambut dibelah ke samping lalu dikepang dan diikat menggunakan bahan berwarna senada.
7. Euphoria Hair
Anda mungkin sudah mendengar tren Euphoria makeupyang terinspirasi dari serial televisi HBO dan kini saatnya kita dikenalkan dengan Euphoria hair. Jangan takut untuk berkreasi dengan rhinestones dan gems di musim ini layaknya Kerry Washington di foto di atas.
8. Euphoria Hair
Acid lime extensions ditambahkan pada rambut model di pergelaran mode Philp Plein musim gugur 2019.
9. Euphoria Hair
Alicia Keys mengenakan 300 kristal Swarovski yang dilem ke kepang ponytail miliknya.
10. Chain Mail
Headbands telah menjadi tren selama berbulan-bulan. Tampilannya bisa berubah dari kesan feminin menjadi kekanak-kanakan apabila menggunakan material rantai seperti di pergelaran mode Balmain.
11. Chain Mail
Penata rambut Justine Marjan menambah extensions terbuat dari rantai ke rambut pada model di pergelaran mode Christian Siriano.
12. Accessory Overload
Gabrielle Chanel pernah mengatakan, "Lepaskan satu aksesori sebelum Anda meninggalkan rumah". Abaikan nasihat tersebut saat berbicara mengenai aksesori rambut di musim ini dan lakukan hal sebaliknya. Tambahkan sparkly baubles, clips dan pins pada rambut Anda sebelum keluar rumah. Semakin banyak, semakin baik.
13. Accessory Overload
Di panggung mode Chanel, penata rambut Sam McKnight menggunakan berbagai jenis pita, pins dan bunga di rambut para model.
14. Accessory Overload
Gayahalf-up terkesan simpel dan clean untuk ditambahkan aksesori rambut yang dramatis.
15. Accessory Overload
Hias low ponytail dengan pita berbahan beledu dan Anda akan siap untuk menghadiri pergelaran karpet merah atau gala.
16. Accessory Overload
Sebuah metallic barette yang disematkan di low ponytail adalah tampilan paling mudah dan sempurna untuk menyamarkan bad hair day.
17. Accessory Overload
Satu bobby pin memberi kesan seolah Anda lupa untuk mencopotnya. Tapi tiga bobby pins? Itu adalah hair statement.
18. Accessory Overload
Pada panggung Oscar de la Renta, rambut para model ditata menjadi low ponytail menggunakan ikat rambut hitam yang simpel dengan dua pin emas di setiap sisinya.
19. Accessory Overload
Kumpulkan semua aksesori rambut berwarna emas dan sematkan pada low ponytail Anda untuk sebuah tampilan yang memukau.
20. Tale of Two Textures
Tiru Zendaya dan gunakan gel pada rambut bagian atas hingga belakang kuping. Hasilnya dapat menciptakan dua tekstur, ultra-glossy dan natural.
21. Tale of Two Textures
Pada pergelaran mode Kate Spade, model Grace Elizabeth menampilkan gaya rambut yang diluruskan dari akar dan bertransisi ke tekstur soft waves. Cara menciptakan gaya ini di rumah? Belah rambut menjadi dua bagian dan kenakan loose braid saat Anda tidur.
22. Tale of Two Textures
3.1 Phillip Lim menata rambut para model dengan meluruskannya di bagian akar, lalu membuat transformasi ke tekstur fluffy, bouncy curls dengan volume ekstra.
23. The New Pony
Anda bisa berterima kasih kepada boneka Bratz atas kembalinya gaya sleek dan shiny ponytail yang terlihat pada rambut Bella Hadid dan Kylie Jenner.
24. The New Pony
Kylie Jenner berterima kasih pada Bella Hadid atas inspirasi di balik deep side parted ponytail yang dikenakannya ini.
25. The New Pony
Di pergelaran mode Badgley Mischka, ponytail ditata tepat di bagian tengah kepala dan diikat menggunakan ikat rambut panjang berwarna hitam untuk pernyataan yang simpel namun dramatis.
26. The New Pony
Jangan terlalu banyak berpikir: ikat rambut menjadi low ponytal dan balut bagian atas ikatannya. Gaya ini selalu membuat Anda tampil chic dengan mudah.
27. Loose Tendrils
Zazie Beets dan penata rambut Lacy Redway merajai karpet merah di Venesia musim ini. Salah satu tampilan favorit kami adalah updo dengan loose curl tendrils di bagian belakang leher.
28. Loose Tendrils
Rambut sengaja dibiarkan sedikit menutupi wajah di pergelaran mode Versace.
29. Loose Tendrils
Kombinasikan dua tren dalam satu tampilan: gaya sleek dan low braid dengan sedikit helai rambut yang dibiarkan lepas untuk membingkai wajah.
30. Loose Tendrils
Tak ada yang lebih menyenangkan atau menggoda dibanding prom hair ala tahun '90-an yang dibuat menjadi modern.
31. Hat Hair
Hanya karena mengenakan topi, tak berarti Anda lantas lupa menata rambut. Di panggung mode Zimmermann, rambut model ditata menjadi loose waves di bawah sebuah beret.
32. Hat Hair
Pasangkan tekstur keriting alami dengan kacamata hitam dramatis dan topi bergayachic seperti yang terlihat di panggung Dior.
33. Hat Hair
Di panggung Zadig e Voltaire, rambut ditata menjadi grungy waves di bawah beanie cap.
34. Low Rider
Ini adalah jenis hair knot yang Anda inginkan. Gaya ini mudah ditata di ujung ponytail.
35. Low Rider
Low chignon menjadi tampilan kunci di Brock Collection.
36. Low Rider
Di panggung mode Brandon Maxwell, rambut ditata menjadi keriting dan dibuat menjadi low chignon.
37. Low Rider
Tampilan kunci di panggung mode Dion Lee adalah model rambut low ponytail yang digulung dan diikat dengan ikat rambut senada. Gaya ini dapat meningkatkan tampilan Anda dari tatanan rambut yang membosankan.
(Penulis: Jenna Rosenstein; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Putri Arifa Malik; Foto: Courtesy of Bazaar US)