Donatella Versace mengundurkan diri sebagai Creative Director Versace

Setelah tiga dekade, sang desainer akan mengambil peran baru di rumah mode tersebut, membuka jalan bagi arah desain yang baru.

Donatella Versace mengundurkan diri sebagai Creative Director Versace
Foto: Courtesy of BAZAAR US


Perubahan besar tengah terjadi di Milan dengan berita bahwa Donatella Versace akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai kepala bagian kreatif di rumah mode milik mendiang saudaranya Gianni Versace, sebuah peran yang telah diembannya selama hampir 30 tahun. Dalam pengumuman dari merek tersebut hari ini, terungkap bahwa Dario Vitale akan menduduki jabatan tersebut, efektif mulai bulan April. Ia akan menjadi desainer pertama di luar keluarga Versace yang mengemban peran tersebut.

BACA JUGA: Versace Menggandeng Pond Naravit sebagai Brand Ambassador Terbarunya

"Merupakan kehormatan terbesar dalam hidup saya untuk meneruskan warisan saudara saya Gianni," kata Donatella Versace dalam sebuah pernyataan. Ia menambahkan bahwa ia "senang melihat Versace dengan sudut pandang baru".

Meskipun ia akan menyerahkan arahan kreatif kepada orang baru, ia akan tetap bertahan di perusahaan tersebut. Menurut pengumuman tersebut, ia akan pindah ke peran kepala bagian merek, posisi yang akan membuatnya lebih fokus pada usaha filantropis dan amal dari Versace.

Dario berasal dari Miu Miu, tempat ia mengawasi citra merek dan menjadi direktur desain untuk pakaian siap pakai. CEO Versace Emmanuel Gintzburger menyebutnya "bakat langka, yang sangat menghormati esensi dan nilai-nilai Versace dan memahami dengan jelas potensi pertumbuhannya".

Foto: Courtesy of BAZAAR US

“Saya benar-benar merasa terhormat bergabung dengan Versace sebagai kepala bagian kreatif dan menjadi bagian dari rumah mode mewah yang istimewa dan hebat ini yang diciptakan oleh Gianni dan Donatella," kata Dario hari ini. "Rumah Versace memiliki warisan unik yang telah berlangsung selama beberapa dekade dan telah membentuk sejarah mode. Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Donatella atas kepercayaannya kepada saya, dan atas dedikasinya yang tak kenal lelah terhadap merek yang luar biasa seperti Versace saat ini. Merupakan suatu keistimewaan untuk berkontribusi pada pertumbuhan Versace di masa depan dan dampak globalnya melalui visi, keahlian, dan dedikasi saya."

Dario akan memulai peran barunya dalam beberapa minggu, dan diharapkan akan memamerkan koleksi pertamanya untuk musim Spring/Summer2026 pada bulan September selama Milan Fashion Week.

BACA JUGA:

Taylor Swift Tampil Modis dengan Setelan Kotak-Kotak Versace ke Pertandingan Football

Blake Lively Tampil Seperti Putri Raja dengan Gaun Versace Bertabur Manik-Manik

(Penulis: Amy De Klerk; Artikel ini disadur dari BAZAAR US; Alih bahasa: Andhika C; Foto: Courtesy of BAZAAR US)


Read Next


More Fromfashion