7 Cara Memakai Maskara yang Benar dan Efektif

Maskara bisa jadi alat untuk mengubah tampilan Anda bahkan tanpa riasan sekalipun, namun bagaimana cara yang benar dan efektif?



Beauty Editor Bazaar telah mencoba berbagai varian maskara dengan kuas yang berbeda. Namun, semutakhir apapun bentuk ‘tongkat magis’ maskara Anda, tak akan maksimal menyihir riasan mata jika cara mengaplikasikannya kurang tepat. Lalu bagaimana cara yang benar? Simak!


1. Hindari Tampilan Plumpy

Sering mendapati cairan maskara Anda menggumpal saat dipakai? Hal ini bisa terjadi karena cairan maskara Anda kurang encer atau terlalu banyak angin yang masuk pada tabung juga bisa menyebabkan cairan menggumpal sampai kering. Untuk mencegah hal ini, sebaiknya rendam maskara Anda pada gelas berisi air hangat selama beberapa menit, agar cairan maskara tidak mengental saat dipakai.

Banyaknya jumlah air hangat pada gelas disesuaikan dengan tinggi tabung maskara Anda, jangan sampai melebihi garis pada tutup maskara demi mengantisipasi air masuk. Selain itu, untuk mengurangi tampilan plumpy, poles kuas maskara ke tisu kering. Terutama pada maskara baru yang umumnya memberikan cairan lebih pada kuas saat awal pemakaian.


2. Angkat Maskara Wand, No Pump!

Kesalahan pertama yang umumnya banyak dilakukan adalah, memompatutup maskara guna mendapatkan cairan agar maksimal menyelimuti kuas. Tidak semua jenis maskara bisa diaplikasikan dengan teknik pumping, dengan melakukan hal ini, Anda justru membiarkan angin masuk ke dalam tabung maskara yang mana dapat menjadi pemicu cairan menggumpal sampai kering.

Selain itu, Anda juga membuka peluang bakteri masuk. Untuk mencegah, lebih baik Anda membuka tutup maskara lalu raih cairan dengan posisi tangkai kuas mencungkil ke dalam atau cara ringkas lainnya adalah dengan mengocok tabung maskara saat tutup masih terhubung rapat agar cairan menempel maksimal pada kuas.


3. But First, Bulu Mata Rapi dan Lentik

Layaknya rambut, bulu mata juga perlu disisir karena seringkali saat Anda tidur atau tidak sadar menggosok area mata, rambut pada bulu mata menjadi berantakan dan tak terarah. Sehingga, sisir terlebih dulu bulu mata dengan kuas berbentuk sikat atau sisir.

Jika Anda tidak punya, trik lainnya adalah dengan menyikat menggunakan sikat gigi, lebih baik lagi dengan sikat gigi balita. Lalu gunakan penjepit bulu mata agar lentik. Trik unik dari Bazaar adalah, hangatkan penjepit bulu mata dengan hair dryer selama beberapa detik. Ini bertujuan untuk memudahkan proses serta membuat bulu mata lentik lebih tahan lama hanya dengan sekali jepit.


4. Poles Primer Pada Bulu Mata

Ada maskara yang dilengkapi dengan formula untuk memberikan volume lebih pada bulu mata dengan dua kuas dalam satu tabung. Namun, jika Anda tidak memiliki maskara seperti ini atau coat gel transparan yang bisa diaplikasikan baik untuk bulu mata atau pun alis.

Anda bisa ikuti trik ratu kosmetik Hollywood, Kim Kardashian, yang menggunakan consealer mata sebagai primer untuk maskara. Poles consealer mata mulai dari ujung luar mata ke bagian dalam, serta dari pangkal tangkai rambut menuju ujung bulu mata. Kim menyarankan agar menggunakan sikat bulu mata yang bersih guna meratakan produk, lalu tunggu sampai benar-benar meresap dan aplikasikan cairan maskara ke bulu mata Anda.


5. Tebal atau Natural?

Saatnya memoles maskara ke bulu mata Anda, tapi tunggu! Anda ingin hasil tebal atau natural? Karena posisi mengaplikasikan kuas juga berpengaruh besar pada hasil akhir. Jika Anda menginginkan tampilan tebal dan bervolume, pegang tutup maskara secara horizontal agar tiap helai bulu mata tersapu bagian tengah kuas.

Untuk tampilan natural, posisikan maskara wand Anda secara vertikal dan fokus pada ujung kuas untuk memoles bulu mata satu persatu. Pakai maskara mulai dari ujung luar mata hingga ke bagian dalam.


6. Double Trouble

Tidak puas dengan ketebalan maskara Anda sekarang? Atau merasa kurang volume? Cara lain menambah ketebalan serta volume pada bulu mata Anda adalah dengan memoles eyeliner krim palet menggunakan kuas kecil pada bulu mata. Anda takut saat memakai hasilnya berantakan?

Tenang, gunakan sendok teh dirumah untuk melindungi kelopak mata atas dan kantung mata dari terkena cairan eyeliner maupun maskara. Posisikan bagian belakang sendok menghadap luar saat menggunakannya. Selain itu, Anda juga bisa memakai 2 jenis maskara yang berbeda dalam sekali pakai.

Pertama, pakai maskara reguler dengan bentuk kuas sikat. Lalu, poles maskara waterproof yang memiliki bentuk sikat menyerupai sisir, ini berguna untuk memisahkan tiap helai bulu mata yang berpotensi menyatu karena usapan maskara sebelumnya. Maskara anti air selain baik untuk menjaga agar riasan mata tidak luntur, formulanya juga dapat menahan bulu mata agar tetap lentik dalam jangka waktu lama.


7. Sentuhan Akhir

Sebelum menutup ritual maskara Anda, tip lain untuk menambah volume adalah dengan menggunakan transluscent powder. Bubuhkan bedak dengan kuas lalu tap tappada tangan guna mengurangi bubuk berlebih, selanjutnya poles ke bulu mata yang telah dikenakan maskara lalu pakai maskara kembali. Jika Anda memakai riasan mata, selalu aplikasikan maskara diakhir proses guna menyapu bubuk-bubuk eyeshadow yang menempel pada bulu mata Anda.


Voila! Tampilan mata Anda akan berbeda dengan menggunakan tips memakai maskara yang benar dari Bazaar. Sebagai pelengkap, Bazaar akan bagikan trik merawat maskara yang hampir mengering yaitu dengan menuangkan dua sampai tiga tetes larutan garam pada tabung maskara guna membantu mengencerkan cairan. Larutan garam ini biasa ditemukan pada tetes mata reguler atau untuk pemakai lensa kontak.



(Foto: Courtesy of Nadezda KorobkovaC123RF.com)