Update:
Pada hari ini, putra dari Pangeran Philip, Pangeran Charles, mengunjungi klinik vaksin pop-up di North London Central Mosque bersama sang istri, Duchess Camilla. Charles mengungkapkan bahwa ia "sangat senang" karena Pangeran Philip telah kembali ke rumah setelah dirawat di rumah sakit. Pangeran Wales menjelaskan bahwa ia terus berhubungan dengan ayahnya. “Oh ya, saya sudah berbicara dengannya beberapa kali,” kata Charles kepada ITV News.
The Prince of Wales has said he is 'thrilled' his father the Duke of Edinburgh has left hospital.
— ITV News (@itvnews) March 16, 2021
When asked if he had spoken to Philip yet, he replied: 'Oh yes, I have spoken to him several times.'https://t.co/QknuFB9HfZ pic.twitter.com/66Z0NgXZuX
Berita Orisinal:
Pangeran Philip telah keluar dari rumah sakit setelah dirawat selama beberapa minggu, tepatnya setelah menjalani prosedur perawatan atas masalah kesehatan yang telah ia miliki sebelumnya.
Dalam sebuah pernyataan kepada Bazaar dan media lainnya, Istana Buckingham mengungkapkan, “Duke of Edinburgh hari ini telah keluar dari Rumah Sakit Raja Edward VII dan telah kembali ke Windsor Castle, mengikuti perawatan untuk infeksi dan prosedur perawatan berhasil dilakukan untuk masalah kesehatan yang telah ia miliki sebelumnya.”
Pernyataan tersebut berlanjut, “Yang Mulia ingin berterima kasih kepada semua staf medis yang telah menjaganya di Rumah Sakit King Edward VII dan Rumah Sakit St Bartholomew, serta semua pihak yang turut mengharapkan kesembuhannya.”
Sementara itu, sebuah sumber dari istana memberi tahu kami bahwa "sang duke berada dalam keadaan baik" setelah dirinya dirawat di rumah sakit.
Pada Februari silam, sebuah laporan tersebar bahwa Pangeran Philip telah dirawat di rumah sakit sebagai "tindakan pencegahan" setelah merasa tidak enak badan dan untuk “observasi dan istirahat,” menurut The Associated Press. Pada saat itu, sumber istana mengungkapkan kepada Bazaar bahwa rawat inap sang duke bukanlah perawatan darurat, dibuktikan dengan Pangeran Philip yang dilaporkan mampu berjalan ke Rumah Sakit Raja Edward VII secara mandiri.
Tidak lama setelahnya, terungkap bahwa Pangeran Philip menerima perawatan untuk infeksi yang dimiliki, dan ia pindah dari Rumah Sakit King Edward VII ke Rumah Sakit St Bartholomew. Pada 1 Maret silam, istana memberikan pernyataan yang berbunyi, “Duke of Edinburgh hari ini dipindahkan dari Rumah Sakit King Edward VII London ke Rumah Sakit St Bartholomew, di mana dokter akan terus merawatnya untuk masalah infeksi, serta melakukan pengujian dan observasi untuk masalah jantung yang sudah ia miliki sebelumnya.”
Duke of Edinburgh telah pulang ke Istana Windsor untuk kembali bersama dengan Ratu.
(Penulis: Bazaar US; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Fatimah Mardiyah; Foto: Courtesy of Bazaar US)