Ragam Aksesori Pelengkap Fashion yang Cocok di Musim Hujan

Jangan biarkan musim hujan membuat Anda ragu untuk mengenakan aksesori desainer, kenakan aksesori yang tepat sesuai rekomendasi kami.



Musim hujan sedang berlangsung dan membutuhkan trik tertentu untuk dapat mengantisipasinya meskipun Anda dipenuhi dengan kesibukan.

Memang kehidupan di Jakarta tak terlalu banyak dihabiskan di luar ruangan, namun ada banyak tempat dan situasi yang mengharuskan Anda untuk tetap melewati hujan ketika turun dari mobil menuju ke sebuah meeting, atau harus berkunjung ke tempat dengan konsep open air.

Cuaca yang tak bisa ditebak kini menjadi isu saat berpakaian sebelum Anda meninggalkan kediaman Anda, namun tak perlu merasa paranoid lagi selama Anda mengenakan sesuatu yang memang tahan saat terkena air dan dapat mengakomodir cuaca apapun.

Dalam rangka menyambut musim hujan, tinggalkan juga beberapa aksesori tas, topi, dan sepatu yang terbuat dari material suede, canvas, dan kain. Ganti aksesori milik Anda terutama sepatu dengan sesuatu yang dibuat dari bahan PVC, vinyl, kulit, dan apapun yang tak gampang menyerap air sehingga barang-barang fashion Anda pun tetap aman.

Berikut rekomendasi aksesori untuk dikenakan saat musim hujan dari Bazaar yang akan menjauhkan perasaan khawatir ketika Anda sedang di luar ruangan.


Sepasang sepatu boots termasuk wardrobe staple saat musim hujan tiba, boots yang akan melindungi kedua kaki Anda sangat membantu mobilisasi di ruangan terbuka maupun di ruangan tertutup ketika musim hujan tiba.

Untungnya, sepatu boots juga mengelevasi tampilan gaya milik Anda dan tidak hanya fungsional. Beberapa boots yang menarik perhatian kami datang dari koleksi kapsul rumah mode Louis Vuitton bertajuk 'The Rain Capsule' yang seluruhnya didedikasikan untuk mengakomodir penampilan di musim hujan. Seluruh sepatu di koleksi ini terbuat dari bahan karet yang tentunya tahan air serta memiliki desain futuristik yang versatile. Bagi Anda penyuka warna vivid, beberapa sepatu di koleksi ini juga menginjeksikan warna terang seperti merah muda dan putih.

Bahan vinyl serta tren bucket hat menjadi kombinasi yang tepat di topi yang satu ini, bahan vinyl yang tak mudah menyerap air serta desain topi yang dilengkapi dengan lining berhiaskan monogram khas rumah mode Dior yang ikonis tentu adalah jawaban aksesori paling tepat saat musim hujan tiba. Tak hanya itu, bagian veil jaring di bagian depan topi juga menginjeksikan napas high fashion ala gaya Parisian.



Injeksikan warna vivid yang akan memancarkan kesegaran meskipun cuaca sedang mendung di musim hujan, kenakan sepasang sandal bertajuk Alohal Sandal rancangan Hermes yang terbuat dari bahan karet yang tahan air.

Selain itu, Anda juga dapat dengan fleksibel mengenakannya saat berlibur di pantai maupun saat menghabiskan waktu di pinggir kolam renang.

Sarung tangan akan menghiasi kedua tangan serta membuat semua mata tertuju dengan hiasan sarung tangan Anda saat menggenggam payung maupun menjinjing tas di musim hujan. Terbuat dari bahan lamb skin, sarung tangan ini cukup aman dikenakan saat musim hujan. Dilansir oleh rumah mode Chanel, hiasan mutiara yang mengelilingi desain sarung serta membentuk logo sang rumah mode tentu akan mengelevasi penampilan. Tak hanya itu, sarung tangan ini juga memiliki desain yang timeless untuk dikenakan setiap musim dingin atau gugur datang.

Tas lansiran cult bag designer Boyy yang satu ini bukan semata-mata tas yang terbuat dari bahan PVC sehingga menjadi anti air, namun tas ini juga merupakan tas edisi terbatas eksklusif untuk situs e-commerce Moda Operandi.

Dinamakan Deon bag, tas dengan desain compact ini dilengkapi dengan lining bahan kulit yang juga aman saat terkena air lalu double strap yang akan memudahkan siapapun untuk menjinjingnya.




Raincoat akan melindungi ansambel milik Anda saat musim hujan, dengan raincoat rancangan Proenza Schouler yang memiliki motif artistik dan segar maka Anda tak perlu ragu lagi untuk menggabungkan ansambel dengan raincoat saat diperlukan. Selain itu, Anda juga dapat melipatnya dan menyimpannya di dalam tas dan kendaraan milik Anda saat diperlukan secara tiba-tiba.

Dapatkan raincoat ini melalui website bobobobo.


Arloji lansiran Swatch yang kaya akan warna ini juga dapat menjadi alternatif ketika musim hujan tiba dan Anda membutuhkan jam tangan yang tak menimbulkan rasa khawatir saat terkena air. Strap yang terbuat dari material silikon yang anti air dan desainnya yang dinamis dapat menjadi statement piece di ansambel musim hujan Anda sekaligus menambah kesan playful yang menyegarkan.



(FOTO: Courtesy of Bobobobo.com, Dior, Chanel, Hermes, Moda Operandi.com, Louis Vuitton, & Swatch/ Layout: Tevia Andriani)