Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Tips Merawat Sepatu Suede Agar Tetap Bersih

Tidak perlu khawatir sepatu suede Anda cepat rusak.

Tips Merawat Sepatu Suede Agar Tetap Bersih
(Foto: Courtesy of Net-a-Porter)

Dalam setahun terakhir, suede kembali mencuri perhatian. Dari tas hingga jaket, dan tentu saja, sepatu—bahan lembut dengan tekstur khas ini semakin sering terlihat di berbagai gaya. Tampilan mewah namun tetap santai membuat suede jadi pilihan banyak orang untuk menyempurnakan outfit Anda.

Tidak hanya itu, sepatu suede juga dapat memberikan sentuhan elegan dan detail ekstra pada penampilan Anda. Baik saat mengenakan kombinasi klasik kemeja putih dan jeans maupun outfit monokrom yang minimalis, tekstur suede mampu menambahkan dimensi yang membuat tampilan lebih menarik dan tidak membosankan. Sepatu suede adalah cara mudah untuk membuat gaya sehari-hari terlihat lebih rapi dan berkelas.

Di balik pesonanya, suede terkenal dengan perawatannya yang cukup rumit. Mudah kotor, gampang terkena noda, dan memiliki resiko cepat rusak jika terkena hujan. Tidak heran banyak yang menghindari sepatu suede karena takut repot merawatnya. Namun, bukan berarti Anda harus melewatkan tren sepatu suede. Dengan beberapa trik sederhana, merawat sepatu suede bisa menjadi jauh lebih mudah. Simak tipsnya di bawah ini:

1. Gunakan pelindung anti air pada sepatu suede

(Foto: Courtesy of Kiwi)

Sebelum pertama kali memakai sepatu suede, semprotkan pelindung anti air dan noda. Beberapa merek seperti Jason Markk, Crep Protect, atau Kiwi memiliki produk khusus yang dapat melapisi suede agar lebih tahan terhadap kotoran dan kelembapan. Semprotkan di area terbuka, biarkan mengering semalaman, lalu sepatu suede Anda siap dipakai untuk menemani langkah sehari-hari.

2. Rutin menyikat sepatu suede dengan sikat khusus

(Foto: Courtesy of Jason Markk)

Sikat suede adalah sahabat terbaik Anda. Debu dan noda kecil pasti akan muncul, tetapi menyikatnya dengan sikat berbulu lembut ke satu arah dapat membantu menjaga tekstur dan kebersihannya. Untuk noda membandel, gunakan penghapus suede yang dapat mengangkat noda tanpa merusak material.

3. Atasi noda dengan cara yang tepat

Tidak perlu panik jika sepatu suede Anda terkena tumpahan kopi atau terkena genangan air. Untuk noda air, tepuk-tepuk lembut dengan kain bersih. Sebaiknya hindari menggosoknya dengan kain,  lalu biarkan kering secara alami. Setelah kering, sikat suede perlahan untuk mengembalikan teksturnya. Jika terkena minyak, taburkan sedikit tepung maizena di atas noda, biarkan semalaman agar minyak terserap, lalu sikat keesokan harinya.

4. Jauhkan suede dari air

Suede dan air bukan kombinasi yang baik. Jika sepatu Anda basah, segera isi dengan kertas tisu atau koran agar bentuknya tetap terjaga, lalu biarkan mengering di tempat teduh. Hindari menggunakan pengering rambut atau sumber panas langsung, karena dapat merusak bahan suede.

5. Simpan dengan benar

Saat tidak digunakan, simpan sepatu suede di tempat yang kering dan jauh dari sinar matahari langsung. Jika memungkinkan, gunakan dust bag atau kotak asli untuk menghindari debu dan perubahan warna.

6. Tangani secara profesional

(Foto: Courtesy of Freepik)

Jika sepatu Anda terkena noda yang sulit diatasi—misalnya lumpur tebal atau tumpahan cairan yang berwarna—lebih baik serahkan pada jasa pembersihan profesional. Mereka memiliki teknik khusus untuk membersihkan suede tanpa merusak tekstur atau warnanya.

 Sepatu suede memang membutuhkan perhatian lebih dibandingkan bahan lain, tetapi dengan tips di atas, Anda dapat tetap tampil stylish tanpa khawatir sepatu cepat rusak. Jadi, jangan ragu untuk menambahkan sepatu suede ke koleksi Anda, pastikan cek ramalan cuaca terlebih dahulu sebelum keluar rumah.