Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

10 Produk Kecantikan Viral di TikTok yang Patut Anda Coba.

Intip sederet produk kecantikan yang mungkin pernah muncul di For You Page Anda!

10 Produk Kecantikan Viral di TikTok yang Patut Anda Coba.

Selama pandemi coronavirus berlangsung, aplikasi TikTok telah menjadi salah satu hiburan tersohor bagi beberapa individu di berbagai belahan dunia. Tak hanya sebagai aplikasi hiburan saja, TikTok juga menjadi sebuah wadah baru untuk para beauty enthusiast yang kerap menghadirkan konten kecantikan menarik yang mampu menarik perhatian para user. Tentunya, bagi Anda yang menggunakan aplikasi TikTok pasti sudah tidak asing lagi dengan serangkaian produk kecantikan yang mungkin sering muncul di For You Page Anda.

Melalui berbagai video ulasan produk kecantikan, hal ini mampu menciptakan rasa ingin tahu beberapa individu sehingga mereka pun tak ragu untuk membeli dan mencoba langsung sederet produk kecantikan yang viral di aplikasi TikTok. Namun, sayangnya tidak semua produk kecantikan tersebut “worth the hype”. Maka dari itu, Bazaar merangkum 10 produk kecantikan viral di TikTok yang patut Anda coba di tahun 2021.


1. The Ordinary AHA 30% + BHA 2% Peeling Solution

Berawal dari video viral oleh @kaelynwhitee, produk perawatan kulit ini menjadi salah satu produk skincare favorit untuk mengatasi masalah kulit seperti bekas jerawat. Kandungan AHA mampu mengeksfoliasi sel kulit mati pada permukaan teratas kulit sehingga wajah tampak lebih cerah dan skin tone menjadi rata. Sedangkan kandungan BHA berfungsi untuk mengeksfoliasi secara lebih dalam hingga pori-pori. Diamkan selama 10 menit di wajah, lalu bilas hingga bersih dan lihat perbedaan yang muncul secara instan pada kulit wajah Anda.


2. L'Oréal Paris Infallible up to 24h Fresh Wear Foundation in A Powder

Jika Anda sedang mencari full coverage foundation, maka produk inilah yang patut dicoba. Tak dapat dipungkiri lagi, hasilnya sudah terbukti pada beberapa ulasan viral di TikTok oleh sejumlah individu dengan berbagai macam jenis kulit. Meskipun produk ini menciptakan full coverage di wajah, teksturnya yang ringan tidak akan terasa berat pada wajah selama seharian beraktivitas.


3. Revlon Oil-Absorbing Roller

Untuk Anda yang memiliki jenis kulit yang berminyak, produk kecantikan inovatif yang satu ini tidak boleh dilewatkan. Terbuat dari batu vulkanik asli, roller ini mampu menyerap minyak pada wajah tanpa merusak riasan wajah sehingga Anda tak perlu lagi takut dengan kilau yang berlebihan pada wajah ketika berdiri di bawah sinar matahari. Terlebih lagi, roller ini dapat Anda gunakan berkali-kali sekaligus memberikan pijatan kecil pada wajah.

4. Maybelline Sky High Waterproof Mascara Makeup


Bekerja secara magis, maskara ini dapat memberikan volume dan menciptakan bulu mata yang tampak tebal dan panjang. Anda bisa melihat langsung hasil yang menakjubkan melalui cuplikan video viral pada akun @jessica.eid_ ketika ia mengaplikasikan maskara tersebut pada bulu matanya dan lihatlah perubahan yang sangat drastis dihadirkannya!

5. Dr. Jart+ Cicapair™ Tiger Grass Sleepair Intensive Mask


Produk perawatan kulit dengan formula yang mampu meratakan skin tone dapat Anda melalui masker wajah dari Dr.Jart+. Produk ini juga bekerja sebagai coverage yang terlihat natural pada kulit wajah tanpa harus menggunakan foundation sekaligus menghilangkan kemerahan pada wajah. Jangan lupa untuk mengikuti langkah pengaplikasian dari @bauerbeauty untuk hasil yang maksimal.

6. Becca Cosmetics Under Eye Brightening Corrector

Meskipun sekarang telah muncul tren baru di dunia #makeuptok yakni embracing the under-eye, beberapa individu tetap memilih untuk melakukan hal sebaliknya. Tak perlu khawatir, karena hadir pula produk khusus bawah mata yang mampu menyamarkan dark circles yang bekerja secara magis. Produk ini cukup viral dan banyak diminati oleh individu dengan memiliki kantung mata.

7. Too Faced Lip Injection Extreme Lip Gloss


Tak perlu lagi insecure dengan ukuran bibir Anda yang mungkin tampak kurang full. Hadirnya lip gloss ini akan merubah pemikiran Anda terhadap hal tersebut karena hasilnya yang seakan terlihat seperti telah melakukan prosedur filler bibir. Perlu diingkat bahwa saat pengaplikasian produk ini, bibir akan terasa tidak nyaman untuk beberapa saat saja but it’s all going to be worth the pain!


8. Tree Hut Shea Sugar Scrub


Setelah viral beberapa video ritual shower-care di TikTok, produk perawatan kulit ini menjadi salah satu produk high-demand dikalangan wanita. Lihat saja, tekstur dan variasi aroma yang dihadirkan sugar scrub ini mulai dari moroccon rose hingga coconut lime sungguh menggiurkan dan cocok untuk anda yang ingin melakukan self-care dirumah selagi pandemi coronavirus.

9. Second Date Gel Lip Tint


Berpindah ke ranah lokal, brand yang baru didirikan pada tahun 2020 oleh dua beauty influencer Indonesia ternama ini juga tidak kalah hebatnya. Dengan ulasan yang banyak diunduh di TikTok, lip tint cruelty-free ini cukup menarik atensi dunia kecantikan dan meraih awareness para beauty enthusiast dengan formula matte dan long lasting tanpa membuat bibir menjadi kering, melainkan menghidrasinya.

10. Revlon One-Step Hair Dryer & Volumizer Hot Air Brush

Apa yang lebih baik dari mendapatkan tampilan rambut yang seakan terlihat seperti melakukan perawatan blow di salon? Tak hanya sekedar hair dryer biasa, alat pengering rambut yang disertai aplikator sisir ini mampu menambahkan volume pada rambut sehingga tampak lebih mengembang dan tebal namun tidak perlu menghabiskan waktu yang lama saat penggunaannya.

(Foto: Courtesy of Bazaar)