Bali memang memiliki daya tarik yang tidak ada habisnya di mata setiap wisatawan. Jika Anda berencana untuk berkunjung ke Bali, jangan sampai Anda melewatkan tempat-tempat menarik yang wajib Anda kunjungi agar liburan menjadi semakin sempurna. Mulai dari kafe, bakery, restoran, hingga hotel, kami telah merangkumnya sebagai opsi untuk mengisi agenda Anda di Pulau Dewata.
1. Braud Café
Sebagai perpanjangan dari Braud Artisan Bakery, Braud Café mulai beroperasi di tahun 2020 dengan lokasi di bilangan Kerobokan. Tempat ini menyajikan Anda kopi, roti sourdough, dan menu lainnya dengan fokus pada eksperimen. Braud memfokuskan diri pada cita rasa autentik yang dibuat secara segar tiap hari, dengan harapan menjadi bagian dari rutinitas harian semua orang.
2. Baro Bakery
Perkembangan area turisme Bali hingga saat ini membuka perluasan area komersial baru, terutama di seputar garis pantai di bagian barat. Salah satunya adalah Pererenan yang makin digemari untuk tinggal dan berlibur. Baro Bakery hadir di salah satu titiknya, yang menawarkan kreasi roti artisan diramu menggunakan bahan segar. Coba berbagai variasi flat bread yang menggoda selera, sourdough yang dibuat dari tepung sustainable, hingga bread pudding.
3. Mosto
Sekelompok profesional muda di bidang hospitality membuka bar wine natural di Berawa, Canggu. Tempat ini bernama Mosto, dalam bahasa Italia berarti jus anggur yang baru diperas, berbulir, dan belum terfermentasi, yang mengawali proses pembuatan wine. Restoran dan bar berkapasitas 70 tempat duduk ini memiliki gaya santai yang memadukan menu makanan seperti fresh tagliatelle dicampur sambal dan coriander pangrattato, dan minuman baik wine natural atau koktail Caffe Latte Negroni.
4. Uni Restaurant & Bar
Steven Skelly memiliki haluan baru untuk Uni Restaurant & Bar yang berlokasi strategis di jalan Pantai Berawa. Selain five-course set menu yang sudah ada, kini Uni turut memperkenalkan menu à la carte baru untuk menyesuaikan dengan kebiasaan makan secara lokal. Sebagai restoran yang menyajikan hidangan laut kontemporer, Uni kini perlahan memasukkan hidangan bercita rasa global dalam menu yang akan terus berganti, begitu pula dengan rangkaian hidangan kasual yang berubah tiap minggu
5. Pica South American Kitchen
Meski berada dalam ruang yang terbilang kecil, Pica South American Kitchen menyajikan menu makan malam yang luar biasa. Lokasinya strategis di jalan Dewi Sita, Ubud, dan sesuai untuk Anda yang mengutamakan rasa tanpa menginginkan pengalaman kuliner formal. Hidangan dari dapur yang dipimpin oleh Chef Cristian Encina ini mampu menggugah selera, seperti Bife Ancho Rib Eye Steak dan pilihan menu seafood yang tak kalah nikmat.
6. Kumulilir
Kumulilir adalah salah satu tempat unik yang dapat Anda kunjungi di Bali. Lokasinya berada di Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar dikelilingi sawah dan hutan hijau. Saat tiba di sana, Anda akan disambut oleh pemandu untuk melawati perkebunan sambil mempelajari pembuatan kopi secara tradisional. Usai itu semua, duduk santai di panggung dengan view terasering sambil menyesap kopi adalah keharusan.
7. Times Beach Warung
Berada di Bali tak lengkap tanpa sesi bersantai menikmati sunset. Salah satu tempat yang sempurna untuk menikmatinya adalah Times Beach Warung, yang menyajikan ruang semi outdoor dan payung jerami bersama bean bag di atas pasir untuk pengalaman yang autentik. Di sana Anda dapat menikmati pemandangan pantai bersama kudapan, minuman segar, hingga kopi. It’s your choice.
8. Kafe di Kintamani
Di area Kintamani Anda dapat menikmati pemandangan matahari terbit di berbagai spot kafe yang menawarkan pemandangan Gunung Batur seperti Kasa Kintamani Coffee, Ritatkala Cafe, dan El Lago. Berkat keindahannya, tempat-tempat ini sering penuh oleh pengunjung. Oleh sebab itu, pilih waktu kedatangan Anda dengan taktis untuk mendapatkan tempat duduk yang prima
9. Capella Ubud
Kembali ke dekapan alam adalah cara terbaik untuk kembali menetralisir emosi dan mengembalikan posisi mental dan fisik ke tingkat terbaiknya. Melalui konsep berkemah yang diusungnya, penginapan ini mengajak Anda “berpetualang” dan kembali merangsang insting sejati manusia untuk menikmati simfoni alam dan juga visual hutan tropis. Terdapat 22 unit tenda dengan 1 kamar tidur dan 1 unit tenda dengan 2 kamar. Uniknya setiap tenda memiliki tema masing-masing yang menggambarkan elemen penjelajahan, seperti tenda bernama Captain, Toy Maker, Cartographer, dan Naturalist di mana alam menjadi temanya. Salah satu aktivitas yang Bazaar ikuti adalah Soul Reborn yang dilakukan di pura kecil di area belakang hotel sambil mengenakan busana adat lengkap dengan membawa sesajen sebagai upaya membersihkan energi negatif dari dalam diri sehingga Anda seolah terlahir kembali. Tak hanya itu, lidah Bazaar turut diuji ketika menjelajahi cita rasa lewat degustation menu pada saat makan malam di resto Api Jiwa, favorit Bazaar adalah Japanese Egg.
10. Komaneka Resorts
Bagi sosok yang menginginkan semuanya sekaligus di satu tempat, maka Anda dapat mencoba pengalaman menginap di Komaneka Resorts. Didirikan oleh pasangan Koman Wahyu Suteja dan Mansri Trisniawati, resor ini mengusung konsep butik yang menawarkan unsur kemewahan dan intim dengan dekorasi karya seni yang kaya serta ekshibisi yang melibatkan seniman-seniman bertalenta. Saat ini ada 5 resorts yang tergabung di Komaneka Resorts untuk Anda jelajahi saat singgah di Pulau Dewata. Untuk Anda yang sedang mendalami gaya hidup wellness dan kesehatan, Komaneka at Monkey Forest adalah destinasi yang tepat dengan pemilihan makanan yang sehat dari bahan baku locally grown di restoran Garden Terrace yang menjadi bagian dari resort. Bagi penyuka pantai, Komaneka at Keramas Beach memberi pemandangan menghadap ke Pantai Keramas, area sawah, hingga pesona Gunung Agung yang menawan. Resor lainnya adalah Komaneka at Tanggayuda, Komaneka at Rasa Sayang, dan Komaneka at Bisma.
11. Mamaka By Ovolo
Letaknya persis berseberangan dengan Pantai Kuta, Mamaka by Ovolo menawarkan penginapan estetis yang lekat dengan spirit energik. Begitu masuk lobi Anda akan disambut dengan mural dan instalasi 3-D berbentuk kupu-kupu karya seniman Punkmetender yang berbasis di Los Angeles. Hotel dengan jumlah 191 kamar ini menawarkan ragam tipe room berbeda, seperti Top Gun yang sangat luas dan Swagger yang memiliki dua kamar lagi di dalamnya. Ada pula pilihan kamar pet friendly dengan lokasi di lantai bawah termasuk penyediaan teras depan, sehingga Anda bisa membawa hewan kesayangan. Hotel modern ini berbasis aplikasi di setiap layanannya, oleh karena itu para tamu dapat dengan mudah berinteraksi dengan staf hotel untuk kebutuhan apa pun. Tak ketinggalan ada kejutan first drink yang langsung disajikan oleh barista tepat di depan kamar, diikuti area makan semi outdoor dan rooftop (termasuk pool) yang siap memanjakan mata. Buat Anda pencinta surfing, Mamaka menawarkan kelas pelatihan yang didukung oleh Quicksilver Bali Surf.
12. Anantara Uluwatu Bali Resort
Usai dua tahun penutupan border Bali dari dunia internasional, Anantara Uluwatu Bali Resort menyambut para tamu dengan program Back to Bali. Saat tiba, nikmati complimentary airport pick-up menuju resor. Dalam paket juga termasuk stay 3 malam dengan breakfast, satu sundownder experience, satu makan malam, satu Balinese massage 90 menit, dan tes PCR di hari ketiga. Penawaran hingga 20 Desember 2022.
Oleh: Tim Bazaar
Foto: Courtesy of Braud Cafe, Baro Bakery, Mosto, Uni Restaurant and Bar, Kumulilir, Pica South American Kitchen, Capella Ubud, Times Beach Warung, Komaneka Resort, Mamaka by Ovolo, Anantara Uluwatu Bali Resort, Ritatkala Cafe