- Adele turun ke Instagram untuk mengungkapkan kesedihannya atas pembunuhan George Floyd baru-baru ini, serta untuk memberikan dukungannya dalam solidaritas gerakan Black Lives Matter.
- Dalam pesannya, penyanyi itu menjelaskan bagaimana rasialisme bukan masalah yang hanya menjangkit Amerika Serikat, ia memohon orang-orang di seluruh dunia untuk memperjuangkan keadilan dalam pertempuran melawan kekejaman polisi.
Adele bergabung dengan daftar selebriti dan tokoh terkenal lainnya yang terus tumbuh menuntut keadilan setelah pembunuhan George Floyd, dan berbicara untuk mendukung gerakan Black Lives Matter.
Pelantun lagu "Hello", bersama dengan Beyoncé, Rihanna, Lady Gaga, dan banyak lagi orang telah mengungkapkan rasa frustrasi dan kelelahan mereka yang mendalam atas masalah kebrutalan polisi di Amerika yang belum terpecahkan, menyuarakan dukungannya di Instagram-nya dengan mengunggah foto George yang diikuti dengan keterangannya yang menyatakan bahwa dirinya ikut sedih atas kerusuhan rasial yang saat ini sedang terjadi di Amerika Serikat. Adele, bagaimanapun, melangkah lebih jauh dan menyebutkan dalam unggahannya bahwa rasisme bukan masalah bagi Amerika saja, tetapi itu merupakan virus yang membuat seluruh dunia sakit.
"Pembunuhan George Floyd telah membawa gelombang kejut ke seluruh dunia. Protes dan pawai terjadi di seluruh dunia secara bersamaan. Jadi marahlah dengan benar tetapi tetaplah fokus! Tetaplah mendengarkan, terus bertanya dan terus belajar! " ia menulis. "Sangat penting bagi kita untuk tidak berkecil hati, dibajak, atau dimanipulasi saat ini. Ini tentang rasisme, ini tentang kekerasan yang dilakukan oleh polisi dan ini tentang ketidaksetaraan. Dan ini bukan hanya tentang Amerika! Rasisme masih hidup dan ada di mana-mana. Saya dengan sepenuh hati berdiri dalam solidaritas dengan perjuangan untuk kebebasan, pembebasan dan keadilan ♥ #blacklivesmatter #georgefloyd #saytheirnames."
(Penulis: Bianca Betancourt; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)