Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Coba 10 Tren Kecantikan dari TikTok Saat Social Distancing

Sempurnakan tampilan tata rias Anda selama masa karantina!

Coba 10 Tren Kecantikan dari TikTok Saat Social Distancing

Di tengah pandemi covid-19 yang sedang melanda dunia, pemerintah di seluruh negara sedang berupaya keras meratakan kurva penyebaran virus corona dengan mengimbau masyarakatnya agar dapat menerapkan pembatasan sosial dan tetap tinggal di dalam keamanan rumah mereka masing-masing. Dengan keadaan ini, tak heran bila isolasi diri dapat menjadi hal yang membelenggu.

Namun berkat adanya media sosial dan teknologi yang begitu canggih di zaman ini, orang-orang di seluruh dunia tidak lagi kehilangan aktivitas baru yang dapat mereka coba. TikTok hadir untuk menyelamatkan hari-hari karantina Anda!

Aplikasi ini dengan cepat menjadi platform media sosial untuk menyebarkan video komedi, tarian viral, dan tentu saja tren kecantikan. Untuk menghemat waktu Anda, dibawah ini kami telah mengumpulkan 10 tren kecantikan dari TikTok yang dapat Anda coba di rumah sambil menerapkan jarak sosial.


1. Sempurnakan Teknik Membuat Winged Liner!

Lihat Di Sini

Tidak ada waktu yang lebih tepat daripada masa-masa sekarang untuk mengevaluasi dan menyempurnakan kembali metode riasan harian Anda sehingga ketika akhirnya Anda kembali ke rutinitas normal, penampilan Anda akan semakin sempurna! Salah satu teknik tata rias yang mungkin paling rumit adalah membuat winged liner, namun sekarang berkat kehadiran TikTok, ada banyak video yang mengajarkan Anda bagaimana cara mengaplikasikan metode terbaik untuk menyempurnakan teknik membuat winged liner!


2. Rainbow Eyeshadow

Lihat Di Sini

Tren tampilan pelangi telah merajai TikTok selama beberapa bulan terakhir dan semua ini berkat James Charles. Dengan memadukan setiap warna-warna cerah seperti merah, kuning, hijau, dan biru pada kelopak mata dan bibir Anda, ini adalah tren menyenangkan yang bisa Anda coba dengan beberapa improvisasi sendiri. 


3. Buat Lip Gloss Sendiri? Mengapa Tidak!


Lihat Di Sini

Para pengguna TikTok (disebut TikTokers) juga saling berbagi ilmu yang mereka miliki dan salah satunya yang paling mencuri perhatian adalah cara membuat lip gloss di rumah. Dengan hanya menggunakan beberapa bahan sederhana seperti versa gel, minyak kelapa, flavouring oil, dan glitter, Anda sudah dapat membuat lip gloss kreasi Anda sendiri di rumah!


4. Make Your Own Toner

Lihat Di Sini 

Toner adalah produk kecantikan yang sangat bermanfaat untuk dimiliki dalam koleksi perawatan kulit Anda, terutama untuk Anda yang memiliki tipe kulit yang sering berjerawat. Anda kehabisan dan tidak dapat pergi ke mall untuk membelinya? Jangan khawatir, karena dalam video DIY ini akan mengajarkan Anda semua yang perlu Anda ketahui tentang cara membuat toner sendiri baik untuk Anda yang ingin memiliki kulit bercahaya atau untuk mengatasi jerawat.


5. Fake Freckles


Lihat Di Sini

Ingin memiliki freckles seperti Gigi Hadid, Alicia Keys, atau Lindsay Lohan? Sekarang Anda dapat menciptakan freckles Anda sendiri dengan beberapa produk yang pasti Anda miliki di produk makeup Anda! Campurkan setting spray dan bronzer Anda, kemudian percikkan campuran tersebut dengan kuas di area yang ingin Anda ciptakan freckles dan ucapkan selamat datang kepada freckles baru Anda!


6. Ciptakan Ilusi Bibir yang Lebih Berisi 

Lihat Di Sini

Sekarang tidak ada yang dapat menghalangi Anda untuk tampil dengan bibir yang lebih berisi! Pertama, gunakan lip liner dan bingkai seluruh bagian luar dari bibir Anda. Jangan lupa mulai dari bagian tengah terlebih dahulu yang disebut cupid’s bow dan arsir hingga ke ujung. Lakukan hal yang serupa untuk bagian bawah bibir Anda. Setelah selesai, aplikasikan lipstik pilihan Anda yang kemudian diikuti dengan lipstik lain yang memiliki warna lebih muda di bagian tengah bibir.


7. Trik Contouring Terbaik

Lihat Di Sini

Jika selama ini Anda tidak pernah berhasil meng-contour hidung Anda secara sempurna, maka ini juga adalah saat yang tepat untuk mulai berlatih di rumah sebelum memamerkannya kepada teman-teman Anda! Ikuti langkah-langkah sederhana yang didemonstrasikan oleh Danielle Marcan, dan percayalah mulai sekarang Anda pasti dapat tampil lebih percaya diri dengan hasil contour Anda!


8. Clean Your Falsies

Lihat Di Sini

Jangan buang dahulu bulu mata palsu Anda! Di video TikTok ini Anda akan belajar bagaimana cara membersihkan bulu mata palsu Anda setelah dipakai. Dan tentunya Anda bisa menggunakannya kembali!


9. #SockCurls


Lihat Di Sini

Ya, Anda tidak salah membaca judul di atas! Tren #SockCurls adalah teknik menggulung rambut dengan kaus kaki. Ini adalah metode menata rambut Anda tanpa menggunakan alat pemanas yang terlihat mudah (dan memang tidak sulit) serta tidak menyebabkan kerusakan pada rambut Anda. 


10. Bye Bye Dry Shampoo


Lihat Di Sini

Jika Anda tidak sempat mencuci rambut Anda di pagi hari namun harus tetap tampil rapi, maka sekarang Anda tidak perlu lagi bergantung kepada dry shampoo untuk menata rambut Anda! Cukup dengan menggunakan translucent powder dan usap di sekitar area akar rambut, maka rambut Anda akan secara instan terlihat lebih bervolume dan tentunya juga menyerap minyak berlebih. 




(Foto: Courtesy of Instagram @jamescharles, TikTok @allisonnkayyy, @daniellemarcan, @kaaminirajput1, @brooke.albarran, @jamescharles, @valeria.lipovetsky, @sophdoeslife, @babyangel167, @lipfix_cosmetics, @xthuyle)