Kolaborasi H&M dan Wes Anderson

Kolaborasi H&M dan Wes Anderson menghasilkan film pendek yang apik.



Dalam rangka menyambut koleksi natal, H&M mengajak sutradara berbakat Wes Anderson untuk membuat film pendek sebagai media promosi, yang diberi judul Come Together.

Film ini bercerita tentang perjalanan sebuah kereta api yang terhalang masalah sehingga tidak dapat sampai tepat waktu dan penumpangnya terpaksa harus merayakan Natal di atas kereta.

Untukfilm ini, Adrien Brody terpilih menjadi pemeran utama sebagai konduktor kereta api tersebut dan beberapa pemain ekstra sebagai para penumpang.

Bagian paling menarik dari film ini adalah visual yang sangat cantik seperti film-film yang digarap oleh Wes Anderson lainnya. Setting kereta yang retro ditambah kostum yang apik dari setiap karakter, menambah keindahan film ini.


(Foto: Courtesy of H&M)