Dior Menggelar Presentasi Koleksi Cruise 2024 di Meksiko

Maria Grazia Chiuri mempersembahkan koleksi sarat budaya di atas tanah Meksiko untuk koleksi Dior Cruise 2024-nya kali ini.



Meksiko, kota sarat budaya sekaligus tempat kelahiran seniman perempuan legendaris, Frida Kahlo menjadi latar yang dipilih Direktur Artistik rumah mode Dior, Maria Grazia Chiuri untuk menampilkan koleksi Cruise 2024 gubahannya.

Maria lantas mendeskripsikan kota tersebut sebagai "Tempat yang memiliki jiwa". Bukan hanya sebagai tempat kelahiran Frida Kahlo, Meksiko juga menaungi para seniman surealisme seperti Leonora Carrington, Remedios Varo, hingga Tina Modotti, seorang fotografer wanita yang dikenal kerap mengabadikan lanskap dan masyarakat lokal.

Tentu, dari semua, figur Frida Kahlo menjembatani kekuatan yang penuh koneksi dengan budaya Mesiko yang kemudian diadopsi untuk koleksi Dior Cruise 2024 ini.

Mengingat sosok Maria yang memang gemar mengangkat isu perempuan ke dalam desainnya, kali ini ia mengambil inspirasi juga dari potret Frida Kahlo yang gemar mengenakan busana yang menantang garis hitam dan putih gender. Frida sejak usia sembilan belas tahun sudah sering mengenakan setelan jas three pieces pria, menantang batasan antara feminitas dan maskulin.

Menjadikannya sosok yang berbeda dan cerdas yang penuh keberanian.

Di koleksi ini, Maria menampilkan busana tunik tradisional yang tentunya melibatkan para pengrajin lokal di dalam proses pembuatannya. Bakat para pengrajin dikerahkan dengan aplikasi teknik bordir, bekerja sama dengan tim rumah mode Dior untuk kemudian menciptakan gaun-gaun dan kemeja-kemeja. Hadir juga gaun merah muda seperti yang dikenakan Frida Kahlo. Material jacquard, beludru hitam, dan permainan bentuk kerah dengan banyak variasi.

Imbuhan elemen flora pun hadir dalam wujud ilustrasi yang berada di atas blus dan rok berpotongan longgar. Elemen fauna seperti burung, kupu-kupu diterjemahkan menjadi aksesori seperti kalung bahkan emblem ikat pinggang yang penuh pernyataan.

Rok berpotongan penuh yang panjang dengan aksen lipit, kemeja blus renda dengan kancing, ada juga blus kerah turtle neck berupa cape yang modern disandingkan dengan celana yang dibubuhi embellishment flora dan fauna.

Berikut adalah koleksi Dior Cruise 2024 yang lebih tepatnya berlangsung di Antiguo Colegio de San Ildefonso, di mana tempat ini adalah tempat studi Frida Kahlo sekaligus tempat di mana Frida bertemu dengan pasangannya, Diego Rivera yang merupakan mentor sekaligus sosok tercintanya.

(Foto: Courtesy of Dior)