Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Kenapa Ratu Elizabeth Punya Dua Tanggal Ulang Tahun?

Alasan lain untuk selebrasi.

Kenapa Ratu Elizabeth Punya Dua Tanggal Ulang Tahun?

Kemarin (21 April), Ratu Elizabeth II berusia 93 tahun. Nantinya, pada tanggal 8 Juni, sang ratu juga akan memperingati ulang tahunnya lagi untuk yang kedua kali. Sebagai pemilik seluruh angsa yang ada di Inggris (ya, ada peraturan bila seluruh angsa yang ada di Britania Raya adalah milik Ratu Elizabeth, jadi jangan mengganggu sembarangan), maka kedua selebrasi ini merupakan daya tarik lain dari aturan kerajaan.

Tradisinya kembali pada era saat kepemimpinan Raja George II dan saat ketika cuaca Inggris saat itu sering tidak menentu. Raja George II lahir pada bulan November 1683, yang menjadi waktu tidak baik untuk melakukan pesta parade outdoor di Inggris. Oleh karena itu ia diberikan hari ulang tahun 'resmi' kedua yakni ketika musim panas, yang bila beruntung, matahari sedang bersinar.

Sejak saat itu, raja yang berdaulat di Inggris diperbolehkan untuk memiliki dua kali ulang tahun pada musim panas, oleh karena itu mengapa kini Ratu Elizabeth menentukan untuk merayakannya dua bulan setelah hari ulang tahun sebenarnya. Biasanya hari besar itu jatuh pada minggu kedua di bulan Juni.

Pada saat itu, perayaan resmi ulang tahun Ratu Elizabeth akan ditandai lewat parade Trooping the Colour, sebuah acara militer prestisius yang melibatkan penjaga-penjaga dari Household Division. Pada acara ini raja atau ratu diperbolehkan untuk melakukan inspeksi pada pasukan-pasukannya sebelum ia dan seluruh anggota keluarganya menyaksikan para militer melakukan aksi terbang dari atas balkon Istana Buckingham.

Tentu, ini merupakan alasan bagus untuk pesta-pesta lagi.


(Penulis: Katie Jones; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Erica Arifianda; Foto: Courtesy of Bazaar US)