- Sophie, Countess of Wessex, membahas keputusan Meghan Markle dan Pangeran Harry untuk meninggalkan keluarga kerajaan dalam sebuah wawancara terbaru.
- Countess mengatakan kepada The Sunday Times bahwa ia berharap Meghan dan Harry "bahagia" di rumah baru mereka di California.
- Sophie juga membahas anak-anaknya, Lady Louise Windsor, dan James, Viscount Severn.
Istri Pangeran Edward, Sophie, Countess of Wessex, telah berbicara tentang kehidupan dalam keluarga kerajaan dalam sebuah wawancara baru dengan The Sunday Times.
Ketika ditanya tentang keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle untuk mundur sebagai bangsawan senior, Sophie menjawab, "Saya hanya berharap mereka akan bahagia."
Menurut People, Sophie merasa bahwa ia memiliki lebih banyak waktu untuk menyesuaikan diri dengan bergabung dengan keluarga kerajaan daripada Meghan, setelah berkencan dengan Pangeran Edward selama lima tahun dan menghabiskan masa pertunangan selama enam bulan tinggal di Istana Buckingham. Sementara Duchess Meghan hampir tidak punya waktu untuk mempersiapkan perannya, Sophie dilaporkan mengatakan kepada The Sunday Times, "Kita semua berusaha membantu anggota keluarga baru."
Sophie juga mengungkapkan bahwa ia membesarkan kedua anaknya — Lady Louise Windsor, dan James, Viscount Severn — untuk memiliki kehidupan di luar sorotan keluarga kerajaan. Ia menjelaskan, "Kami mencoba membesarkan mereka dengan pemahaman bahwa mereka sangat mungkin harus bekerja untuk mencari nafkah... Karena itu kami membuat keputusan untuk tidak menggunakan gelar HRH. Mereka memilikinya dan dapat memutuskan untuk menggunakannya ketika mereka nantinya berumur 18 tahun, tapi saya pikir itu sangat tidak mungkin."
Namun, Countess juga mengakui bahwa kehidupan anak-anaknya tidak sepenuhnya normal. Ia mengungkapkan, "Saya kira tidak semua kakek-nenek teman-temannya tinggal di sebuah kastil, tetapi ke mana Anda pergi bukanlah bagian yang penting, atau siapa mereka. Ketika mereka bersama sang ratu, ia adalah nenek mereka."
(Penulis: Amy Mackelden; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)