Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Melihat Koleksi Uniqlo: C yang Kini Sudah Hadir di Jakarta

Dalam kolaborasi terbarunya, Uniqlo menghadirkan koleksi eksklusif bersama desainer ternama Clare Waight Keller dengan tema "Sophistication for Everyday".

Melihat Koleksi Uniqlo: C yang Kini Sudah Hadir di Jakarta
Courtesy of Uniqlo

Uniqlo dan Clare Waight Keller menghadirkan koleksi ready-to-wear yang fungsional, menciptakan tampilan yang chic dan elegan.

BACA JUGA: Uniqlo Rilis Majalah Lifewear Spring/Summer 2023 sebagai Motivasi untuk Menjalani Hari Secara Kreatif dan Positif

Perusahaan ritel global asal Jepang ini telah mengumumkan kolaborasi terbarunya dengan desainer ternama asal Inggris, Clare Waight Keller. Kolaborasi bertajuk "Uniqlo: C" ini mengusung tema "Sophistication for Everyday" yang bertujuan untuk membawa sentuhan keanggunan dalam pakaian esensial sehari-hari. 

Courtesy of Uniqlo

Dengan total kurang lebih 30 item yang terdiri dari outer, blus, knitwear, gaun, celana dan rok, serta aksesori berupa syal hingga sepatu, koleksi ini merupakan perwujudan dari dua citra yang bisa dikatakan bertolak belakang, yaitu gaya high fashion khas Clare  dengan konsep lifewear dari Uniqlo. Tersuguh dalam palet warna yang subtil seperti coklat, biru navy, kuning muda, hitam, putih, hingga merah bata, menjadikannya mudah untuk dipadu padankan dengan berbagai gaya, mulai dari kasual hingga formal.

Uniqlo:C
Foto: Courtesy of Uniqlo

Dalam semarak menyambut kehadiran salah satu koleksi paling istimewa dan dinantikan tahun ini, Uniqlo Indonesia kemudian menggelar acara press conference sekaligus trunkshow yang berlokasi di Pondok Indah Mall 3 untuk memperkenalkan lebih dekat koleksi terbaru ini. Salah satu item favorit Bazaar adalah chiffon pleated skirt yang flowy dengan motif floral yang memesona yang hadir dalam tiga pilihan warna antara lain off white, biru, dan cokelat, serta round shoulder bag yang ikonis yang kini hadir kembali dalam ukuran yang lebih besar dan tersedia dalam pilihan material leather yang lebih elegan. 

Uniqlo:C
Foto: Courtesy of Uniqlo

"Uniqlo telah melakukan berbagai kolaborasi dengan desainer ternama selama bertahun-tahun. Namun, Uniqlo: C dengan Clare Waight Keller adalah salah satu kolaborasi spesial yang akan memberikan sentuhan keanggunan untuk gaya sehari-hari. Koleksi ini akan memungkinkan Anda tampil lebih berkelas dan tetap nyaman sepanjang hari," ujar Lisqia Lalantika selaku Manajer Pemasaran Uniqlo Indonesia selama press conference. 

Uniqlo:C
Foto: Courtesy of Uniqlo

Membahas mengenai nama kolaborasi terkini ini, "Uniqlo: C" sendiri dipilih untuk mencerminkan berbagai elemen dalam koleksi yang terinspirasi dari enam C yang terdiri dari: Curiosity (keingintahuan), Conversation (percakapan), City (kota), Clarity (kejelasan), Connection (koneksi), dan Creativity (kreativitas). Selain itu, huruf "C" juga merujuk pada insial dari sang desainer sendiri.

Courtesy of Uniqlo

Lebih lanjut desain huruf "C" dalam bentuk bulatan oval juga diciptakan untuk mencerminkan perpaduan antara nuansa kelembutan dan kesederhanaan. Logo ini juga menggelorakan ketangguhan dan kehangatan dari kepribadian Clare. Sedangkan penggunaan tanda titik dua [ : ] yang menghubungkan Uniqlo dengan Claire merepresentasikan dua kubus pada logo Uniqlo untuk menguatkan relasi yang terjalin dengan mantan Direktur Artistik label mode ternama dunia seperti Chloé dan Givenchy.

Semakin istimewa, untuk perayaan kolaborasi ini, Uniqlo turut menunjuk Halle Bailey sebagai global muse-nya. Penyanyi dan aktris internasional muda ini sukses meraih popularitas berkat perannya di film The Little Mermaid.

Courtesy of Uniqlo

Sedangkan di skala regional, Uniqlo menggandeng aktris dan model Alyssa Daguise yang memang terkenal akan gayanya yang selalu modis.

Seluruh koleksi lengkapnya sudah bisa Anda miliki mulai tanggal 15 September kemarin di Uniqlo PIM 3 dan pada situs resmi Uniqlo.co.id.

BACA JUGA: Peringati Breast Cancer Awareness, Uniqlo Ajak Perempuan Beralih ke Bra Tanpa Kawat

Uniqlo Berkolaborasi Bersama Theory Meluncurkan Busana Kasual dan Rileks

(Penulis: Riza Arya & Janice Mae; Foto: Courtesy of Uniqlo)