Dalam sesi Brunch With Dave Hendrik yang dilakukan lewat Instagram join live di akun @BazaarIndonesia, Dave mengundang Dian Sastrowardoyo sebagai salah satu tamu spesial di bulan Juli untuk membahas tentang kebahagiaan.
Sehubungan dengan artikel 10 Things That Spark Joy di majalah Harper's Bazaar Indonesia edisi Juli 2020, Dave lantas menanyakan tentang benda-benda apa di sekitar Dian yang selalu membuatnya bahagia? "Tablet aku! Karena di sini adalah tempat aku menonton Korea (drama)," jawab Dian sembari tertawa penuh kebahagiaan.
Dave menanyakan, memang drama apa yang sedang disaksikan sekarang? Dengan cepat Dian menjabarkannya: "Karena aku baru saja menyelesaikan beberapa deadline pekerjaan, kini aku sudah mulai memberanikan diri lagi untuk menonton drama Korea. Aku sengaja tidak lihat, tidak lihat, sebab takut pekerjaan terganggu. Tadi malam aku baru saja menonton dua episode serial Hospital Playlist!"
Dian juga dengan jujur menyukai karakter Yoo Yeon Seok yang berperan sebagai dokter anak bernama Ahn Jung Wong di serial tersebut, "Aku sayang sekali dengan dokter anak ini kesayangan aku, dokter anak yang ingin menjadi pastur ini lucu sekali, dia sangat baik hati sekali. Aku nge-fans!," ungkapnya.
Bicara tentang serial ini, Dian memiliki kesamaan terhadap jalan cerita yang mengusung tentang pertemanan tersebut. "Elo punya kan pertemanan Dave? Hospital Playlist ini fokus ke pertemanan. Pasti elo juga punya deh, senang banget punya teman-teman yang i can call my own. Cerita ini tuh, mereka punya pekerjaan masing-masing, dan tidak bergantung satu sama lain. Kan biasanya ada teman-teman yang saling bergantung secara emosional dan finansial, ada yang clingy. Mereka itu punya urusan sendiri-sendiri, namun akan berkumpul untuk makan. Dan saat makan itu ada yang curhat, mereka justru mencelanya. Lucu kan. Tough love itu memang diperlukan karena itu lebih sincere. Sebab sebenarnya teman elo itu cuma butuh elo ada di situ sama mereka. Kalau yang satu salah, ya itu emang salah elo. Mereka begitu bukan untuk bikin elo sebel, tapi untuk kasih tahu yang sebenarnya," jelas Dian tentang serial yang di Netflix tersebut.
Selain menonton di tablet Samsung Notes itu, Dian juga suka menggunakan gadget tersebut untuk kegiatan journaling. "Aku suka bikin langsung di sini, 'Hari ini aku merasakan begini...' aku gambar-gambar, atau kirim 'Hi, I Love You' ke suami. Karena itu cara membahagiakan diri sendiri. Gue juga beli aplikasi untuk gambar, dan akhirnya membuat desain masker yang sama Senayan City juga memakai tablet ini. Gue sempat story proses gambarnya," sambil menunjukkan hasil karyanya kepada Dave.
"Itu gambar apa?" tanya Dave. Jawab Dian: "Cita-cita sih... chinoiserie! Hahaha..."
Anda dapat menyaksikan lagi video perbincangan ini di kanal YouTube Harper's Bazaar Indonesia.
(Layout: Tevia Andri; Foto: Dok. Bazaar; Courtesy of Instagram)