Ketika berbicara tentang Pharrell Williams, ada dua kata kunci yang langsung terbesit di benak kami: streetstyle dan dandy. Kedua elemen tersebut terlihat jelas pada koleksi Pre-fall pertamanya ini.
BACA JUGA: Kombinasi Aksen Barok dan Sportwear Pada Louis Vuitton Cruise 2024
Berlokasi di pelabuhan Victoria, Hong Kong, koleksi ini mengeksplorasi interaksi antara laut dan bulan yang berupa pasang surut dan naik air laut.
Louis Vuitton Pre-Fall 2024 sendiri terbagi menjadi tiga bagian besar dengan keseluruhannya menggambarkan sosok-sosok pelaut, peselancar serta nuansa alam Hawaii.
Peragaan dibuka dengan busana yang tegas yakni sosok pelaut.
Pada gaya ini, Pharrell memadukannya dengan balutan gaya smart casual. Kerah sailor yang lebar dan topi dixie dipadankan dengan jas double-breasted, serta celana formal yang tegas. Warnanya pun klasik pada sequence pertama ini. Hitam, putih, biru navy, dan biru muda mendominasi.
Pelan-pelan menuju ke bagian tengah show yang bisa dikatakan sebagai bagian transisi. Deretan busana sailor yang serius tersebut mulai berganti ke gaya yang lebih kasual. Muncul busana berupa overalls, varsity jacket, hingga parka. Elemen yang menggambarkan dandyism mulai muncul disini, yakni beludru dan warna burgundy.
Menuju ke bagian akhir, ia mengadopsi surf culture, yang dikaitkan dengan nuansa Hawaii. Keseluruhan busana mulai menunjukkan sisi flamboyannya Pharrell. Motif bunga tropis, ombak laut, pohon kelapa, serta matahari terbenam menghiasi busana hingga tas. Bahkan terdapat tas berbentuk seperti ukulele dan aksesori kepiting disematkan pada beberapa tampilan di sesi ini.
Tak ketinggalan pula busana seperti swimwear peselancar ikut meramaikan koleksi ini. Dipadankan dengan sepatu terbaru dari Louis Vuitton bernama LV Cobra, yaitu alas kaki slip-on 3D printed yang tidak ada satupun jahitan, serta potongan dalam proses penciptaanya.
Berbeda dari koleksi Spring/Summer 2024, kali ini Pharrell mempersembahkan busana yang lebih subtil namun tetap menyematkan ciri khasnya.
BACA JUGA:
Berpelesir dengan Sentuhan Historis di Louis Vuitton Spring/Summer 2024
Kenali 5 Seniman Artycapucines Louis Vuitton Edisi Kelima Tahun 2023
(Foto: Courtesy of Louis Vuitton)