Bulan Januari lalu Bazaar diundang ke Tokyo, Jepang, untuk menghadiri perilisan koleksi makeup Chanel Spring 2019 yang bertajuk Vision D’Asie: L’Art du Détail.
Seperti yang sudah Anda ketahui, Lucia Pica selaku Global Creative Makeup & Colour Designer untuk Chanel dipastikan memiliki andil besar dalam setiap peluncuran koleksinya.
Ia selalu mempunyai cara spesial dalam menentukan satu rangkaian koleksi yang akan dirilis, dimulai dari penentuan tekstur, warna, hingga bentuk kosmetiknya. Yang dilakukan Lucia adalah melakukan pelesir ke tempat-tempat unik, kemudian menangkap momen-momen favoritnya saat bepergian.
Setelah tahun 2017 Lucia mengunjungi California, dan 2018 kembali ke Naples di Italia (kampung halamannya), untuk menciptakan koleksi makeup, kini wanita asal Italia tersebut memilih kota Tokyo dan Seoul.
Bagaimana hasil dari potret-potret Lucia kali ini? Bazaar melihatnya langsung berjajar rapi di dalam sebuah ruangan instalasi. Sambil menunjukkan karyanya, ia bercerita tentang perjalanan menuju dua kota yang sedang populer di Asia Timur tesebut.
“Di Jepang dan Korea Selatan, objek yang tampak biasa saja bahkan bisa diperlakukan secara luar biasa, selayaknya berharga untuk dijadikan inspirasi bentuk dan warna. Dalam hal ini kami mengeksplorasi kehidupan nyata, mencari tekstur-tekstur baru, pasukan warna-warna, dan efek cahaya, kemudian mengelevasi semuanya menjadi seuatu yang berharga. Seeing beauty in the ordinary,” ujar Lucia.
Jangan bayangkan jajaran foto itu adalah gambar pemandangan alam atau jejeran bangunan-bangunan tinggi yang megah. Lucia justru memburu momen-momen secara mendetail, dan tak biasa.
Misalnya, Anda mungkin tidak menyangka dari foto sebuah ikan di pasar yang berlendir dan memiliki sisik adalah sebuah keindahan. Tapi, Lucia secara brilian mampu menangkap momen tak biasa ketika ia berjalan-jalan ke pasar di Tokyo, ia menjadikan potret itu menjadi ide dalam membuat warna subtil seperti kuning keemasan, sekaligus menemukan ide bertekstur glossy.
Jadilah Longwear Cream Eyeshadow Ombre Premieré warna Patine Bronze.
Berikut adalah beberapa foto-foto tangkapan Lucia Pica yang terlihat sangat indah dan, brilian.
Dari foto-foto anyaman tikar, kelopak bunga yang berjatuhan, dan selang biru menjuntai, Lucia menggabungkan itu semua menjadi warna serta tekstur baru untuk eyeshadow Les 9 Ombres.
Warna-warna itu di antaranya emas dan platinum satin, ivory champagne, beige, gold green, brick red, dusty blue, deep brown, petrol blue, dengan efek shimmer, high-shine, serta matte.
Ada produk baru yang Lucia ciptakan untuk koleksi Vision D’Asie: L’Art du Détail kali ini, yakni Baume Essentiel, sebuah hydrating balm yang mampu memberi efek glowing pada wajah, mata, dan juga bibir.
Secara total, koleksi ini terdiri dari rangkaian 12 kosmetik baru meliputi palet eyeshadow, creamy eyeshadow, lipstik, pemulas kuku, dan multi-use glow stick.
Di sana Bazaar tak sendiri, ada beauty influencer, Hellua atau yang dikenal sebagai @thelisptickmafiaaa.
Setelah presentasi usai, kami dipersilakan untuk mencoba seluruh rangkaian terbaru yang telah ditata di atas meja rias.
Sebelum acara berakhir, Bazaar juga meminta Lucia Pica secara khusus memberi tip untuk pembaca Bazaar, bagaimana makeup cepat 5 menit menggunakan koleksi tersebut!
Produk Chanel Spring 2019 ini sudah tersedia di bulan Februari di seluruh butik Chanel.
(Foto: Hadi Cahyono; Courtesy of Chanel)