Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Range Rover Milik Pangeran William dan Kate Middleton Sedang Dijual di Pelelangan

Mobil tersebut dapat menjadi milik Anda apabila Anda memiliki 50.000 dolar Amerika atau lebih.

Range Rover Milik Pangeran William dan Kate Middleton Sedang Dijual di Pelelangan

Pangeran William dan Duchess Kate memilih mobil yang mewah untuk mereka kemudikan. Sekarang, Anda pun bisa merasakan kemewahan tersebut dengan biaya sebesar 50.000 dolar Amerika. Sebuah Range Rover yang pernah menjadi koleksi Duke dan Duchess of Cambridge akan dilelang pada bulan depan oleh Bonhams di Oxfordshire, Inggris.
 
Kendaraan mewah berukuran 4x4 ini awalnya dipasok ke rumah tangga kerajaan oleh Departemen VIP Land Rover pada 2013 silam yang digunakan untuk penggunaan pribadi William dan Kate. Namun, pada Juli 2020 lalu, mobil tersebut telah dijual kepada orang lain atas nama kepemilikan pribadi. Range Rover tersebut adalah sebuah edisi khusus dan telah digunakan kurang dari 39.000 mil. Mobil tersebut pun berada dalam kondisi baik dengan sejarah garansi yang lengkap.
 
Seperti yang Anda perkirakan dari sebuah kendaraan kerajaan, Range Rover tersebut memiliki kualitas yang sangat baik. Berdasarkan informasi dari Bolhams, mobil tersebut dihiasi warna biru Baltik untuk aksen livery, alloy wheels 20 inci, dan interior kulit warna Almond dan Espresso yang menimbulkan kontras indah. 
 
Perihal harga, mobil mewah yang akan dilelang pada 22 Mei mendatang itu diharapkan dapat terjual antara sekitar 42.000 hingga 56.000 dolar Amerika. 
 
"Keluarga Kerajaan telah terkait dengan perusahaan Inggris selama tujuh dekade, dengan banyak anggota kerajaan senior yang terdorong an mengambil alih kemudi model Land Rover yang berbeda," bunyi dari rilis Bonhams, sembari menambahkan bahwa model yang dilelang adalah pilihan populer para anggota Windsor.
 


 
Berdasarkan laporan yang dirilis Bonhams, momen tersebut adalah sebuah kesempatan yang sangat langka bagi para penggemar kerajaan, karena Range Rover yang digunakan oleh The Firm biasanya sulit diidentifikasi ketika tidak lagi digunakan oleh bangsawan.
 
"Biasanya, Land Rover dan Range Rover yang digunakan oleh keluarga kerajaan mengalami perubahan nomor registrasi kendaraan setelah tidak digunakan sehingga bekas jejak penggunaan mereka sulit untuk dikonfirmasi," jelas rilis Bonhams. "Momen ini adalah sebuah pengecualian langka.” 
 
Foto-foto kendaraan tersebut tersedia di situs Bonhams berikut ini dan videonya pun dapat dilihat di bawah ini. 
 
      
 
(Penulis: Kayleigh Roberts; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Fatimah Mardiyah; Foto: Courtesy of Bazaar US)