Zayn Malik Dedikasikan Lagu untuk Liam Payne

"Ini untukmu Liam," ujar Zayn, sebelum membawakan lagu "iT's YoU".

Foto Courtesy of Bazaar US


Zayn Malik memberikan penghormatan kepada Liam Payne saat tampil di kota kelahiran sahabatnya, Wolverhampton, Inggris, pada akhir pekan lalu. Dalam perhentian terbaru tur Stairway to the Sky, Zayn menyempatkan diri untuk mendedikasikan lagu iT’s YoU untuk mantan anggota One Direction, yang meninggal dunia pada bulan Oktober setelah terjatuh dari balkon hotel di Buenos Aires, Argentina.

BACA JUGA: Reuni Mantan Anggota Band One Direction Untuk Pemakaman Liam Payne

"Jadi, saya telah melakukan sesuatu di akhir setiap pertunjukan, dan itu didedikasikan untuk saudara saya, Liam Payne. Semoga kamu beristirahat dengan damai. Saya harap kamu bisa melihat ini malam ini di kota asalmu, Wolverhampton. Ini untukmu, Liam," ujar Zayn dalam video yang direkam penggemar.

@kimmmann_ the sweetest speech for liam tonight🥺 na i’m crying #fyp #zayn #wolverhampton #zayntour #zaynsttstour #liampayne #liam #zayntribute ♬ original sound - Kim Mann

Mantan anggota One Direction ini sebelumnya memberi penghormatan kepada Liam di konsernya di Leeds, yang menjadi penampilan pertama dalam tur Stairway to the Sky. Di layar panggung tertulis "Liam Payne 1993-2024" dengan latar belakang biru dan hati merah. "Love you bro." Zayn dan rekan-rekannya meninggalkan panggung saat penghormatan tersebut ditayangkan, sementara lagu Stardust terdengar di latar belakang.

Foto Courtesy of Bazaar US

Beberapa hari sebelumnya, Zayn hadir di pemakaman Liam dan untuk pertama kalinya sejak meninggalkan grup pada 2015, ia berkumpul kembali dengan mantan rekan One Direction-nya Harry Styles, Louis Tomlinson, dan Niall Horan. Mereka sebelumnya mengeluarkan pernyataan bersama mengenai kepergian Liam, sambil juga berbagi pesan pribadi masing-masing.

Beberapa waktu setelah kepergian temannya, Zayn membagikan foto kenangan mereka yang sedang tidur siang di kursi belakang mobil bersama. “Liam, saya merasa seperti kita sedang berbicara, berharap Anda bisa mendengarnya. Saya tak bisa menghindari perasaan egois bahwa masih banyak percakapan yang seharusnya kita lakukan dalam hidup ini,” tulisnya di Instagram. “Saya tak pernah sempat mengucapkan terima kasih atas dukungan Anda saat melalui masa-masa paling sulit dalam hidup saya. Ketika saya merindukan rumah sebagai anak berusia 17 tahun, Anda selalu ada dengan pandangan yang positif dan senyuman yang menenangkan, memberitahu saya bahwa Anda adalah teman saya dan saya dicintai.”

BACA JUGA:

Zayn Malik Menutup Konsernya dengan Tribut Manis untuk Liam Payne

Ungkapan Berberlasungkawa Dari Para Selebriti untuk Liam Payne

(Penulis: Maya Ernest; Artikel disadur dari BAZAAR US; Alih bahasa: Halimatu Sadiah Foto: Courtesy of Bazaar US)