Gaya Rambut Pesepak Bola di Piala Dunia 2014

Christiano Ronaldo


Di tengah euphoria piala dunia FIFA 2014, inilah saat yang tepat bagi para pria untuk tampil trendi melalui gaya rambut layaknya pemain sepak bola dunia. Berikut ini adalah beberapa tatanan stylish yang dapat ditiru dengan mudah.

1. Cristiano Ronaldo

Siapa yang tidak mengenal CR? Ia adalah salah satu pemain sepakbola yang paling sering dibicarakan. Tidak hanya di lapangan hijau, pemain sepak bola asal Portugal tersebut sangatlah peduli terhadap penampilan, termasuk untuk urusan rambutnya. Saat piala dunia tahun ini, Cristiano Ronaldo mengusung tatanan rambut faux hawk, plus bantuan hair gel agar rambut dapat bertahan dan tetap rapi, bahkan ketika ia sedang meruntuhkan pertahanan lawan.

2. Neymar da Silva Santos Junior

Tampilan Neymar dengan volume rambut di puncak kepala dan sisi rambut cepak dapat membuat Anda tampak muda dan stylish setiap saat. Penggunaan gel rambut yang ditata secara acak dengan meninggalkan beberapa helai rambut menutupi dahi, dapat memberi kesan kontur wajah terlihat lebih tegas.

3. Gerard Pique

Gaya rambut kasual ala pria yang ditampilkan oleh Gerard Pique sangatlah cocok bagi para pria simpel dan pekerja kantoran. Tatanan rambut ini tak membutuhkan banyak waktu dan effortless. Akan tetapi, untuk memelihara rambut agar tetap rapi dan nyaman, gaya rambut tersebut perlu dicukur secara rutin setiap tiga hingga empat minggu sekali.

4. Valon Behrami

Tampilan berbeda muncul dari pemain sepak bola asal Swiss. Untuk piala dunia FIFA tahun ini, Behrami tampil berbeda dengan highlight rambut berwarna terang pada puncak kepala, disertai dengan potongan cepak di kedua sisi kepala. Selain memberikan kesan fashionable, warna highlight rambut yang tepat juga dapat menonjolkan karakter wajah Anda.

(Stephanie Budiman; Foto: FIFA.COM)