Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Intip Trik Mengenakan Rok Hitam Ala Gaya Street Style

Jadikan tampilan Anda dengan rok hitam seperti tampilan street style saat pekan mode berlangsung.

Intip Trik Mengenakan Rok Hitam Ala Gaya Street Style

Warna hitam merupakan warna yang cocok untuk dikenakan siapapun sekaligus versatile untuk disusun menjadi berbagai ansambel gaya. Kali ini, Bazaar akan membahas beberapa inspirasi berbusana dengan mengenakan rok hitam.

Mengambil sosok influencers dan insan mode yang muncul di street style scene pekan mode musim panas 2020 di beberapa negara, kami berhasil mendapatkan beberapa padanan rok hitam yang mudah dicontek saat beraktivitas sehari-hari.

Kalau begitu, persiapkan rok hitam milik Anda dan niat bereksplorasi dengan rok hitam milik Anda menjadi ansambel yang stylish layaknya para influencers.



Posisikan ansambel menjadi setelan tabrak warna dengan warna masing-masing yang kontras, tiru gaya street style seperti di atas yang memadukan rok hitam mini dengan atasan kemeja utilitarian berwarna biru 'pool blue' sehingga tampilan ini dapat menjadi pusat perhatian di antara kerumunan tanpa terlihat terlalu berusaha. Trik lain yang bisa ditiru juga datang dari aksen renda yang berada di garis hemline rok mini Anda untuk kesan seksi yang terselubung.



Saat cuaca sedang sedikit gloomy, penampilan street style satu ini dapat diaplikasikan bersama rok hitam berpotongan midi dengan siluet sheath yang timeless. Atasan parka berwarna membumi dengan hoodie yang menempel dapat menjadi alternatif berbusana yang santai saat cuaca sedikit dingin ketika bekerja.



Ketika akan menghadiri sebuah acara formal di malam hari, upayakan ansambel yang disusun oleh Olivia Palermo yang tampak elegan dan classy. Busana ini dapat dikenakan sepanjang hari untuk kesempatan apapun dikarenakan padanannya yang rapi, stylish, dan memancarkan aura yang elegan. Pilih rok hitam bahan latex milik Anda, bahan latex yang memiliki efek glossy akan membantu Anda mengelevasi tampilan. Kemudian padankan rok hitam bahan latex Anda dengan atasan blus berwarna putih dengan lengan trumpet yang dramatis.



Meski rok dengan elastic band sering terkesan memberikan impresi slouchy, nyatanya rok hitam dengan elastic band dapat ditransformasikan menjadi padanan busana yang stylish dan effortless. Tiru gaya street style di atas yang memadankan atasan kemeja putih yang hanya dikancing sedikit sehingga menampilkan nuansa yang seksi dan Anda dapat menghias leher dengan perhiasan kalung penuh statement.




Go for edgy look dengan rok bahan kulit yang dilengkapi dengan aksen zipper di bagian depan, hardware seperti resleting, kancing, dan clip di bagian rok berwarna metalik sangat tepat untuk dijadikan sebuah tampilan yang edgy.

Padankan rok mini dengan aksen resleting seperti di atas dengan atasan turtle neck dengan proporsi yang menempel di lekuk tubuh Anda dengan pas. Lalu, kenakan sepasang sepatu boots kulit berwarna senada atau warna kontras sebagai bentuk pernyataan.



Trik padanan rok hitam yang chic ala musim dingin juga dapat dimanifestasikan dengan atasan cropped sweater meski Anda tidak mengalami musim dingin di Jakarta.

Pilihlah atasan cropped sweater seperti gaya street style di atas yang mana dihiasi dengan aksen hole sweater lalu kenakan dalaman bralette atau statement lingerie yang akan menambah bumbu di tampilan rok hitam Anda. Aplikasikan juga aksesori ikat pinggang berdiameter lebar seperti ikat pinggang Saddle lansiran rumah mode Dior yang akan membuat semua mata tertuju.




(Foto: Courtesy of Szymon Brzoska/IMAXtree.com & Vincenzo Grillo/IMAXtree.com)