Inspirasi Mengenakan Aksesori Warna Emas Agar Tetap StylishPerhiasan berwarna emas selalu berhasil mengelevasi tampilan menjadi tidak tampak monoton meski ansambel yang Anda kenakan bersifat minimalis maupun subtil.
Namun, bukan berarti perhiasan berwarna emas tidak pantas dikenakan dengan susunan ansambel maksimalis. Nyatanya, busana maksimalis yang dipadukan dengan perhiasan berwarna emas juga dapat melebur bersama dengan pakaian bermotif maupun pakaian bersiluet glamorama. Yang mana hal tersebut semakin mengkonfirmasi peran perhiasan berwarna emas untuk tampilan paripurna bagi segala pemilik karakter gaya.
Berikut adalah berbagai tipe perhiasan berwarna emas rekomendasi Bazaar sebagai padanan berbusana.
Diamond Bangle 0.03 Carat
Cla / IDR 4.960.000
Gelang tipe bangle tak akan pernah lekang oleh waktu dan semakin hari semakin digandrungi para pencinta mode dikarenakan bentuknya yang akan mengkomplementasi pergelangan tangan tanpa terlihat berlebihan. Miliki gelang emas 18 karat lansiran label Cla yang disematkan batu berlian 0.03 karat.
Multicolor Dangly Brooch
Iwan Tirta / IDR 3.500.000
Untuk tampilan berpesta atau saat menghadiri pertemuan penting, jadikan bros sebagai penunjang tampilan. Infusi emas pada bros bernuansa etnik rancangan label Iwan Tirta yang dirancang oleh desainer Rinaldy Yunardi ini menyeruakkan napas megah dan tradisional yang apik dengan infusi warna merah dan sematan ornamen hitam sebagai penyeimbang.
Gold Platter Necklace
Aidan & Ice / IDR 3.280.000
Miliki selalu sebuah perhiasan dengan model yang menyuarakan bentuk pernyataan untuk injeksi pada ansambel sederhana yang seketika dapat terelevasi dengan sempurna, salah satunya dengan kalung lansiran Aidan & Ice berikut yang dibuat menggunakan material gold beads berwarna emas untuk ilusi embellishment di kerah busana maupun sebagai penyempurna tampilan.
Love & Lust Choker Necklace
Just For The Money Jewelry / IDR 2.947.000
Kalung berbentuk rantai semakin populer di halaman Instagram semenjak ada banyak influencer dan insan mode yang menjadikan kalung rantai berwarna emas sebagai wardrobe staple yang versatile. Miliki kalung berwarna emas dari Just For The Money Jewelry yang berfungsi sebagai aksesori choker dan dilapisi oleh emas 22 karat.
Baca juga: Pilihan Tas Warna Emas untuk Investasi dan Penunjang Gaya
Gold Fumes
Mahija / IDR 1.788.000
Perhiasan dengan raw finishing akan membuat Anda tampak mengenakan sebuah karya seni yang indah dan poetic, hiasi kedua telinga dengan sepasang anting berbentuk asimetris dari Mahija yang dilapisi oleh emas 24 karat di atas material silver. Jadikan sepasang anting ini sebagai sentuhan artistik dengan bentuknya yang berbeda di antara satu sama lainnya.
Wasa Ring
Rumme / IDR 635.000
Jadikan cincin yang dibuat oleh tangan dari label lokal Rumme ini sebagai sentuhan akhir pada tampilan yang distingtif, tambahan siluet hati berwarna hitam di bagian depan cincin membuat cincin berwarna emas ini dapat menginjeksikan nuansa misterius dan edgy pada jari jemari.
Caspian Earclimber
Serra / IDR 149.000
Perhatikan unsur pada tampilan hingga ke detail terkecil dengan menyematkan earclimber dari label lokal Serra yang dibubuhi bebatuan Zirkonia untuk elevasi tampilan elegan yang penuh karakter.
Kash Earrings
By Jowe / IDR 85.000
Kenakan anting berwarna emas dengan bentuk segitiga lansiran By Jowe sebagai tambahan unsur geomteris pada tampilan minimalis dan clean.
Baca juga:
Inspirasi Mengenakan Aksesori Warna Emas Agar Tetap Stylish
Pilihan Tas Warna Emas untuk Investasi dan Penunjang Gaya
Pilihan Sepatu Emas Agar Tampilan Tampak Glamor
(FOTO: Courtesy of Ara Jakarta, Masari shop, Bobobobo, Mahija & Just For The Money Jewelry)