The Style: Cissylia Stefani

Simak resep padu padan dalam bergaya dari persona Instagram favorit, Cissylia Stefani




Nama: Cissylia Stefani Andica

Label & Desainer Favorit: Tangan, Toton, SOE Jakarta, Gucci, Jacquemus, Marni, Delpozo

Usia: 26 tahun

Profesi: VP Brand Marketing at GoJek Indonesia

Kutipan favorit: Born to shop, forced to work!


Sebagai sosok yang berkutat di bidang marketing atau pemasaran, bersosialisasimerupakan bagian vital dari aktivitas sehari-hari Cissylia Stefani.Berpenampilan paripurna pun merupakan hal yang penting untuk diperhatikan bagi para pegiat profesi ini berkat keharusan untuk menjalin hubungan dengan para profesional dari berbagai industri.

Terlebih bila mengingat tempatnya bekerja adalah perusahaan start up yang bergerak di bidang jasa sehingga memperluas ruang geraknya. Cissylia mempunyai minat yang besar terhadap fashion, meskipun tidak mempunyai latar belakang di industri tersebut.


Citra versatile yang melekat pada Cissylia berkat keserasian dalam bergaya menjadi daya tarik tersendiri. Ia sendiri merasa senang berbagi resep padu padan kepada para pengikut akun Instagramnya. Perempuan yang mengidolakan Rihanna dan Margaret Zhang kendati gaya mereka yang effortless ini juga mempunyai pandangan unik tentang industri fashion. "Dewasa ini, fashion berkembang ke arah yang cenderung aneh dan tidak disangka-sangka.", tuturnya. "Inspirasi pun bisa didapat dari pelbagai sumber sesuai preferensi opini dan selera masing-masing orang.", lanjutnya.


Palet vibran yang kerap diusung sehari-hari menjadi gambaran akan pribadi playful sekaligus menjadi ciri khas Cissylia dalam bergaya. Momen favorit Bazaar adalah ketika mendengar jawaban Cissylia ketika ditanya perihal item fashion favoritnya yaitu sepatu.

Ia beranggapan bahwa sepatu indah dapat membawa pemakainya ke tempat yang indah juga. And yes, we could not agree more.


Berikut opsi padu padan ala Cissylia kurasi Bazaar:









(Foto: Courtesy of Instagram. Dok. Bazaar. Layout: Yellsa Nurila)