Sentuhan Karya Keith Haring pada Koleksi Coach

Bahkan Mailbox bag kembali hadir dengan nuansa serupa.

Coach S/S 2018


Tribut bagi kaum millenial dan sisi klasik New York seakan menjadi kombinasi menarik yang tengah menjadi favorit Stuart Vevers.

Direktur kreatif di balik label kebanggaan Amerika Serikat, Coach ini kembali memberi suntikan serupa namun dalam kemasan yang lebih baru dan seru bagi koleksi musim semi 2018-nya.

Americana, satu kiasan yang sering dikaitkan dengan hal-hal bergaya lawas tampak menghiasi sejumlah presensi yang merujuk pada padanan eveningwear.

Untuk satu hal tersebut, Stuart Vevers mendaulat slit dress bermaterial satin sebagai primadonanya.








Sejumlah slip dress tampil dengan ragam sentuhan, mulai dari aksen mengilap, lace yang menawan, aura maskulin dari bomber jacket, kardigan juga sweatshirt berpalet pastel hingga padu-padan leather jacket yang menguatkan unsur country.






Pada presentasi kali ini, Stuart turut menghidupkan kembali spirit idolanya sejak ia beranjak dewasa.

Ialah Keith Haring, seniman jalanan yang populer dengan karya mural-nya. Karya-karya Keith yang menginspirasi koleksi Coach musim mendatang dituangkan ke dalam sejumlah item, mulai dari sweatshirt juga T-shirt yang berkilau berkat bubuhan glitter.



Sementara jika bicara mengenai aksesori, Coach melansir sejumlah alas kaki dengan injeksi sparkling semisal pada boots dan heels-nya, serta sebuah tas dari arsip rumah mode tersebut yang dikemas dalam tampilan baru, yaitu Mailbox bag.

Mailbox bag diperkenalkan oleh Bonnie Cashin, Direktur Kreatif Coach di era '70-an silam. Kini, Maibox bag tampil dengan sentuhan lebih manis berkat palet lembut dan tentunya desain Keith Haring.

Sentuhan sang graffiti artist tersirat pada sisi-sisi tas juga tag yang mengadopsi desain ikonisnya.




(Foto: courtesy of Coach)