Berada di tengah adalah semacam hal yang belum memenuhi potensial, namun bukan berarti buruk juga. Ketika berbicara tentang rok midi, hal itu tak berlaku, justru item fashion satu ini sangatlah mudah dipadankan. Hampir semua rok midi terlihat pas untuk dikenakan. Motif print-nya dikenakan bersama dengan busana ke kantor atau atasan baju renang, bahkan dengan atasan bahan sutra atau sweater rajutan.
Kami sangat mencintai rok midi. Bukan kami saja, nyatanya para wanita pemilik gaya personal modern chic juga menyukainya. Lihat siapa saja yang mengenakan rok midi dengan stylish dan adopsi barang ini ke dalam lemari Anda secepat mungkin.
1. Untuk Berpesta
Rok slip tidak hanya bisa dikenakan di siang hari namun juga dapat menjadi busana di malam hari. Tambahkan atasan polos dengan bahan yang sama atau kenakan dengan atasan bahan rajut. Kenakan sepatu boots dan Anda pun siap untuk pergi.
Anine Bing, net-a-porter.com
$250.00
Mari berinvestasi dengan warna-warna klasik seperti hitam dan putih.
2. Gaya Akhir Pekan
Rok midi bermotif biasanya adalah item wajib untuk busana saat bekerja. Siapa sangka blogger ini menunjukkan bahwa rok midi yang satu ini juga cocok untuk dikenakan sebagai ansambel kasual. Padankan rok bermotif dengan kaos bermotif dan sandal tali.
Gucci, net-a-porter.com
$2,200.00
Rok midi dengan motif scarf ikonis lansiran Gucci tak akan pernah salah.
3. Untuk Ke Kantor
Ketika memilih busana bekerja, wrap midi skirt yang dijahit menggunakan bahan sutra adalah pilihan yang tak disangka-sangka. Kemeja berkancing dan blazer berukuran oversized akan melengkapi tampilan.
La Collection, net-a-porter.com
$595.00
Rok midi ini tak mengenal musim tertentu dan dapat dikenakan selamanya.
4. Motif Hewan
Animal print akan selalu menjadi tren. Tampil berani dengan mengombinasikannya bersama motif lain, atau jaga tampilan menjadi lebih terkoordinasi dengan tanktop hitam atau putih dan turtleneck.
Nanushka, net-a-porter.com
$495.00
Motif ular tak kalah keren dengan motif zebra dan macan. Kami sangat menyukai versi dengan ikat pinggang ini.
5. Rok Bahan Kulit
Rok midi bahan kulit sangat tahan lama, keren dan tak lekang oleh waktu. Kenakan flip flop untuk sedikit kejutan di tampilan Anda.
A.W.A.K.E. Mode, matchesfashion.com
$379.00
Rok pensil ini akan menemani Anda sepanjang waktu. Coba kenakan dengan kemeja putih, kemeja bahan sutra yang chic, dan sweater turtleneck. Ada banyak sekali opsi.
6. Rok Denim
Rok bahan denim siluet pensil tampaknya kembali menjadi tren, dan kami sangat siap untuk menyambutnya. Kami sangat menyukai tampilan blogger di foto ini.
WARDROBE.NYC, matchesfashion.com
$227.00
Mungkin Anda lebih merasa cocok mengenakan denim hitam dibandingkan warna cerah. Pilih shade denim sesuai yang Anda inginkan dan jaga rok Anda selalu sesuai dengan ukuran tubuh Anda dan memiliki model high waist.
7. Rok Ke Pantai
Rok sarung dapat dikenakan secara fleksibel, dari mulai di kota hingga untuk ke pantai. Cukup dengan dipadankan oleh atasan bikini untuk beach look yang sempurna. Pilih warna yang tegas untuk tampilan playful.
Art Dealer, net-a-porter.com
$275.00
Rok ini akan membawa perasaan Anda seakan sedang berlibur meskipun Anda tidak sedang berlibur sekalipun.
(Penulis: Kerry Pieri; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Astrid Bestari; Foto: Courtesy of Bazaar US)
- Tag:
- Rok
- Rok terbaik
- Gucci