Dampak Mercury Retrograde, Serta Cara Mengatasinya

Capricorn, Taurus, dan Virgo yang paling terkena dampaknya!

Courtesy of Pexels


Bagi Anda yang sudah membaca artikel sebelumnya terkait fakta mercury retrograde mungkin, Anda sudah tidak asing dengan istilah ini.

BACA JUGA: 5 Zodiak Tanpa Rasa Takut Menanggapi Hinaan Mengenai Dirinya

Singkatnya mercury retrograde ialah siklus mundur planet Merkurius. Jadi begini, Merkurius hanya membutuhkan waktu 88 hari untuk menyelesaikan perjalanannya dalam mengelilingi Matahari.

Tentu saja ini tidak selalu berjalan mulus, setidaknya hampir seperempat perputarannya, Merkurius mengalami siklus tiga minggu kemunduran. Jika dihitung dalam setahun, siklus ini terjadi empat kali.

Tapi, apa benar Merkurius itu mundur? Nah, sebenarnya juga menurut para ilmuwan, Merkurius tidak mundur. Ia terlihat mundur ketika kita memandangnya dari Bumi, dengan kata lain itu hanyalah optical illusion!

Meskipun hanya optical illusion, para astrologer percaya mercury retrograde tetap memberikan dampak pada kehidupan kita.

Apa saja dampak mercury retrograde?

Merkurius, diambil namanya dari mitologi Romawi bernama dewa Merkurius. Dewa ini memiliki peran selayaknya dewa Hermes dari mitologi Yunani, yakni sebagai pengantar pesan.

Berdasarkan ciri khas dewa tersebut, Merkurius dalam astrologi mewakili aspek komunikasi. Maka mercury retrograde tentu saja mempengaruhi berbagai aspek tersebut. Tetapi beberapa diantaranya memiliki dampak yang lebih krusial.

Dikutip dari The Cut, Susan Miller, seorang astrologer mengungkapkan berikut hal-hal yang dapat terjadi, dan sebaiknya Anda hindari:

  • Meningkatnya miskomunikasi. Pesan di-misinterpretasi, pendengaran dan penglihatan menjadi terganggu.
  • Bukan waktu yang tepat untuk memulai sesuatu yang baru. Pada masa ini Anda akan mengulangi kesalahan Anda, serta kembali ke pola Anda yang lama.
  • Meningkatnya perselisihan dengan pasangan. Anda haruslah lebih berhati-hati saat berdiskusi dengan pasangan Anda. Ini disebabkan oleh terganggunya aspek komunikasi.
  • Hindari perbincangan dengan topik yang sensitif. Lagi, tentu saja sebaiknya Anda menghindari ini, sebab perkataan Anda dapat disalahartikan oleh pendengar.
  • Terganggunya kegiatan traveling. Penerbangan akan lebih sering ditunda, dan teknologi akan sering mati.

Courtesy of Pexels

Zodiak apa yang paling terkena dampaknya?

Jika Anda berzodiak Taurus, maka Anda harus berhati-hati! Pasalnya zodiak yang satu ini paling terkena dampaknya pada mercury retrograde di 2023.

Zodiak yang melambangkan kestabilan ini akan diguncang secara perlahan oleh mercury retrograde. Anda akan sering merasa bahwa Anda tidak didengar ataupun dipahami. Tetapi, justru ini merupakan kesempatan yang tepat untuk mengurangi keras kepala Anda, dan belajar untuk bermediasi dengan pendapat yang berbeda.

Selain Taurus, zodiak tanah lainnya, seperti Capricorn dan Virgo akan terkena juga. Pada Virgo yang selalu siaga, dan memiliki rencana yang tersusun rapi, akan mengalami guncangan sehingga kehilangan kontrol pada beberapa situasi.

Capricorn akan diuji kedisiplinan serta kedewasaannya pada masa ini. Serta, cobalah untuk mencari makna, dan self-identity diluar lingkup kerja Anda.

Kapan saja mercury retrograde Terjadi di 2023?

Inilah beberapa tanggal yang perlu Anda catat.

Mercury Retrograde pada Capricorn: 29 Desember 29, 2022–18 Januari, 2023.
Mercury Retrograde pada Taurus: 21 April – 14 Mei, 2023.
Mercury Retrograde pada Virgo: 23 Agustus – 15 September, 2023.
Mercury Retrograde pada Capricorn dan Sagitarius: 13 Desember, 2023 – 1 Januari, 2024.

Bagaimana mengatasi mercury retrograde?

Setelah mengetahui dampak, dan kapan saja mercury retrograde terjadi, maka kali ini Bazaar akan membantu Anda mengatasinya!

Fokus pada proyek yang belum selesai. Sesuai dengan saran Susan diatas, ini bukanlah waktu yang tepat untuk memulai hal baru. Tetapi jika Anda tak bisa melakukannya, Anda harus memberi perhatian ekstra pada setiap berkas ataupun persetujuan yang mungkin akan Anda buat.

Berikan waktu lebih ketika berpergian. Bersiaplah untuk mengalami gangguan. Jemputan Anda lebih telat daripada biasanya, GPS akan telat beberapa menit, serta berbagai macam hal lainnya. Sebaiknya Anda memiliki rencana cadangan ketika berpergian.

Jeda sejenak dari teknologi. Usahakan setiap komunikasi berlangsung secara verbal dengan yang bersangkutan secara langsung. Hindari komunikasi melalui pesan teks, sebab ini akan menjadi ruang misinterpretasi.

Mendengar, lalu berbicara. Karena komunikasi yang terganggu, Anda perlu lebih banyak mendengar daripada berbicara. Pahamilah perkataan mereka sebelum Anda mengutarakan pendapat Anda.

BACA JUGA:
Inspirasi Aksesori Berdasarkan Zodiak dan Ciri Khas Warnanya

(Penulis: Angel Lawas; Courtesy of Pexels)