Ujaran 'buy vintage, save the world' atau thrifting sedang sering digaungkan dalam rangka menyelamatkan bumi yang sudah dipenuhi banyak sampah.
Industri mode yang diperkirakan telah berkontribusi dalam memenuhi planet bumi dengan sampah hingga mencapai 4% atau 92 juta ton menjadikan kondisi bumi dalam masa krisis.
Maka itu, dibutuhkan langkah baru dalam berbelanja barang fashion agar kita dapat mengurangi jumlah sampah dari pakaian yang kita kenakan di planet ini.
Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah mengenakan pakaian lama Anda atau berbelanja pakaian vintage dan tidak terus menerus membeli pakaian baru. Kali ini, Bazaar akan membahas beberapa thrift store ikonis dan terkenal akan koleksi barang vintage-nya yang sangat menarik untuk dimiliki dan Anda kunjungi saat sedang bepergian. Berikut daftarnya.
1. What Goes Around Comes Around, New York
Terletak di Beverly Hills, SoHo New York, East Hampton hingga Miami, butik ini memiliki spesialiasi dalam mengurasi berbagai item fashion vintage yang ikonis.
Para tim dibelakang vintage store ini mendedikasikan diri mereka dalam misi menemukan berbagai item fashion vintage yang sudah langka dengan berkeliling dunia dan mengunjungi berbagai rumah mode agar setiap orang dapat memilikinya.
Di butik ini Anda dapat menemukan banyak tas dan aksesori lansiran rumah mode dunia seperti tas Dior saddle rancangan John Galliano, tas hasil kolaborasi Louis Vuitton dengan Stephen Sprouse, hingga bola tenis lansiran rumah mode Chanel yang menggemaskan.
2. William Vintage, London
Terletak di 2 Marylebone Street, London, toko ini telah lama menjadi tempat sosok terkenal seperti Meghan Markle, Amal Clooney dan banyak lagi. Di sini Anda bahkan dapat menemukan sebuah dress lansiran Hubert De Givenchy yang pernah dikenakan aktris legendaris Audrey Hepburn.
Di butik ini, Anda akan menemukan berbagai busana vintage lansiran rumah mode legendaris seperti Dior, Chanel, Versace, Cristobal Balenciaga, Gucci, Alexander McQueen, Madame Gres hingga label Courreges.
3. Vintage Delirium by Franco Jacassi, Milan
Vintage Delirium yang didirikan oleh Franco Jacassi sejak tahun 1985, sudah lama menjadi sumber inspirasi para desainer rumah mode dunia. Terletak di Via Giuseppe Sachi 3, Milan, toko ini telah lama menjadi tujuan para penyuka kegiatan 'thrifting'.
Di toko ini Anda akan menemukan banyak item fashion era tahun 70-an hingga 80-an rancangan Yves Saint Laurent, Gianni Versace, Valentino, Pucci, Emanuel Ungaro hingga Lanvin. Tidak hanya pakaian, ragam aksesoris seperti tas, perhiasan, sepatu hingga kain vintage juga dapat ditemukan sekaligus juga dapat Anda sewa untuk beberapa hari.
4. Amore Vintage, Tokyo
Melalui Amore, Anda akan menemukan banyak tas vintageseperti Dior saddle, Chanel Maxi, Hermes Birkin, Fendi Baguette dan tas lansiran rumah mode lain seperti Celine juga Gucci.
5. Das Neue Schwarz, Berlin
Das Neue Schwarz adalah sebuah thrift store yang sudah diakui dunia sebagai tempat yang banyak menawarkan busana rancangan desainer avant garde Jepang dan Belgia. Berlokasi di Berlin, Jerman, di toko ini Anda dapat menemukan koleksi archive rancangan Yohji Yamamoto, Maison Margiela, Junya Watanabe, Comme Des Garçons atau Dries Van Noten.
Thrift store yang berfokus di era 90'-an dan 2000'-an ini tidak hanya digemari oleh selebriti maupun ikon fashion dunia, namun juga pernah menjadi tempat tujuan para kurator Museum of Modern Art, New York.
6. Decades, Los Angeles
Telah ada sejak tahun 1997, Decades Inc adalah sebuah toko yang memiliki sederetan koleksi desainer rumah mode dunia yang terletak di kota Los Angeles. Bukan hanya sekedar toko yang menjual barang desainer, Decades Inc juga banyak bekerjasama dengan banyak stylist terkenal di Hollywood.
Di toko ini Anda dapat menemukan berbagai koleksi era 80-an seperti blazer dengan sharp tailoring rancangan Yves Saint Laurent atau berbagai busana lansiran Thierry Mugler yang eksperimental.
(FOTO: Courtesy of Instagram/@whatgoesaroundnyc, @williamvintage, @francojacassi, @amore_tokyo, @dasneueschwarz, @decadesinc)