Apakah Anda termasuk salah satu yang sensitif dengan aroma? Percaya atau tidak aroma nyatanya berpengaruh kuat terhadap psikologi.
Banyak orang memanfaatkan khasiat aroma untuk berbagai tujuan. Meningkatkan konsenterasi kerja. Mengatasi insomnia. Hingga salah satu yang termasuk paling kontroversial.
Meningkatkan mood bercinta. Benar sekali. Faktanya, beberapa jenis wewangian dapat memancing naluri romantis. Keakuratan hal ini juga sudah dibuktikan dengan berbagi hasil penelitian di sejumlah lembaga ilmiah terkemuka.
Begitu sensitifnya indera penciuman manusia. Sehingga, aroma apapun yang kita hirup melalui hidung langsung direspon oleh otak. Sampai selanjutnya berubah proses menjadi hasrat dan kemudian tindakan.
Jika belakangan hubungan Anda dan kekasih mulai merenggang. Maka, di bulan penuh cinta ini, lima jenis aroma rekomendasi Bazaar berikut dapat dicoba.
Sumbernya pun beragam. Sepintar Anda memilih. Parfum, pengharum ruangan, atau mungkin ingin suasana romantis lebih tercipta. Lilin jawabannya.
Berikut pilihan Bazaar seputar jenis wewangian yang terampuh untuk mengembalikan kemesraan hubungan Anda dan pasangan.
Vanila
Manisnya aroma khas vanila menjadi favorit kalangan wanita maupun pria. Pernahkah Anda dipuji lawan jenis ketika mengenakan parfum beraroma vanila?
Jenis aroma ini pun menempati posisi pertama soal pilihan wewangian yang mampu meningkatkan mood bercinta.
Musk
Kerap digunakan sebagai bahan dasar parfum, karakter lembut musk jitu untuk menarik perhatian lawan jenis.
Wangi lembutnya betah membuat pasangan berada berlama-lama dalam dekapan kita. Rasanya tidak ingin lepas dari pelukan!
Mawar
Tidak hanya jenis tanaman bunganya yang mampu mengembalikan keromantisan sebuah hubungan. Aroma mawar juga memiliki dampak psikoligi positif terhadap urusan asmara. Tidak percaya?
Nyalakan lilin aromaterapi beraroma mawar di apartemen Anda saat dinner bersama pasangan di Valentine nanti.
Lavender
Menenangkan sekaligus adiktif. Efek aroma lavender akan menjadi efek keberadaan Anda terhadap kekasih.
Dikenal ampuh mengatasi kesulitan tidur di malam hari, ternyata lavender tidak kalah romantis dengan mawar. Ekstrak bunga ini juga ampuh menciptakan atmosfer romantis.
Wood
In between. Jenis aroma yang tidak terlalu maskulin maupun feminin ini menjadi salah satu aroma yang paling dicari. Ketimbang menyebutnya tidak berkarakter, memiliki dua karakter justru membentuk identitas utama aroma woody.
Seolah dibawa masuk menyusuri hutan. Demikian karakter misterius aroma woody akan membuat Anda semakin penasaran dengan sosok pasangan.
- Tag:
- aromaterapi
- aroma