7 Skincare Lokal Baru yang Wajib Anda Ketahui & Coba di Tahun 2021

Siapkah Anda untuk melengkapi rutinitas kecantikan Anda dengan produk lokal dengan kualitas internasional?



Walaupun memang produk-produk kecantikan asal luar negeri telah teruji reputasi dan kualitasnya untuk membantu mengatasi berbagai macam masalah kulit, namun sederet label kecantikan lokal baru ini juga tak kalah bersaing dengan produk kecantikan asal luar negeri.

Dengan kualitas produk yang tak dapat dipandang sebelah mata (terutama tak sedikit brand-brand ini lahir setelah melihat kebutuhan pasar lokal), lalu ditambah dengan packaging yang menawan dan tentu siap mempercantik meja rias Anda, simak 7 skincare lokal baru yang wajib Anda ketahui & coba di tahun 2021

1. Beauty Boss

(Foto: Courtesy of Instagram @beautyboss.co.id)

Didirikan oleh dr. Natalie Desilie, Beauty Boss hadir untuk memberikan perawatan skincare yang tidak hanya dapat menawarkan hasil yang sempurna namun juga mudah untuk digunakan sehari-hari. Dengan passion dan pengetahuannya, dr. Natalie pun akhirnya menciptakan produk perawatan yang tidak hanya berbasis ilmiah namun juga diramu dengan bahan-bahan alami (tanpa paraben, mercury, hydroquinone dan steroid).

2. Skinjunkie

(Foto: Courtesy of Skin Junkie)

Telah dikenal dengan produk perawatan tubuh, akhirnya Skin Junkie kembali lagi dengan inovasi teranyarnya. Sadar akan pentingnya perawatan skincare terutama penggunaan tabir surya, Skin Junkie akhirnya meluncurkan produk sunscreen yang dikemas dalam bentuk gel untuk tidak hanya akan memberikan proteksi kepada wajah Anda namun juga menjaga kadar kelembapan pada kulit.

3. Dew It

(Foto: Courtesy of Dew It)

Dengan mengangkat tagline “Your Skin Is Your Best Accessory. Take Good Care Of It.”, Dew It lahir dari keyakinan para penciptanya bahwa setiap orang memiliki “cahaya” spesialnya sendiri. Oleh sebab itu penting untuk setiap wanita apapun profesinya mendukung performa kulit wajah agar tetap dapat tampil prima dan bersinar untuk memancarkan kecantikan setiap pribadi. Tidak hanya hadir dengan visi yang mengagumkan, packaging yang ditawarkan oleh Dew It juga sangat menggugah mata dan siap untuk membaca keceriaan di meja rias Anda!

4. Base

(Foto: Courtesy of Instagram @itsmybase)

Mengadopsi pendekatan perawatan kulit yang dipersonalisasi spesial bagi setiap individu, Base mungkin dapat menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin mencari produk perawatan kulit yang benar-benar sesuai dan cocok dengan masalah atau kebutuhan kulit Anda. Cukup dengan mengisi skin test yang disediakan, kemudian tim Base akan membantu Anda “meracik” produk skincare yang sesuai dengan tipe kulit Anda yang tentunya diramu dari bahan-bahan alami ata vegan sehingga aman untuk digunakan.

5. Hale.

(Foto: Courtesy of Instagram @think.hale)

Berangkat dari cita-cita ingin menghadirkan produk perawatan kulit sederhana, aman, efektif namun dengan harga terjangkau, brand skincare yang menamai dirinya Hale. hadir untuk menjawab segala kebutuhan pasar terutama bagi Anda yang memiliki tipe kulit sensitif yang tak jarang kesulitan menemukan produk perawatan yang cocok dengan kondisi kulit. Oleh karena itu, di Hale. seluruh produk yang ditawarkan memiliki kandungan yang bebas dari alkohol dan wewangian kimia (termasuk minyak wangi).

6. Whitelab

(Foto: Courtesy of Whitelab)

Mendapati kenyataan bahwa kebanyakan masalah kulit yang dialami oleh orang Indonesia adalah kulit yang kusam, berminyak, berjerawat, beruntusan, pori-proi besar dan belum lagi di tambah terlalu banyak terpapar sinar matahari langsung dan polusi udara, brand lokal Whitelab mencoba untuk memberikan solusi untuk para penggunanya. Dengan kualitas premium, segera coba berbagai varian produk dari Whitelab menurut kebutuhan Anda.

7. Skin by No Filter

(Foto: Courtesy of Instagram @ skinbynofilter)

Percaya bahwa kecantikan yang sejati adalah tentang mencintai dan menerima diri sendiri tanpa harus membutuhkan filter wajah, Skin by No Filter mungkin dapat menjadi sahabat dalam rutinitas kecantikan Anda. Menghadirkan produk-produk untuk menjadi jalan keluar bagi masalah kulit yang sering dialami seperti jerawat, perlengkapi diri dengan produk dari Skin by No Filter.

Sudah memilih produk kecantikan apa yang akan Anda bawa di rutinitas kecantikan Anda selama tahun 2021?

Baca juga:

11 Produk Kecantikan yang Paling Dibicarakan Sepanjang Tahun 2020

10 Lipstik Lokal dengan Warna Nude Terbaik untuk Pemilik Kulit Sawo Matang

Rekomendasi Produk Makeup Lokal untuk Tampilan Dolphin Skin

(Layout: Tevia Andriani)