Dalam beberapa tahun terakhir, industri film dan drama di Indonesia banyak memproduksi serial-serial yang berkualitas dengan tema dan alur cerita yang beragam.
Serial Indonesia ini ditayangkan di beberapa platform streaming, sehingga popularitasnya tidak hanya terbatas di Indonesia saja tetapi juga secara global. Berikut ini beberapa serial Indonesia yang wajib Anda tonton. Ini daftarnya!
1. Layangan Putus (2021)
“Layangan Putus” merupakan serial Indonesia yang diangkat dari sebuah kisah viral di media sosial, yang kemudian dibukukan dengan judul yang sama. Serial ini mengisahkan tentang rumah tangga Kinan (Putri Marino) dan Aris (Reza Rahadian) yang harmonis dan penuh kasih sayang. Namun, di tengah kebahagiaan itu, Kinan justru mengetahui adanya perselingkuhan yang dilakukan suaminya.
Tonton di WeTV
2. Pretty Little Liars (2020)
@pllindonesia
“Pretty Little Liars” merupakan serial Indonesia yang diadaptasi dari serial remaja populer Amerika dengan judul yang sama, yang didasarkan dari seri buku dengan judul sama karya Sara Shepard. Ceritanya berkisar pada persahabatan dan kehidupan empat mahasiswi yang berubah drastis setelah salah satu sahabat mereka dinyatakan hilang secara misterius. Dan, tiba-tiba datang sosok yang dikenal sebagai “A”, yang mengancam akan mengungkap rahasia-rahasia gelap mereka.
Cerita persahabatan empat mahasiswi mencari jawaban dibalik pertanyaan: “Siapakah A?” terus berlanjut di “Pretty Little Liars season 2”.
Tonton di VIU
3. My Lecturer, My Husband (2020)
“My Lecturer, My Husband” merupakan drama romantis komedi Indonesia yang menceritakan tentang hidup Inggit (Prilly Latuconsina) yang seketika berubah ketika ayahnya sakit dan menjodohkannya dengan Pak Arya (Reza Rahadian), salah satu dosen di kampusnya.
Meskipun awalnya tidak mudah hidup bersama sebagai pasangan suami istri di rumah, sekaligus sebagai dosen dan mahasiswi di kampus, tetapi perlahan keduanya mulai terbiasa dan bahkan saling menaruh hati satu sama lain. Kisah keluarga kecil Mas Arya dan Inggit yang romantis dan penuh drama berlanjut di “My Lecturer, My Husband season 2”.
Tonton di WeTV
4. Gadis Kretek (2023)
“Gadis Kretek” adalah serial orisinal Netflix pertama Indonesia yang diadaptasi dari sebuah novel berjudul sama karya Ratih Kumala. Serial Indonesia ini mengangkat budaya Jawa khususnya tentang tradisi rokok kretek, yang dibalut dengan narasi dan alur cerita yang sangat apik, serta penampilan aktor dan aktrisnya yang begitu luar biasa.
“Gadis Kretek” menceritakan tentang Dasiyah (Dian Sastro) yang ingin melanjutkan bisnis kretek sukses milik sang ayah. Ia memiliki ambisi menciptakan rokok kretek terbaik. Namun sayangnya, keinginannya itu tidak bisa dengan mudah dan mulus ia dapatkan, karena eksistensi perempuan pada masa itu masih dianggap sebelah mata oleh kaum laki-laki.
Tonton di Netflix
5. Cek Toko Sebelah The Series (2018)
Serial Indonesia ini diadaptasi dari film “Cek Toko Sebelah” yang tayang pada tahun 2016 silam. Serial ini masih berfokus pada keseharian Koh Afuk, Erwin, dan pekerja lainnya di toko sembako Jaya Baru. Kisah series ini bercerita tentang Erwin (Ernest Prakasa), yang diminta sang ayah untuk memajukan toko sembako Jaya Baru agar lebih modern dan efisien.
Keseharian lucu, menghibur, serta penuh dengan drama dan konflik berlanjut di “Cek Toko Sebelah The Series 2” dan “Cek Toko Sebelah The Series: Babak Baru”.
Tonton di Netflix & Disney+Hotstar
6. Imperfect The Series (2021)
“Imperfect The Series” merupakan serial spin-off dari film “Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan”, yang lebih berfokus pada kisah empat anak kos yaitu Maria, Neti, Endah, dan Prita No Limit. Serial ini mengambil latar waktu satu tahun sebelum latar waktu di film “Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan”.
Series Indonesia yang diproduseri Ernest Prakasa dan disutradarai oleh Naya Anindita ini menyajikan alur cerita yang menarik dan relate dengan kehidupan sehari-hari yang dibalut dengan humor yang sangat menghibur.
Kisah seru, lucu, dan menghibur dari empat anak kosan ini berlanjut di “Imperfect The Series season 2” yang dirilis satu tahun setelahnya.
Tonton di WeTV
7. Wedding Agreement: The Series (2022)
@weddingagreementseries
Rekomendasi serial Indonesia berikutnya yaitu “Wedding Agreement: The Series”, yang diadaptasi dari film dengan judul sama rilisan tahun 2019 silam. Serial ini kembali dibintangi oleh tiga pemain utama yang sama dengan film, yakni Refal Hady, Indah Permatasari, dan Susan Sameh.
“Wedding Agreement: The Series” masih menceritakan tentang Bian (Refal Hady) yang harus meninggalkan kekasihnya Sarah (Susan Sameh) untuk menikahi Tari (Indah Permatasari) atas permintaan orang tuanya. Setelah pernikahan, Bian meminta Tari untuk menandatangani perjanjian pernikahan tentang mengakhiri pernikahan mereka setelah satu tahun.
Tonton di Disney+ Hotstar & Netflix
8. Pulang (2022)
“Pulang” adalah serial Indonesia tentang hubungan keluarga yang rumit dan sangat emosional. Suatu hari, Dewi (Della Dartyan) mengetahui sang ayah yang sangat dihormatinya ternyata memiliki keluarga lain. Sakit hati, marah, dan kecewa akan hal tersebut, Dewi memutuskan untuk melanjutkan hidupnya di Kanada.
Namun seketika hidupnya berubah saat dokter mendiagnosis dirinya mengindap penyakit langka, dengan waktu hidup yang tidak lama lagi. Dokter menyarankan Dewi untuk memberitahu kondisinya kepada keluarga dan menghabiskan waktu yang tersisa bersama dengan orang-orang tercinta. Meski masih diliputi amarah dan kekecewaan mendalam, Dewi kembali pulang, dan justru mendapati sang ayah menderita Alzheimer sejak beberapa tahun lalu.
Tonton di Vidio
9. Katarsis (2023)
Serial Indonesia, “Katarsis”, didasarkan pada novel psychological thriller dengan judul yang sama karya Anastasia Aemilia. Serial ini mengisahkan tentang seorang wanita muda bernama Tara (Pevita Pearce) yang menjadi satu-satunya saksi perampokan dan pembunuhan yang melibatkan orang tua angkatnya.
Kejadian mengerikan itu membuat Tara mengalami trauma mendalam hingga ia tidak bisa mengingat apapun tentang kejadian hari itu. Namun, sisi misterius Tara membuatnya dicurigai menyembunyikan sesuatu, yang mungkin terkait dengan kejadian hari itu.
Tonton di Vidio
10. Induk Gajah (2023)
“Induk Gajah” merupakan serial Indonesia yang menampilkan ikatan kekeluargaan antara ibu dan anak, nilai budaya yang kuat, dan isu sosial tentang perjodohan. Serial ini berfokus pada kisah perjodohan Ira (Marshanda) dengan Marsel (Dimas Anggara), anak dari teman Mamak Uli (Tika Panggabean), ibunya Ira. Di sisi lain, Ira pun harus menghadapi sejumlah pandangan negatif tentang penampilan fisiknya.
Tonton di Prime Video
11. 5 Detik & Rasa Rindu (2023)
IMDb
“5 Detik & Rasa Rindu” adalah serial Indonesia yang diadaptasi dari buku kumpulan puisi dengan judul sama karya Prilly Latuconsina, yang juga terlibat sebagai pemeran utama dalam serial ini. “5 Detik & Rasa Rindu” menceritakan tentang kisah cinta segitiga antara Via (Prilly Latuconsina), Gana (Bryan Domani), dan Drupadi (Salshabilla Adriani), yang disisipkan kalimat-kalimat puisi yang indah.
Tonton di WeTV
12. I Do(n't) Love Him (2023)
“I Do(n't) Love Him” merupakan serial Indonesia yang mengisahkan tentang seorang penulis terkenal bernama Kayna (Prilly Latuconsina), yang harus mulai bekerja kantoran setelah diterpa isu plagiarisme. Saat mencoba menjalani kehidupan barunya sebagai pekerja kantoran, ia justru terlibat romansa dengan Bisma (Cinta Brian), CEO tempatnya bekerja. Namun, kebijakan yang dibuat Bisma tentang larangan berpacaran di kantor membuat hubungan keduanya tidak semudah yang dibayangkan.
Tonton di VIU
13. Drama Ratu Drama (2022)
Vidio
“Drama Ratu Drama” adalah serial Indonesia yang menceritakan tentang seorang aktris spesial peran antagonis, Julieta Navara (Enzy Storia). Meskipun aktingnya tersebut mendapat banyak pujian, hal itu juga membuatnya harus mendapat banyak kebencian dari penonton setia di kehidupan nyata. Atas dasar itu, Julieta berusaha keras memperbaiki citranya sebagai aktris.
Tonton di Vidio
14. Marriage With Benefit (2023)
"Marriage With Benefit" merupakan serial Indonesia yang dirilis tahun 2023 lalu. Fokus utamanya ada pada hubungan rumit antara Gea (Jessica Mila) dan Aksan (Abimana Aryasatya) yang terlibat dalam sebuah pernikahan kontrak. Pernikahan kontrak keduanya didasari atas kesepakatan yang saling menguntungkan masing-masing. Namun, rasa cinta tak terduga justru muncul di tengah-tengah kepura-kepuraan pernikahan keduanya.
Tonton di VIU
Itulah beberapa serial Indonesia terbaik yang wajib Anda tonton atau tonton ulang.
(Teaser photo by: Vidio / IMDb / Netflix Indonesia / VIU / MD Entertainment)