Bicara tentang klinik kecantikan, sepertinya kini tempat tersebut seolah menjadi destinasi wajib bagi para beauty junkie. Bukan hanya mereka yang tertarik dengan metode canggih lewat hadirnya alat-alat mutakhir, namun tindakan konvensional seperti basic facialnyatanya secara rutin dibutuhkan demi mewujudkan wajah bebas cela.
Maka tak heran apabila aesthetic clinic mulai menjamur di ibu kota maupun kota besar lainnya. Dan, kali ini Bazaar ingin mengeksplorasi beberapa klinik kecantikan yang ada di kota Surabaya.
1. Miracle Aesthetic Clinic
(Foto: Courtesy of Miracle Aesthetic Clinic)
Bagi Anda yang tinggal di area Surabaya tentu tahu, bila klinik Miracle memang pertama kali berdiri tepatnya di Jl. Bengawan Np. 29. Klinik ini sekarang semakin besar dan cabangnya tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Di Surabaya sendiri, Klinik Miracle memiliki empat cabang, di antaranya di Jl. MH. Thamrin, Tunjungan Plaza, Jl. HR. Muhammad, dan Jl. Raya Kertajaya Indah.
Sedangkan servis yang mereka tawarkan beragam dan cukup lengkap, walaupun terfokus pada permasalahan wajah saja, misalnya untuk problem jerawat, pigmentasi, pengencangan, dan rejuvenasi.
Baca juga: Rekomendasi Spa di Jakarta, Medan dan Surabaya
Tempat ini memadukan racikan krim kecantikan bersama alat medis dengan teknologi canggih. Misalnya, jika Anda memiliki masalah jerawat, maka tak hanya diberikan pengobatan lewat pengolesan krim perawatan, namun juga dilakukan tindakan semisal facial hingga chemical peeling.
Lain lagi Anda yang bermasalah dengan noda di wajah semisal vlek hitam atau bekas jerawat, maka klinik ini menawarkan servis laser, microneedling atau Radio Frekuensi.
Nah, bagi yang ingin mengencangkan wajah atau meningkatkan performa kulit, maka servis yang tersedia antara lain injeksi filler, botulinum toxin, atau sekadar metode PRP. Selain itu, klinik ini juga mempunyai treatment Ultherapy yakni sebuah servis non-invasive yang mampu membuat wajah serta leher lebih kencang tanpa adanya campur tangan jarum suntik maupun pisau bedah.
Menu lengkap lainnya, dapat Anda lihat secara langsung di situs Miracle Aesthetic Clinic.
2. Jayanata Beauty Centre
(Courtesy of Jayanata Beauty Centre)
Jayanata Beauty Centre juga merupakan gerai kecantikan lama yang sudah berdiri di kota Surabaya, tepatnya sejak tahun 1984. Kini gedung yang berlokasi di Jl. Mawar No. 4-6 dan memiliki lima lantai tersebut tidak hanya diisi dengan beragam produk kecantikan keluaran label ternama, namun juga menawarkan perawatan estetika.
Klinik di Jayanata letaknya berada di lantai dua, di sana terdapat banyak kabin disertai beberapa dokter ahli kecantikan serta terapisnya. Menu yang tersedia mencakup facial wajah, tindakan estetis, dan perawatan tubuh.
Khusus untuk wajah misalnya, klinik ini memiliki solusi bagi berbagai masalah kulit seperti jerawat, penuaan, dehidrasi, dan yang lainnya. Sedangkan bicara alat, klinik ini memiliki teknologi dalam mengatasi jerawat, bekas jerawat, hingga alat untuk memancing kolagen.
Kalau menu perawatan tubuh, lebih serupa dengan ritual massageatau spa tubuh yang menggunakan produk sesuai kebutuhan kulit. Contohnya, perawatan untuk mencerahkan kulit, mengikis sel kulit mati, dan mengencangkan kulit. Salah satu metode menarik dalam prosesnya adalah body wraping yang tersedia pada servis Cleopatra Body Ritual dan Slimming and Firming Ritual.
Menu lengkap lainnya, dapat Anda lihat secara langsung di situs Jayanata Beauty Centre.
Baca juga: 3 Destinasi Spa Ratus di Jakarta
3. The Emdee Skin Clinic
(Foto: Courtesy of The Emdee Skin Clinic)
Di Surabaya, The Emdee Skin Clinic memiliki tiga cabang yakni di Jl. Biliton, Jl. Nginden Semolo, dan Jl. Bukit Darmo Boulevard. Klinik kecantikan tersebut memiliki beragam perawatan wajah dan juga rambut, yang pada prosesnya memadukan pengobatan medis bersama alat berteknologi advanced.
Salah satu alat tercanggih yang dimiliki klinik ini adalah High Intensity Focused Ultrasound (HIFU), sebuah mesin dengan keunggulan dalam memproduksi banyak kolagen supaya wajah kembali kencang secara signifikan.
Selain itu tersedia juga menu standar estetika pada umumnya seperti mikrodermabrasi, chemical peeling, injeksi filler dan botulinum toxin, PRP, dan yang lainnya.
Soal laser, klinik ini menyediakan beragam servis laser yang disesuaikan dengan problem sang pasien. Misalnya, MD Lite Repair untuk meredakan peradangan, mempercepat penyembuhan setelah peeling, dan meremajakan kulit; MD Lite Akni untuk mengurangi peradangan pada jerawat dan pertumbuhan bakteri penyebab jerawat; MD CO2 yang merupakan metode laser ablatif dengan alat laser CO2 (Carbondioksida) untuk menghilangkan kutil dan tahi lalat.
Sedangkan untuk menghilangkan rambut atau bulu yang tidak diinginkan, klinik ini memiliki alat Intense Pulsed Light (IPL). Di sisi lain, bila Anda bermasalah dengan pertumbuhan rambut The Emdee Skin Clinic juga memiliki servis hair growth.
Menu lengkap lainnya, dapat Anda lihat secara langsung di situs The Emdee Skin Clinic.
4. Euroskinlab
(Foto: Courtesy of Euroskinlab)
Klinik kecantikan Euroskinlab memang sudah tersebar di beberapa kota besar. Di Surabaya sendiri klinik tersebut ada di area Bukit Darmo Boulevard, dan menu perawatan yang ditawarkan selalu memadukan satu tindakan bersama penggunaan mesin berteknologi canggih. Misalnya teknologi laser, MP2 (Multi-polar Magnetic Pulse), dan Radio Frekuensi.
Di samping itu tersedia pula pilihan perawatan dasar seperti facial, chemical peeling, mikrodermabrasi, dan lain-lain. Salah satu menu yang menarik perhatian adalah G7 Eye, yakni perawatan untuk menghilangkan kantung mata atau sunken eye. Caranya adalah dengan merangsang pertumbuhan sel kulit anyar secara optimal, sehingga kekenyalan kulit perlahan kembali sempurna.
Sedangkan menu terbaru lainnya yang juga patut dicoba adalah IBFT (Interdermal Botox Facial Therapy), yaitu sebuah perawatan pertama yang menggunakan cairan botulinum toxin dan serum-serum berkonsentrat tinggi, namun dalam proses pengerjaannya tidak ada injeksi jarum suntik.
Lalu bagaimana caranya? Yaitu dengan menggunakan mesin DermaElectroPoration yang telah diakui oleh FDA di Amerika Serikat. Alat ini berfungsi untuk memasukkan partikel serum secara sempurna hingga ke lapisan epidermis tanpa rasa sakit. Hasilnya, kulit terasa lebih lembap dan kencang, jejak penuaan seperti keriput berkurang, pengecilan pori-pori, serta membuat wajah tampak cerah.
Menu lengkap lainnya, dapat Anda lihat secara langsung di situs Euroskinlab.
(Layout: Ifni Isauria)