Selama beberapa dekade, pekan mode telah menjadi acara santapan internasional, sebuah fenomena budaya pop yang menarik minat jutaan orang ketika desainer mempresentasikan koleksi terbaru mereka. Tak lupa dengan para model yang memamerkan barang-barang mereka di atas catwalk, selebriti berderet rapi di barisan depan, dan para editor melesat dari satu kota ke kota lain, beberapa kali dalam setahun. Namun, baru-baru ini, peran runway show telah dipertanyakan, menyusul hadirnya ledakan media sosial, perhitungan terkait keberlanjutan, dan pandemi global yang menghentikan perjalanan dan pertemuan orang-orang. Kondisi tersebut menyebabkan fokus pekan mode mengarah ke digital. Jadi, sementara industri me-reset dan memiliki kesempatan untuk melihat secara saksama mengenai masa depan peragaan busana, menarik bagi kita untuk mempertimbangkan bagaimana kita sampai pada catwalk ekstravaganza yang khas hari ini. Tidak hanya itu, menarik juga untuk mencari tahu apa yang dapat kita pelajari dari sejarahnya dan ke mana kita akan menuju selanjutnya.
“Sebagian besar sejarawan mode menganggap bahwa desainer Inggris Charles Frederick Worth adalah pencetus dari penggunaan model (dalam runway),” kata Maria Costantino, dosen studi budaya dan sejarah di London College of Fashion, kepada saya. “Sejak pertengahan tahun 1860-an, rumah mode tersebut telah mempekerjakan wanita muda yang kemudian disebut 'demoiselles de magasins'.”
Perkembangan tersebut telah mengubah hubungan antara penjahit dan klien. Alih-alih desainer datang menemui pelanggan secara langsung, desain yang dimiliki disajikan terlebih dahulu kepada klien melalui 'defile', yaitu sebuah presentasi sederhana tanpa musik atau keriuhan lainnya. Maria menjelaskan bahwa perubahan tersebut terjadi pada tahun 1901, ketika desainer Inggris lainnya, Lady Duff Gordon, memulai debutnya pada apa yang mungkin dapat kita anggap sebagai 'pertunjukan catwalk' pertama.
“Lady Duff Gordon mempersembahkan 'Gowns of Emotion' dan kami melihat, mungkin untuk pertama kalinya, model muncul di atas panggung dengan pemandangan, pencahayaan dan musik. Bersamaan dengannya, gaya jalan dari para model dikoreografikan dengan berbagai pose. Inovasi teatrikal ini, yang lengkap dengan program cetaknya, tidak hanya memperkenalkan peragaan busana pertama sebagai pertunjukan, tetapi juga memperkenalkan ide dalam menampilkan mode kepada lebih banyak hadirin. Namun, sebagian besar penontonnya berasal dari kelas sosial dan selera yang sama.”
Tak hanya itu, format pertunjukan tersebut juga memperkenalkan kita dengan banyak elemen lain yang sekarang sangat terkait dengan pertunjukan catwalk, termasuk gagasan tentang penonton barisan depan.
“Pengenalan terhadap panggung ini juga penting karena mampu membentuk jarak antara penonton dan model, serta distribusi spasial penonton itu sendiri, siapa yang menempati kursi mana dan di mana.”
Namun, catwalk tradisional, yaitu runway yang sering dipuja yang diproyeksikan dari atas panggung, berasal dari presentasi mode yang berlangsung di department store pada awal abad ke-20. Pada waktu itu, tempat-tempat tersebut memiliki ruang yang luas. Menurut Maria, presentasi untuk pembeli kelas menengah ini sangatlah penting, khususnya dalam "Memvalidasi dan kemudian menyebarkan gaya modis yang ditetapkan oleh sang desainer". Di sinilah catwalk yang lebih modern menjadi terkenal dan populer.
Tahun 1960-an menjadi titik tolak lokasi tempat runway diadakan. Secara perlahan, mereka mulai melepaskan diri dari ruang department store dan salon yang kaku. Mereka pun beralih ke tempat yang lebih inventif dengan lokasi dan pengaturan khusus, sesuatu yang lumrah untuk ditengok pada saat ini.
“Balmain mempersembahkan koleksi tahun 1965-nya di sebuah gudang anggur, sementara Pierre Cardin mengadakan pertunjukan di luar ruangan, di sebelah Seine di Paris. Paco Rabanne pun mengadakannya di Crazy Horse Saloon,” kenang Constantino. “Ini berarti peragaan busana harus beradaptasi dengan ruang tempat ia ditampilkan. Kehadiran dari presentasi musiman baru harus didampingi dengan penataan ulang sebuah lokasi dan berbagai adegan harus dirancang ulang bersama dengan koleksinya, seperti pengaturan, musik, lampu, dan koreografi.”
Dari sinilah perkembangan peragaan busana semakin besar, apalagi ketika memasuki era tahun ’90-an.
“Pada tahun 1990-an, supermodel dan pertunjukan super tersebut menelan biaya jutaan dolar untuk sebuah pentas. Hal tersebut adalah indikasi dari investasi ekonomi dan nilai pasar dari merek fashion utama serta budaya konsumen dan pengeluaran pada periode ini,” jelas Maria, sembari menambahkan bahwa jumlah uang yang dikeluarkan mampu membuat peragaan busana menjadi “tontonan visual”, namun tidak benar-benar menambah atau mengubah apa pun menjadi konsep dasar peragaan busana sebelumnya.
Pada titik ini, yaitu pra-media sosial, rumah mode masih memegang kendali penuh atas citra dan rekaman video yang dirilis, membuat acara tersebut terlihat lebih elitis dan eksklusif daripada sekarang-sekarang ini.
“Fashion adalah apa yang dikatakan oleh rumah mode dan media fashion ketika ditanya mengenai fashion,” katanya. "Mereka berkepentingan untuk mempertahankan hubungan kekuatan simbiosis ini dengan merek fashion yang berperan sebagai pengiklan media.”
Faktanya, terdapat beberapa contoh rumah mode yang mengizinkan publik masuk, seperti pertunjukan Thierry Mugler pada tahun 1984. Pertunjukkan tersebut adalah pertama kalinya publik dapat membeli tiket untuk menyaksikan sebuah peragaan busana. Meskipun begitu, sebagian besar pertunjukan catwalk tidak dapat diakses oleh publik. Acara tersebut biasanya berlangsung secara tertutup, hanya untuk editor mode, pembeli, selebriti, dan klien pribadi. Tentu saja ketika media sosial tiba, semua hal ini berubah.
“Tujuan dari peragaan busana tidak berubah sama sekali,” kata Steven Kolb, CEO Council of Fashion Designers of America. “Tujuannya sellau mengenai menciptakan visibilitas dan keterpaparan untuk koleksi desainer, dengan tujuan akhir menjual pakaian dari koleksi tersebut. Saat dunia menjadi lebih terhubung, peragaan busana berkembang dari acara lokal yang kecil menjadi pengalaman internasional yang lebih besar. Serangan teknologi menempatkan pekan mode ke dalam jangkauan orang-orang yang tidak memiliki akses ke pertunjukan. Dengan begitu, fashion telah menjadi fenomena budaya pop dan sumber hiburan.”
Sebagai hasilnya, pekan mode secara digital secara mendadak meledak, ketika mereka yang berada di barisan depan berbagi pengalaman pekan mode yang mereka miliki dengan orang-orang di seluruh dunia. Gaya jalanan mengikuti saat influencer mode lahir dan pada saat itulah seluruh sirkus yang kita kenal sebagai bulan mode sepenuhnya terbentuk.
“Selama sepuluh tahun terakhir, media sosial memainkan peran yang semakin penting dalam pekan mode, memberi lebih banyak orang akses ke acara tersebut dan pengalaman yang dulunya ditujukan hanya untuk sekelompok orang dalam industri, selebriti, dan individu berpenghasilan tinggi,” jelas Caroline Rush selaku kepala eksekutif dari British Fashion Council.
Semua hal tersebut mengarah pada demokratisasi lebih lanjut dari pekan mode, di mana berbagai merek memilih untuk menyiarkan langsung pertunjukan mereka untuk dikonsumsi semua orang, sementara London Fashion Week memperbolehkan publik hadir di sana dengan membeli tiket sebelumnya.
"Perancang busana tidak hanya berperan dalam menampilkan desain, tetapi juga mencerminkan masyarakat dan momen pada waktunya," kata Caroline. "Sebagai kepala eksekutif BFC selama 11 tahun terakhir, saya telah menyaksikan perubahan besar dalam presentasi peragaan busana secara langsung.”
Perubahan tersebut hanya dibesar-besarkan selama 12 bulan terakhir karena pandemi Covid-19 melanda seluruh dunia. Situasi tersebut memaksa para desainer untuk menggunakan format digital, sementara perjalanan dan pertemuan harus terus dibatasi. Dua musim ready-to-wear telah memasuki dunia baru ini dan masih belum jelas bagaimana semuanya akan berjalan dengan baik.
"Ketertarikan yang kuat pada mode membuat semakin banyak pertunjukan dan aktivasi ke dalam kalender global dan mendorong berbagai merek untuk menginvestasikan sumber daya agar menonjol dari kerumunan," kata Steven. “Pandemi telah diatur ulang. Ini adalah waktu ketika desainer mulai mengurangi dan mempertimbangkan dampak dari sebuah pertunjukan.”
Banyak desainer yang telah menerima tantangan kreatif tersebut, dengan memamerkan koleksi mereka melalui film atau pemotretan mode. Mereka pun menemukan cara baru yang inventif untuk menarik penonton masuk dan menyaksikannya. Dalam beberapa hal, kondisi tersebut memberi kesempatan kepada industri untuk melihat apa yang bisa dilakukan tanpa pertunjukan catwalk tradisional. Namun, statistik dari musim pertunjukan Paris Fashion Week musim semi/musim panas 2021 menunjukkan bahwa merek-merek yang masih memegang catwalk 'tradisional' mendapatkan hasil terbaik.
"Ketika minat media sosial di Paris Fashion Week pada tahun ini menurun secara signifikan jika dibandingkan tahun lalu, desainer yang paling sukses di media sosial adalah mereka yang paling sedikit mengurangi presentasi mereka," ungkap Tracy David, kepala pemasaran di perusahaan data dan analitik Listen First kepada surat kabar ternama. "Dengan keberadaan pandemi di masa mendatang, desainer yang mampu menemukan cara yang aman dan kreatif untuk mengembalikan tontonan ke runway akan membangkitkan minat media sosial paling besar seputar acara mode mendatang”
Kondisi tersebut menunjukkan bahwa kita belum cukup sampai ‘di sana’ dalam membentuk pengganti dari format catwalkyang sudah lama dihormati. Bagi banyak orang, jelas bahwa digital tidak cukup berhasil dalam menjadi sang alternatif.
"Fashion show tidak akan pernah hilang," ucap Steven, sementara Caroline mengakui bahwa "Digital tidak akan pernah menggantikan keajaiban pertemuan dan acara yang diadakan secara langsung".
Tentu saja pandemi ini tidak akan berlangsung selamanya. Namun, tidak berarti industri harus kembali ke keadaan semula. Saat ini, peran pekan mode sudah dipertanyakan.
“Pandemi telah memicu pemulihan industri yang sudah lama tertunda dan ini harus dilihat sebagai peluang untuk mempersiapkan kita di masa depan,” kata Caroline. “(Pandemi) telah memberi kami waktu untuk merefleksikan dan memperdalam percakapan seputar keberlanjutan dan peran yang harus dimainkan oleh industri fashion dalam hal isu-isu seperti pemanasan global dan penggunaan sumber daya alam. Ini adalah percakapan penting yang akan terus kami lakukan setelah periode tersebut (berlalu).”
“Sudah saatnya untuk berubah,” tambah Maria. “Konsep fashion itu sendiri muncul pada saat perubahan ekonomi dan sosial mendorong kita untuk membuang pakaian sebelum usang, menganggap pakaian sebagai penanda status ekonomi yang terlihat. Melalui hal itu, kita membangun identitas gender, ras, etnis, dan lainnya yang bersamaan dengan ideologi normatif maupun aurs utama yang didirikan dalam masyarakat kulit putih, Barat, dan patriarki. Sementara wacana seperti itu semakin dipertanyakan dan ditantang di masyarakat, fashion terus mempertahankan presentasinya di sepanjang garis ‘lama’ ini.”
Maria mengatakan bahwa pertunjukan catwalk "sebagai pertunjukan audio-visual yang spektakuler" mungkin telah "mencapai puncaknya". Menurutnya, fokusnya dapat beralih dari arsitektur pertunjukan kembali ke pentingnya desain. Namun, kami tidak dapat mengandalkan rumah mode dan merek untuk membuat perubahan ini: "Mereka tidak berkepentingan melakukannya.”
“Mode dari presentasi fashion akan berubah karena tekanan yang sebagian besar berasal dari luar industri, yaitu dari teknologi digital; dari masalah yang timbul karena pertanyaan yang berpusat pada produksi etis, konsumsi dan keberlanjutan; dari pengalaman Covid-19, lockdown, social distancing, dan yang terpenting, dari desainer dan para kreatif baru yang secara aktif terlibat dalam mengeksplorasi sifat praktik mereka dan memeriksa mode sebagai bagian dari budaya material kami.”
Masa depan ini juga bisa termasuk dalam perkembangan dan perangkulan teknologi yang baru saja mulai disentuh oleh banyak merek atau di merek lain yang belum benar-benar terlihat, katanya. Apa yang tampaknya mendasar adalah bahwa perubahan akan datang dan desainer harus bisa menerima bagaimana masyarakat bergerak maju serta bagaimana sikap dapat berubah jika mereka ingin bertahan. Apa yang terjadi selanjutnya akan menarik untuk ditonton, apakah kita melakukannya dari barisan depan atau dari sofa.
(Penulis: Amy de Klerk; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih Bahasa: Fatimah Mardiyah; Foto: Courtesy of Bazaar UK)