10 Negara dengan Suasana Natal Terbaik Untuk Dikunjungi

Jika Masih bingung ingin berangkat ke mana saat libur Natal nanti, artikel ini jelas bertujuan untuk membantu Anda memutuskannya.

Courtesy of Pexels/Gary Spears


Musim liburan adalah momen sempurna untuk melarikan diri dari hiruk pikuk keseharian dan menikmati pengalaman yang memanjakan jiwa. Bagi para penikmat perjalanan yang mencari sesuatu yang istimewa, menjelajahi tradisi Natal dari berbagai penjuru dunia tentu akan menawarkan keindahan dan keajaiban yang tiada duanya. Dari lanskap berselimut salju yang menenangkan hingga perayaan tropis yang semarak, setiap destinasi menyuguhkan harmoni antara budaya, kemewahan, dan kehangatan khas musim liburan yang sayang jika dilewatkan. Berikut 10 negara terbaik yang bisa Anda kunjungi jika ingin merasakan Christmas Holiday nan magis, semarak, dan penuh kenangan saat Anda kembali ke rumah.

1. Jerman: Jantung Pasar Natal Dunia

Courtesy of World Wide Schooling

Jerman menjadi simbol keindahan Natal klasik dengan pasar Natalnya yang memikat, seolah membawa Anda masuk ke dalam dongeng musim dingin. Deretan kios kayu yang dihiasi lampu berkilauan memenuhi alun-alun kota tua, menawarkan ornamen buatan tangan, anggur panas khas (Glühwein), dan kue stollen tradisional. Kota seperti Nuremberg dan Dresden menjadi tuan rumah pasar Natal tertua dan paling memesona di dunia ini. Suasana pun makin sempurna dengan aroma kacang panggang yang menghangatkan udara sambil ditemani alunan musik Natal yang merdu. Jerman adalah pilihan paling tepat untuk Anda yang mendambakan suasana keajaiban Natal klasik dalam balutan tradisi yang elegan.

2. Finlandia: Negeri Ajaib Musim Dingin & Rumah Santa

Courtesy of Yesim

Untuk pengalaman Natal yang benar-benar magis, kunjungi Lapland, Finlandia. Sebagai rumah resmi Santa Claus, Rovaniemi yang terletak di lingkaran Arktik akan menawarkan Anda pemandangaa hutan bersalju, kereta luncur yang ditarik rusa, dan kabin kayu yang hangat. Pemandangan musim dingin pun tampak sempurna di sini. Anda juga dapat bertemu langsung dengan Santa, menyebrangi Lingkaran Arktik, atau menyaksikan keindahan Aurora Borealis yang memukau.

3. Austria: Keanggunan Abadi & Pesona Musik Klasik

Courtesy of Grand European Travel

Austria merayakan Natal dengan keanggunan yang sulit ditandingi. Di Wina, pasar Natal yang romantis berpadu dengan arsitektur megah, menciptakan suasana Natal yang sangat memukau. Sementara itu, Salzburg menawarkan pemandangan jalan bersalju dan bangunan barok yang tak kalah menawan. Pecinta musik dapat menikmati konser klasik, termasuk penampilan lagu Silent Night yang pertama kali dipentaskan di Austria. Kombinasi lampu-lampu meriah, anggur panas, dan sejarah musikal yang kaya, jelas menjadikan Austria destinasi Natal yang begitu istimewa dan berkelas.

4. Filipina: Perayaan Natal Tropis yang Spektakuler

Courtesy of Behold Phillipines

Filipina dikenal dengan perayaan Natal terpanjang dan paling semarak di dunia karena dimulai sejak bulan September. Lentera berwarna-warni, nyanyian carol yang ceria, dan suasana keluarga yang hangat adalah ciri khas Natal di negara sini. San Fernando, yang terkenal dengan Festival Lentera Raksasa, menyuguhkan pertunjukan cahaya yang menakjubkan. Tradisi Simbang Gabi, misa pagi selama sembilan hari, diakhiri dengan santapan lezat seperti bibingka dan puto bumbong. Oleh karena itu, Filipina menawarkan pengalaman Natal yang meriah dalam balutan suasana tropis yang eksotis.

5. Islandia: Dongeng Musim Dingin dengan Sentuhan Folklor

Courtesy of TripJive

Islandia menghadirkan perayaan Natal yang unik dengan memadukan keindahan alam bersalju dan cerita rakyat yang memesona. Kisah 13 Yule Lads, makhluk nakal seperti troll yang memberikan hadiah kecil, menjadi daya tarik tersendiri bagi anak-anak. Di Reykjavik, desa Natal penuh dekorasi cantik dan kios kayu menyambut pengunjung dengan keramahan yang khas. Untuk pengalaman yang lebih magis, nikmatilah mandi air panas di tengah salju sambil menyaksikan Aurora Borealis. Menarik, kan?

6. Meksiko: Natal Penuh Warna dan Semangat Komunitas

Courtesy of Modern Adventure

Meksiko merayakan Natal dengan penuh warna dan energi. Tradisi posadas, yaitu sebuah prosesi yang menggambarkan perjalanan Maria dan Yusuf, membawa semangat kebersamaan ke setiap sudut kota. San Miguel de Allende dan Oaxaca menjadi pusat perayaan dengan dekorasi spektakuler, piñata, dan kembang api. Perayaan ini juga diramaikan dengan hidangan khas seperti tamale dan cokelat panas champurrado. Di Meksiko, Natal adalah gabungan sempurna antara iman dan kegembiraan.

7. Jepang: Natal Modern dengan Sentuhan Unik

Courtesy of Travel Rakuten

Meskipun bukan perayaan religius, Natal di Jepang tetap menyuguhkan keajaiban dengan cara yang modern dan unik. Kota seperti Tokyo dan Osaka berkilauan dengan jutaan lampu LED, menciptakan iluminasi spektakuler yang menghipnotis. Bagi pasangan, Natal menjadi momen romantis yang dirayakan dengan makan malam istimewa dan kue stroberi yang manis. Tradisi menikmati ayam goreng juga menjadi bagian unik dari perayaan Natal di Jepang.

8. Kanada: Natal Putih yang Klasik

Courtesy of Travel Marvel

Kanada adalah tempat ideal untuk menikmati Natal klasik dengan lanskap bersalju yang memukau. Quebec City berubah menjadi desa Natal ala Eropa dengan jalanan berbatu, pasar yang meriah, dan kereta kuda yang romantis. Di Banff, Anda dapat bermain ski atau menghabiskan malam hangat di depan perapian. Di sini, Anda akan menikmati perpaduan sempurna antara petualangan alam dan kehangatan perayaan keluarga saat Natal tiba.

9. Italia: Tradisi, Keluarga, dan Kuliner

Courtesy of Happy Rentals

Natal di Italia adalah perayaan yang sarat tradisi, berpusat pada keluarga dan makanan lezat. Presepe (miniatur adegan kelahiran Yesus) menjadi dekorasi utama, dengan Naples sebagai pusat seni pembuatannya. Malam Natal dirayakan dengan pesta hidangan laut yang melimpah, diakhiri dengan panettone dan torrone sebagai hidangan penutup. Bagi yang mencari makna spiritual, misa tengah malam di Vatikan adalah salah satu pengalaman yang tak terlupakan bagi Anda yang memutuskan untuk berlibur ke sana.

10. Australia: Natal Santai di Bawah Matahari

Courtesy of SBS Australia

Untuk pengalaman Natal yang segar dan berbeda, Australia adalah pilihan tepat. Di sini, Natal dirayakan dengan BBQ di taman, piknik di pantai, dan konser-konser musik. Bondi Beach di Sydney menjadi pusat perayaan, lengkap dengan Santa yang berselancar di ombak. Cuaca hangat dan suasana santai menjadikan Natal di Australia cara unik untuk merayakan liburan dengan gaya tropis.

Destinasi Natal Mana yang Akan Anda Pilih?

Setiap negara di atas menawarkan keunikan tersendiri untuk merayakan Natal. Apakah Anda ingin menikmati kehangatan pasar Natal klasik, menyaksikan Aurora Borealis, atau bersantai di pantai, ada destinasi yang sempurna untuk menjadikan Natal Anda berkesan dan istimewa. Segera rencanakan perjalanan Anda dan ciptakan kenangan yang tak terlupakan.