Panduan untuk Pohon Keluarga Targaryen yang Rumit

Dari House of Dragon hingga Daenerys Targaryen.



Akhirnya, serial House of the Dragon akhirnya tiba — dan silsilah keluarga Targaryen tetap membingungkan seperti biasanya.

Penuh dengan hubungan inses dan perkawinan campur yang kusut, seri prekuel HBO untuk Game of Thrones (berdasarkan dari buku-buku George R.R. Martin yang sangat populer) memberi penggemar pandangan lebih dekat pada dinamika keluarga yang beliku-liku ini di dalam keluarga Westeros yang paling kuat (dan paling berambut pirang).

Karena House of the Dragon akan menampilkan peristiwa-peristiwa bergejolak yang akhirnya menjadi perang saudara Targaryen, atau lebih kerap dikenal sebagai Dance of the Dragons, tampaknya sebuah penjelasan tentang siapa dan dimana mereka berada di garis suksesi mungkin sangat diperlukan.

Di bawah ini, kami mengilustrasikan hubungan rumit Targaryen dari generasi ke generasi. Simak terus untuk mendapatkan rincian yang lebih luas dari sejarah kerajaan, dimulai dengan Raja Jaehaerys hingga Daenerys Targaryen dan Jon Snow. (Hati-hati, ada bocoran di bawah ini.)

Raja Jaehaeyrs I

Raja Jaehaeyrs I, juga dikenal sebagai Raja Tua, adalah Targaryen keempat yang naik Tahta Besi, setelah Raja Aegon I, Raja Aenys I, dan Raja Maegor I.

Jaehaeyrs menikah dengan adik perempuannya, Queen Alysanne, yang kemudian dikenal sebagai Good Queen Alysanne. Bersama, mereka memiliki 13 anak secara total.

Pemerintahan Jaehaeyrs berlangsung selama 55 tahun, menandai pemerintahan terpanjang yang pernah ada untuk seorang raja dari Tujuh Kerajaan. Pada akhirnya, ia hidup lebih lama dari pada istri dan anak-anaknya, sehingga membuat garis suksesi yang diperebutkan.

Putri Rhaenys Targaryen

Putri Rhaenys diperankan oleh Eve Best.

Rhaenys, atau Ratu yang tidak pernah menjadi ratu, adalah satu-satunya anak Aemon, pewaris Raja Jaehaeyrs. Ia tampaknya akan menjadi penerus Tahta Besi setelah meninggalnya putra-putra Jaehaeyrs, tetapi Dewan Agung memilih untuk memberikan tahta kepada sepupu laki-lakinya, Viserys.

Rhaenys menikah dengan Lord Corlys Velaryon. Mereka memiliki dua anak: Laena dan Laenor Velaryon.

Raja Viserys I

King Viserys diperankan oleh Paddy Considine.

Viserys menggantikan kakeknya, Raja Jaehaerys I, di Tahta Besi. Ia menikah dengan sepupunya, Ratu Aemma, dan mereka memiliki satu putri, Putri Rhaenyra.

Ketika Aemma meninggal setelah Visery memerintahkan agar ia menjalani operasi caesar di luar kehendak sang istri, garis suksesi masuk ke dalam kekacauan. Dengan tidak adanya putra untuk diberikan mahkota, Viserys menyingkirkan adik laki-lakinya, Daemon, sebagai ahli warisnya dan sebagai gantinya menamai Rhaenyra sebagai penggantinya.

Viserys kemudian menikah lagi dengan Alicent Hightower, yang melahirkan putra sulungnya, Aegon II.

Putri Rhaenyra Targaryen

Putri Rhaenyra diperankan oleh Emma D'arcy.

Putri Rhaenyra adalah anak tertua dari Raja Viserys. Setelah kematian ibunya, Viserys menyebut Rhaenyra sebagai ahli warisnya, tetapi dengan kelahiran putra sulungnya hanya beberapa tahun kemudian, menyebabkan beberapa orang memperdebatkan haknya atas mahkota.

Akhirnya, perang saudara Targaryen pun memuncak dengan Rhaenyra yang berjuang untuk Tahta Besi melawan adik laki-lakinya.

Rhaenyra pertama kali menikah dengan Laenor Velaryon dan mereka memiliki tiga anak: Jacaerys, Lucerys, dan Joffrey. Kemudian, ia menikah dengan pamannya, Pangeran Daemon, dan mereka memiliki tiga anak lagi: Viserys II, Visenya, dan Aegon III.

Pangeran Daemon Targaryen

Pangeran Daemon diperankan oleh Matt Smith.

Sebagai adik dari Raja Viserys, Daemon dianggap sebagai pewaris takhta sampai Viserys mencabut hak warisnya dan menunjuk Rhaenyra sebagai penggantinya.

Daemon menikah sebanyak tiga kali. Pernikahan pertamanya dengan Lady Rhea Royce, diikuti dengan Laena Velaryon, yang memberinya dua anak, Rhaena dan Baela. Dan kemudian dengan keponakannya, Putri Rhaenyra, yang memberinya tiga anak.

Aegon II Targaryen

Aegon adalah putra sulung Raja Viserys dan istrinya, Alicent Hightower. Kenaikannya ke Tahta Besi ditantang oleh kakak perempuannya, Putri Rhaenyra, yang sebelumnya ditunjuk sebagai pewaris Viserys.

Bagaimana karakter-karakter House of the Dragon terhubung dengan Daenerys Targaryen dan Jon Snow?

Daenerys Targaryen diperankan oleh Emilia Clarke dan Jon Snow diperankan oleh Kit Harington.

Permulaan cerita House of the Dragon terjadi 172 tahun sebelum kelahiran Putri Daenerys Targaryen. Yang patut diingat adalah, Daenerys memiliki romansa yang singkat tetapi berapi-api dengan Jon Snow, yang seperti diungkapkan oleh finale Season 7 Game of Thrones, ternyata ialah putra Lyanna Stark dan Rhaegar Targaryen, membuatnya kakak Daenerys, menjadikan mereka pasangan bibi-keponakan yang terbaru untuk bergabung dengan tradisi lama hubungan inses nenek moyang mereka.

Tapi, bagaimana mereka berdua terhubung dengan pendahulu mereka di House of the Dragon?

Secara teknis, Rhaenyra adalah nenek buyut keenam Daenerys dan nenek buyut ketujuh Jon. Itu juga menjadikan Daenerys dan Jon sebagai keturunan langsung dari Daemon, paman/suami kedua Rhaenyra.

(Penulis: Chelsey Sanchez; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Aimee Mihardja; Foto: Courtesy of BAZAAR US)