IPMI Trend Show 2016

Fashion show yang ke-29 kali kembali digelar oleh Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI), dengan bertemakan etheREAL.

Tri Handoko


Fashion show yang ke-29 kali kembali digelar oleh Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI), dengan bertemakan etheREAL.

Sejak tahun 1986, IPMI merupakan organisasi mode pertama yang memelopori fashion week, hingga menjadi trendsetter di industri fashion Indonesia. Sebagai wujud konsistensinya memajukan dunia mode Indonesia, festival ini kembali digelar pada tanggal 1 dan 2 Desember lalu di The Hall, Senayan City.

Untuk mengukuhkan semangat kebangsaan, presentasi bertajuk Made in Indonesia menjadi pembuka untuk agenda ini. Para desainer bertalenta pun diajak berpartisipasi, baik dari anggota IPMI dan juga label yang diusung desainer non-anggota IPMI.

Keistimewaan pergelaran kali datang dari tren mode 2016 dari karya Mel Ahyar, Danny Satriadi, Yogie Pratama, Carmanita, Tri Handoko, Stephanus Hamy, Sutanto Danuwidjaja, dan anggota IPMI yang baru saja bergabung, Hian Tjen.

(Gusti Aditya, Foto: Rakhmat Hidayat & Michael Andrew)