Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Perbedaan Menoleransi dan Menerima Terhadap Kaum Minoritas Menurut Dena Rachman

Ternyata konsep toleransi tidak lagi menjadi yang utama.

Perbedaan Menoleransi dan Menerima Terhadap Kaum Minoritas Menurut Dena Rachman
Courtesy of Instagram @denarachman

Berjumpa kembali bersama seri Brunch with Dave Hendrik, yang tayang akhir pekan untuk menemani para penonton setianya. Kali ini, Dave mengundang bintang tamu dan topik yang sangat menarik untuk dibahas dan dipelajari yaitu Makna Keberagaman bersama Dena Rachman. Pada Instagram Live akun resmi Harper's Bazaar Indonesia (@bazaarindonesia), selebriti Tanah Air yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 34 tahun, banyak membicarakan tentang cinta, acceptance, dan mengedukasi lebih dalam mengenai berani dan nyaman dalam diri Anda sendiri. 

Setelah membicarakan pentingnya memiliki passion dalam hidup berkarier terutama sebagai kaum minoritas, Dena dengan tegas menyuarakan, "Saya tidak menyukai kata toleransi. Menurut saya, toleransi itu masih dalam konsep masing-masing 'mereka' dan 'kita'. Seperti 'saya toleransi Anda' menyukai orang tersebut apa adanya, tetapi benci akan dosanya. Dan menurut saya, apa yang harusnya kita lakukan adalah sepenuhnya menerima. Kalau toleransi, masih ada suatu hal yang kita tidak terima, karena 'saya harus' jadi akhirnya Anda saya toleransi. Tapi kalau acceptance, kita benar-benar menerima mereka," ucapnya.

Ia pun melanjutkan, "Itu yang paling penting dan terkadang kita suka melupakannya. Fokus lebih kepada toleransi. Tapi saya tidak suka dengan kata-kata toleransi."

Untuk Anda yang ketinggalan episode terbaru Brunch with Dave Hendrik bersama Dena Rachman, nantikan perbincangan lengkapnya yang akan segera tayang di Youtube Harper's Bazaar Indonesia.

(Penulis: Gracia Sharon, Foto: Courtesy of Instagram @denarachman, @bazaarindonesia)