Dian Sastrowardoyo atau dikenal sebagai Dian Sastro, sang aktris terkemuka telah memberikan beberapa rekomendasi film dan serial untuk menemani Anda pada saat ada waktu luang.
Rekomendasi dari sang pemain film lebar ini tentu saja film-film yang tak perlu dipertanyakan lagi kualitasnya. Meski tergantung selera masing-masing, pengetahuan sang aktris ini akan industrinya pun begitu luas. Mulai dari film dan serial Hollywood hingga Korea, pasti dapat Anda temukan di sini.
Di bawah ini Bazaar rangkumkan 8 judul film dan serial dari Instagram Story yang telah Dian bagikan untuk para pencinta film. Semoga pilihan Dian dapat membantu Anda menghilangkan kebingungan Anda terhadap memilih film atau serial lagi! Di mana ini sering kali terjadi.
1. Drive My Car
Film Jepang yang diluncurkan pada tahun 2021 yang disutradarai oleh Ryûsuke Hamaguchi dan ditulis oleh salah satu penulis terkenal di Jepang bernama Haruki Murakami. Hidetoshi Nishijima menjadi bintang utama bernama Yusuke Kafuku dari film tersebut dan menjadi pemain yang sangat luar biasa. Film ini menceritakan cerita setelah kematian istrinya yang sangat tak terduga, Yusuke Kafuku, seorang aktor dan sutradara ternama telah menerima penawaran untuk memproduksi sebuah film mengenai paman Vanya di Hiroshima. Di mana, ia memulai untuk menghadapi misteri yang menghantui sang istri yang tertinggalkan.
2. The Ingenuity of the Househusband
Serial yang berasal dari Jepang yang diperankan oleh aktor bernama Kenjirô Tsuda, serial tersebut memiliki 10 episode mengenai seorang pria dan suami yang bersifat sangat keras dan teliti, di mana ia memiliki bakat terhadap pekerjaan rumah tangga dan mempunyai kewajiban untuk menyelesaikan tugas-tugas rumah tangga. Serial ini dalam sketsa live-action komedi.
3. Tick, tick… BOOM
Hollywood telah meluncurkan film musikal dan kali ini Andrew Garfield menjadi peran utamanya. Film musikal ini dirilis di tahun 2021 kemarin dan beraliran drama tetapi tak membosankan ini menjadi film penuh dengan nyanyian. Disutradarai oleh Lin-Manuel Miranda, ditulis oleh Steven Levenson, uniknya lagi, film ini, dibuat berdasarkan musikal dari seorang penulis bernama Jonathan Larson. Peran Andrew Garfield sebagai Jonathan Larson diawali dengan ulang tahunnya yang ke-30, Jonathan adalah seorang komposer teater muda yang menavigasi cinta, persahabatan, dan tekanan hidup sebagai seniman di New York City.
4. Modern Love
Salah satu serial Hollywood yang dirilis pada tahun 2019 yang dibintangi oleh aktris terkenal yaitu Anne Hathaway dan didampingi oleh Tina Fey dan Andy Garcia. Serial tersebut memiliki dua season. Modern Love adalah televisi serial yang berdasarkan di kolom New York Times yang ingin mencari hubungan, cinta, dan koneksi kemanusiaan.
5. The Tinder Swindler
Film yang berdasarkan kehidupan dan kejadian nyata, film yang akan membuka mata Anda untuk lebih hati-hati terhadap aplikasi berkencan. Film ini baru saja dirilis tahun ini dan disutradarai oleh Felicity Morris, serta orang-orang di dalam film tersebut adalah korban asli yang beneran mengalami situasi tragedi tersebut. Seorang pria menyamar sebagai maestro berlian kaya raya yang telah berhasil merayu para perempuan ini melalui aplikasi kencan online, kemudian menipu mereka dengan sejumlah uang tunai yang sangat besar. Sekarang beberapa korban tersebut berencana untuk membalas-nya.
6. Passing
Sebuah film yang diadakan dalam warna hitam putih, dan berasal dari sebuah novel yang ditulis oleh Nella Larsen. Film ini diluncurkan pada tahun 2021, dan diperankan oleh aktris populer bernama Tessa Thompson, dan juga didampingi oleh aktor hebat lainnya, seperti Ruth Negga dan Andre Holland. Sebuah reuni yang tak terduga dari dua teman sekolah yang mempunyai terobsesi yang sama tetapi dapat mengancam kedua realitas mereka.
7. Thirst
Salah satu film yang direkomendasikan oleh Dian imi merupakan film yang dirilis pada tahun 2009, film lama yang disutradarai oleh Park Chan-wook, dan dibintangi oleh Kang-ho Song, Kim Ok-bin, dan Hee-jin Choi. Melalui eksperimen medis yang gagal, seorang pendeta telah terserang oleh vampire dan terpaksa untuk meninggalkan pertapaannya.
8. Our Beloved Summer
Serial drama berasal dari Korea, yang diperan oleh Woo-sik Choi, Kim Da-Mi, dan Kim Sung-cheol. Serial ini telah dirilis pada tahun 2021 untuk Anda si penyuka DraKor atau Drama Korea. Lantas, apakah rekomendasi drakor dari Dian ini merupakan indikasi bahwa ia juga seorang pencinta drakor? Serial mengenai sebuah usia yang akan datang, suasana komedi, dan romantis berputar di sekitar mantan kekasih yang telah putus dan berjanji untuk tidak pernah bertemu lagi. Namun, berkat film dokumenter yang keduanya rekam sepuluh tahun yang lalu, dan mendapatkan ketenaran, akhirnya mereka dengan terpaksa harus kembali bertemu.
(Penulis: Alyssa Tagor; Foto: Courtesy of Instagram Dian Sastrowardoyo & Film Production Houses)