10 Fakta Tentang Desainer Indonesia, Auguste Soesastro

Tahukah Anda jika Auguste punya phobia akan keramaian? Simak fakta menarik lainnya berikut ini.



Pada September 2016 lalu, Bazaar menghadiri sebuah ekshibisi bertajuk Architecture of Cloth yang menampilkan karya dan cerita perjalanan karier seorang Auguste Soesastro di industri fashion.

Tak sedikit pujian yang terlontar ketika melihat busana demi busana yang ia suguhkan dan bagi dalam tiga segmen. Salah satunya sebuah mantel yang menggunakan serat nanas dan membutuhkan waktu selama 160 jam untuk membuatnya.

Dalam sebuah forum kecil, Bazaar berbincang dengan desainer yang sempat menekuni ilmu studi arsitektur juga digital arts ini, kepribadian dingin dan tak banyak bicara sempat menjadi impresi pertama kami.

Namun tidak demikian saat Bazaar kembali bertemu dengan Auguste di sebuah workshop pribadinya beberapa waktu lalu.

Dengan penuh antusiasme dan sekelumit tawa, ia bercerita banyak mengenai hobi berkebun yang sering ia lakukan di waktu luang, kecintaanya kepada dunia seni rupa khususnya lukisan, hingga eksperimen gaya rambut yang pernah ia lakukan dulu.

Berikut 10 fakta menarik yang Bazaar rangkum tentang Auguste Soesastro:


1. Rancangan pertama yang ia buat adalah sebuah jaket untuk dirinya sendiri ketika Auguste masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas.

2. Di sela kesibukannya, desainer kelahiran 10 Agustus ini ternyata punya hobi berkebun dan mengoleksi kain serta keramik.

3. Perpaduan temulawak, kunyit putih dan jahe adalah siasat jitu untuk menjaga kebugaran tubuhnya sehari-hari.

4. Musik favorit? Klasik.

5. Karya-karya Mahler, komposer berdarah Ceko adalah favorit Auguste sejak dulu.

6. Sejak masih duduk di bangku sekolah, ia sudah jatuh cinta dengan dunia seni rupa. Tak heran jika sejumlah lukisan dan art piece tampak menghiasi hunian sang desainer. Art piece pertama yang Auguste miliki adalah sebuah lukisan karya Arie Smit yang ia peroleh saat masih berusia 10 tahun.

7. His fashion heroes: Ralph Rucci dan Cristobal Balenciaga. Setelah lulus dari sekolah mode di Paris, ia sempat magang dan bekerja di lini fashion milik Ralph Rucci.

8. Percaya atau tidak, Auguste yang kerap tampil sederhana dan praktis ini ternyata gemar bereksperimen dalam bergaya. Di tahun '90-an hingga awal tahun 2000-an, penggemar label fashion Moschino tersebut kerap tampil nyentrik, bahkan ia tidak segan tampil dalam nuansa pop color juga harajuku. Bahkan, ia sempat bleaching rambut dalam tempo satu bulan.

9. Destinasi liburan favorit adalah museum di berbagai kota, terutama ketika ada sebuah exhibition yang tengah berlangsung, ia akan menyempatkan waktu untuk berkunjung. Misalnya saat berpelesir ke Belgia di bulan Mei tahun lalu.

Bagi Auguste, harus ada pelajaran yang dipetik di setiap berpelesir, bukan hanya menikmati landskap sekitar ataupun kuliner favorit di suatu kota saja.

10. Phobia? Keramaian.


Portofolio ini

Fotografer: Rakhmat Hidayat

Layout: Panji Ariesta

Asisten Fotografer: Christian Manafe