Koleksi Haute Couture Dior

Presentasi adibusana di kebun imajinatif Paris.



Dalam koleksi Haute Couture nya ke-2 di tahun ini, Maria Grazia Chiuri menjadikan tema pelesir sebagai inspirasi utama. Adapun inspirasinya kali ini merupakan kelanjutan dari tema koleksi Resort 2018 yang dilangsungkan di Los Angeles bulan Mei lalu.

Namun kemasannya hadir dalam warna-warna yang lebih hangat khas musim gugur seperti palet abu-abu, hitam, dan cokelat muda.


Varian coat panjang dan dress bersiluet A-line lengkap dengan elemen ikat pinggang untuk menegaskan garis pinggang yang feminin.


Elemen topografi berupa peta digabungkan dengan dekorasi bunga dan print kartu tarot.

\


Perpaduan elemen busana pria terinspirasi dari gaya sang pelancong. Sedangkan topi fedora berkarakter maskulin adalah hasil rancangan Stephen Jones yang telah menjabat sebagai desainer aksesori kepala untuk Dior selama 20 tahun terakhir.



Maria Grazia Chiuri berkolaborasi dengan seniman Pietro Ruffo untuk dekorasi latar kebun fiktif.


(Foto: Courtesy of Dior)