Louis Vuitton Merilis Koleksi Kapsul Bersama Desainer Nigo

Nigo yang merupakan desainer streetwear dari Jepang didapuk Virgil Abloh untuk merilis koleksi kapsul bersama Louis Vuitton.



Didedikasikan untuk koleksi Pre Fall 2020, Louis Vuitton mempersembahkan koleksi kolaboratif antara sang direktur kreatif yaitu Virgil Abloh dengan desainer Jepang, Nigo untuk para pria.

Koleksi kapsul bertajuk Louis Vuitton Squared ini, menginfusikan monogram legendaris rumah mode Louis Vuitton sebagai fokus utama sehingga hampir setiap piece yang terdapat di koleksi dibubuhi dengan modifikasi monogram sang rumah mode.

Koleksi yang terdiri dari busana ready to wear, produk kulit, aksesori seperti topi hingga sepatu ini seakan berperan sebagai buah ide dari hasil perkawinan visi Virgil Abloh dan Nigo dalam membentuk perspektif berbeda dan urban untuk Louis Vuitton.

Yang mana keduanya mendapuk esensi gaya ala Tokyo dengan etika berbusana dari London di era mod, yang merupakan inspirasi Nigo sebagai desainer dalam merilis desain sartorial dengan kandungan siluet tailored yang bersih dan berstruktur.

Langkah keduanya yang mengangkat kisah London mod membuat koleksi kapsul ini terasa seperti kejutan dikarenakan hubungan Virgil dan Nigo yang lebih dikenal banyak berkontribusi di streetwear scene.

Nigo sendiri merupakan seorang desainer yang lebih dikenal atas label streetwear miliknya yakni A Bathing Ape dan Human Made dan sudah mendulang kesuksesan dari label streetwear miliknya tersebut. Lewat A Bathing Ape, namanya pun semakin dikenal dikarenakan banyaknya seniman dan penyanyi rap legendaris yang mendukung kariernya di industri fashion.

Berikut beberapa looks karya Virgil Abloh dan Nigo di koleksi kapsul Pre-fall 2020 Louis Vuitton yang dapat Anda simak selengkapnya.














(Foto: Courtesy of Louis Vuitton)