Kisah tokoh fashion nan legendaris kembali dituangkan ke dalam layar lebar. Kali ini, perjalanan karir Yves Saint Laurent dipilih untuk memberikan secercah inspirasi bagi para penggemarnya. Cerita dimulai dari ditunjuknya Yves Saint Laurent--yang pada saat itu baru berusia 21 tahun--untuk bekerja di bawah rumah mode Christian Dior. Berbekal talenta dan otak yang jenius, karya-karyanya berhasil membuat khalayak mode menaruh perhatian padanya. Perjumpaannya dengan sang kekasih Pierre Bergé pun membawanya pada puncak kesuksesan dengan dibangunnya Yves Saint Laurent Company yang kemudian menjadi salah satu rumah mode terbesar di dunia.
Film biografi arahan Jalil Lespert ini akan dirilis pada tanggal 25 Juni 2014 dengan lokasi penayangan yang terbatas. Untuk menyaksikan trailer film ini, klik di sini.
(Chekka. Foto: dok. Bazaar)