Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Rihanna Terlihat Cantik di Tutorial Makeup Fenty Beauty

Hanya Rihanna yang dapat terlihat secantik ini selama masa karantina.

Rihanna Terlihat Cantik di Tutorial Makeup Fenty Beauty

- Rihanna memamerkan wajahnya yang cantik dan bebas makeup dalam tutorial terbarunya sambil menunjukkan koleksi perona pipi berbasis krim untuk Fenty Beauty.

- Dalam tutorialnya, pendiri Fenty Beauty ini memamerkan kulit yang bersinar, alis tebal, dan rambut ikal yang santai.


Ini adalah berkah setiap kali Rihanna memutuskan untuk tampil di sosial media, bahkan jika itu semata-mata hanya untuk mempromosikan label kosmetiknya, Fenty Beauty.

Dalam tutorial kecantikan terbarunya, Rihanna membagikan tampilan untuk versi "no makeup-makeup look" miliknya sambil menampilkan rangkaian baru dari perona pipi dan bronzer lansiran Fenty Beauty yang berbasis krim. Dalam klip itu, RiRi terlihat tampil dengan kardigan rajut, anting-anting berlian, dan kalung perak dan mutiara berlapis-lapis, dengan rambutnya yang ditata dalam tatanan rambu ikal yang manis. Meskipun hasil dari tampilan wajahnya memang patut ditiru, kami tetap lebih sibuk memperhatikan kulit mulus Rihanna yang ditunjukkan sepanjang tutorial.



Saat mengaplikasikan bronzer, Rihanna membahas tentang bagaimana produk-produk baru itu sempurna untuk memberi tampilan "woke-up-like-this".

"Anda pasti tidak dapat menebak bahwa saya mengaplikasikan makeup di dahi saya sekarang, itu adalah sesuatu yang istimewa di sini. [Sangat cocok untuk] ketika anda berada di pantai atau Anda hanya ingin bangun di sebelah laki-laki dan tampak seperti Anda tidak mengenakan make up," ia menyatakan.

Telepas dari itu, kulit Rihanna yang cantik bisa jadi karena lini perawatan kulitnya yang akan dirilis bertajuk Fenty Skin, yang ia konfirmasi beberapa minggu lalu memang sedang dipersiapkan.

"Perawatan kulit adalah kuncinya. Entah dapat berfungsi atau tidak," Rihanna sebelumnya mengatakan kepada British Vogue. Penyanyi itu mengajukan merek dagang untuk usaha kulit yang akan datang tahun lalu, dan dilaporkan mencakup "produk perawatan kulit tanpa obat, sabun, perawatan tubuh dan perawatan pribadi (tidak termasuk kosmetik, parfum dan produk pewangi lainnya), dan termasuk juga aksesoris seperti kit, alat dan aplikator."




(Penulis: Bianca Betancourt; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)