Didirikan sejak tahun 2011 oleh Maria Erixon, Nudie Jeans adalah lini denim asal Swedia yang mengusung konsep sustainability yang selaras dengan perspektif sang pemilik bahwa dengan diperbaikinya denim milik Anda, makan Anda sudah menambahkan karakter yang berbeda di denim Anda.
Pandangan sang pendiri tersebut kemudian juga didasari dengan cara pembuatannya yang menggunakan bahan organik serta ramah lingkungan, sehingga tidak merugikan lingkungan sekitar dan menyebabkan banyak limbah pabrik.
Penggunaan bahan organik yaitu kapas organik sebagai bahan baku pembuatan denim ini, dipastikan tidak melibatkan bahan kimia yang semuanya kerap dipublikasikan demi prinsip transparasi produksi yang dianut oleh lini denim ini.
Tidak hanya di aspek lingkungan, sistem pengupahan yang baik juga diaplikasikan Nudie Jeans demi mewujudkan konsep mode beretika dan menjadi pihak yang bertanggung jawab secara sosial.
Prinsip idealis yang diagungkan oleh lini ini, membuat Nudie Jeans membuka toko pertamanya di Asia Tenggara dengan konsep repair shop yang bertujuan agar para pembelinya tidak langsung membuang denim milik mereka ketika rusak.
Dengan menggunakan special union machine milik Nudie Jeans, setiap denim rusak milik Anda dapat diperbaiki di gerai Nudie Jeans Repair Shop yang terletak di Pondok Indah Mall II.
Menurut sang CEO, Bryce Alton, sejauh ini Nudie Jeans sudah memperbaiki sebanyak 55.173 denim dan mengumpulkan 10.557 denim bekas untuk diperbarui kembali.
Di butik Nudie Jeans Repair Shop, tidak hanya menjual celana denim, Anda juga dapat menemukan t-shirt, shirt, jaket, dan aksesori yang trendi.
(Foto: Courtesy of Nudie Jeans)