Kehidupan selebriti sering kali lebih banyak menjadi sorotan daripada gaun pernikahan yang mereka kenakan di hari besar mereka. Sementara elemen lain dari upacara mungkin harus mempertimbangkan berbagai faktor eksternal dan masukan yang kadang tak diinginkan, hubungan antara pengantin dan desainer gaunnya adalah sebuah ikatan personal yang mendalam, memungkinkan terciptanya gaun yang benar-benar mencerminkan dirinya.
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Pilihan Gaun Pengantin Mini untuk Anda
Tentu, keuntungan lainnya adalah para pengantin selebriti dapat mengakses beberapa nama terbesar dalam dunia haute couture, bila mereka memilih untuk memanfaatkan keahlian para desainer ternama. Tahun ini, pengantin A-list memilih pendekatan maksimalis untuk pernikahan mereka, dengan mengenakan beberapa gaun sepanjang hari dan melibatkan berbagai desainer untuk mewujudkan visi mereka.
Dari gaun ikonis Amy Jackson karya Alberta Ferretti, hingga gaun custom Galia Lahav yang dikenakan Millie Bobby Brown. Berikut adalah deretan gaun pernikahan selebriti paling berkesan di 2024.
Millie Bobby Brown mengenakan gaun karya Galia Lahav
Millie Bobby Brown tampil memesona dalam gaun kustom Galia Lahav pada pernikahannya yang digelar di Tuscany, saat ia menikah dengan kekasihnya yang telah lama bersama, Jake Bongiovi. Gaun megah tersebut mengusung desain korset yang dipadukan dengan rok terstruktur, yang mengalir menjadi train renda yang elegan. Gaun ini menjadi salah satu dari empat penampilan yang ia kenakan selama rangkaian perayaan untuk momen memotong kue pernikahan, ia memilih gaun kolom dari Oscar de la Renta.
Rebel Wilson mengenakan gaun karya Pronovias
Italia menjadi destinasi pernikahan yang sempurna tahun ini, dengan aktris Rebel Wilson memilih Sardinia sebagai tempat untuk menikah dengan pengusaha Ramona Agruma. Keduanya mengenakan gaun dari Pronovias, di mana Rebel memilih gaun princess dengan desain off-the-shoulder, pinggang korset, dan ikat pinggang, sementara Ramona memilih gaun A-line dengan garis leher sweetheart dan hiasan mutiara.
Amy Jackson mengenakan gaun karya Alberta Ferretti
Aktris dan model, Amy Jackson, menikah dengan bintang Gossip Girl Ed Westwick di Castello di Rocca Cilento, dikelilingi oleh kanopi bunga putih yang mekar. Gaun Mikado yang mengenakan desain strapless dan lapisan waterfall ini tampak bagai mimpi, dengan veil tulle yang mengalir di belakangnya, dihiasi dengan border renda yang anggun.
Duchess of Westminster mengenakan gaun karya Emma Victoria Payne.
Pernikahan kerajaan tahun ini milik Duke dan Duchess of Westminster, yang merayakan momen bersejarah mereka dengan acara sederhana namun mewah di Katedral Chester. Olivia mengenakan gaun sutra crepe satin warna gading karya Emma Victoria Payne yang klasik, dengan potongan leher scallop dan manset organza yang dihiasi bordir elegan. Veil waterfall-nya terinspirasi oleh motif antik dari desain keluarga mereka, yang kemudian "digambar tangan dan diubah menjadi pola baru dengan tepi scallop yang bergradasi dan bentuk oval, mencerminkan setting cincin pertunangan Olivia," seperti yang dijelaskan Emma di Instagram-nya.
Talulah Riley mengenakan gaun karya Phillipa Lepley
Aktris, Talulah Riley, menikah dengan bintang Love Actually, Thomas Brodie Sangster, di Hertfordshire, mengenakan gaun pengantin sutra taffeta klasik dengan korset karya Phillipa Lepley, dilengkapi dengan tali pita yang anggun. Veil-nya pun tak kalah memukau, dihiasi dengan aplikasi tangan renda French corded ivoire yang sangat detail.
Olivia Culpo mengenakan gaun karya Dolce & Gabbana.
Model, Olivia Culpo, mengikat janji suci dengan pemain sepak bola Amerika, Christian McCaffrey, tahun ini dalam sebuah upacara tradisional di New England. Gaun Olivia karya Dolce & Gabbana, mengusung desain yang sederhana namun penuh elegansi, dengan lengan panjang dari bahan crepe dan siluet ballgown yang klasik. Veil-nya menambah kesan anggun dengan panjang dan volume yang memukau, dihiasi tulle sepanjang 16 kaki dengan sentuhan renda yang memperindah keseluruhan tampilan.
Anya Taylor-Joy mengenakan gaun Dior
Meskipun Anya Taylor-Joy menikah dengan kekasihnya, Malcolm McRae, pada 2022 ia baru membagikan foto-foto gaun dan upacara pernikahannya tahun ini, jadi Bazaar memasukkannya dalam daftar kali ini. Aktris dan musisi ini menggelar pernikahan secara pribadi di New Orleans, dengan Taylor-Joy memilih gaun Dior nude berornamen dengan bordir burung kolibri, dipadukan dengan veil tulle yang simpel. Mereka juga merayakan pernikahan di Venesia akhir tahun lalu, di mana aktris ini mengenakan gaun yang sama.
Olivia Palermo mengenakan gaun Giambattista Valli
Olivia Palermo adalah salah satu pengantin yang memilih merayakan pernikahannya dengan cara yang berbeda. Aktris ini menikah dengan model Johannes Huebl 10 tahun lalu, namun pasangan ini baru merayakan pernikahan mereka secara resmi tahun ini di Baden Baden, Jerman. Olivia merayakan momen istimewa tersebut dengan gaya mewah, memilih gaun couture Giambattista Valli off-the-shoulder dengan trim satin hitam dan rok berbahan voluminous untuk perayaan utama, salah satu dari tiga gaun rancangan rumah mode Italia tersebut yang ia kenakan sepanjang akhir pekan.
Radhika Ambani mengenakan gaun karya Abu Jani Sandeep Khosla
Jika Anda pernah bertanya-tanya seperti apa pernikahan seorang pewaris kerajaan miliaran pound, upacara Radhika tahun ini memberikan gambaran yang sempurna. Dalam perayaan yang dihadiri oleh tamu-tamu ternama seperti Priyanka Chopra dan keluarga Kardashian ini, Radhika mengenakan empat desain mewah, memilih ensemble merah dan putih yang dihiasi bordir tangan yang rumit dari Abu Jani Sandeep Khosla untuk upacara utama.
BACA JUGA:
Untuk Momen Bahagia, Berikut Rekomendasi Lagu-lagu Pernikahan untuk Duet ala Bazaar!
Inspirasi Gaun Pernikahan dari Panggung Adibusana
(Penulis: Hannah Thompson; Artikel disadur dari BAZAAR UK; Alih bahasa: Halimatu Sadiah; Foto: Courtesy of Bazaar UK)