Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

16 Parfum Unisex Paling Tahan Lama dan Terfavorit

Aromanya akan meninggalkan jejak yang tak terlupakan.

16 Parfum Unisex Paling Tahan Lama dan Terfavorit

Sebuah gagasan klise mengatakan bahwa, aroma bunga dan fruity identik dengan feminin vibes, sedangkan aroma membumi, seperti woody dan spicy benar-benar menunjukkan maskulin vibes. Tetapi, terlepas dari gagasan klise itu, baik wanita maupun pria, dapat menyemprotkan aroma yang menakjubkan dari beberapa parfum ini. Parfum seperti itu disebut dengan parfum unisex, jenis parfum hibrida yang bisa dipakai oleh wanita dan pria.

Berikut adalah rekomendasi parfum unisex best seller dan tahan lama favorit Bazaar.

1. Calvin Klein - All

parfum unisex

(cnfstore.com)

Aroma parfum unisex tahun '90-an umumnya lebih ke arah clean notes, sering kali dengan elemen citrus atau aquatic. Tetapi, aroma parfum unisex saat ini lebih berani. Seperti misalnya: Parfum Calvin Klein - All. Parfum unisex ini memiliki aroma citrus yang ringan dan menyegarkan berpadu dengan melati dan amber. 

2. Le Labo - Santal 33

parfum unisex

(lelabofragrances.com)

Salah satu aroma parfum unisex best seller dari Le Labo, Santal 33 terinspirasi oleh Amerika Barat yang memadukan banyak sentuhan seperti warmed leather dengan spicy kapulaga dan violet yang lembut dan menenangkan. Ini akan menciptakan aroma statement, lembut, dan unik, tanpa berlebihan. 

3. Jo Malone - Lime Basil & Mandarin

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(zalora.co.id)

Banyak orang, baik itu wanita maupun pria, yang memilih Jo Malone Lime Basil & Mandarin sebagai go to perfume-nya. Parfum unisex ini menggabungkan aroma citrus yang manis dengan peppery basil dengan notes amber, membuat aromanya sangat menyegarkan dan zesty.

4. Yves Saint Laurent Libre - Intense

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(yslbeauty.co.id)

Parfum dari Yves Saint Laurent, Libre Eau de Parfum Intense, memiliki keseimbangan sempurna antara sisi feminin dan maskulin dengan aroma hangat dan sensual. Dengan kombinasi aroma dari lavender essence, orange blossom, orchid, dan warm vanilla, itu menciptakan wewangian seksi untuk semua orang. 

5. Histoire d'Orangers 

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(zalora.co.id)

Perpaduan antara orange blossom dengan warm neroli, teh putih, dan musk lembut dalam Histoire d'Orangers Eau de Parfum ini menciptakan aroma yang segar, tidak terlalu manis dan sensual untuk semua orang. 

6. Comme Des Garçons - Concrete

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(comme-des-garcons-parfum.com)

Menggabungkan aroma dari sandalwood, oksida mawar sintetis, dan resin menghasilkan aroma spicy yang mengejutkan yang ideal baik itu untuk laki-laki maupun wanita. 

7. Byredo - Black Saffron

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(byredo.com)

Memasukkan aroma saffron—salah satu rempah populer— dikombinasikan dengan juniper berries, pomelo, raspberry, dan akar wangi ke dalam parfum ini akan menciptakan kesan earthy dan statement

8. Malin + Goetz - Bergamot

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(malinandgoetz.com)

Jika Anda mencari parfum yang segar, clean, dan zesty yang berbau seperti fresh laundry, parfum Malin + Goetz - Bergamot adalah pilihan parfum yang sempurna. Parfum unisex ini menggabungkan notes jeruk bergamot dan rempah-rempah hangat. 

9. Molecule 01 - Escentric Molecules

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(luckyscent.com)

Molecule 01 Eau de Toilette terdiri dari bahan murni dan tunggal yang disebut Iso-E Super. Bahan ini akan menciptakan aroma yang unik dan tak terdefinisi: Aroma manis seperti sandalwood dan cedarwood.  

Aroma parfum ini akan menyatu dengan aroma alami Anda untuk menciptakan jejak yang benar-benar unik, lembut, dan sangat minimalis. 

10. Chanel Paris - Deauville

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(chanel.com)

Parfum unisex dari lini asal Paris ini memiliki aroma segar, aromatik, dan eksotis berkat kombinasi basil dengan Sicilian orange, yang terinspirasi oleh pemandangan menawan di sepanjang pantai Normandia. 

11. Maison Margiela Replica: At The Barber’s

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(sephora.co.id)

Maison Margiela Replica: At The Barber’s adalah parfum unisex klasik modern. Parfum ini menunjukkan keseimbangan sejati antara aroma aromatik dan kayu, yang berasal dari tonka beans, white musk, black pepper, rosemary, lavender, dan basil

12. Le Labo - Another 13

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(lelabofragrances.com)

Le Labo Another 13 memiliki aroma yang unik dan menghipnotis. Ini terdiri dari musk, melati, amber, dan moss yang memberikan aroma yang spicy dan earthy

13. Penhaligon's - Babylon

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(penhaligons.com)

Aroma Babylon Eau De Parfum dari Penhaligon's ini benar-benar sangat divine, yang berasal dari sandalwood dan vanila dibalut dengan safron dan pala untuk aroma yang memikat dan timeless

14. Tom Ford Black - Orchid

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(Sephora.co.id)

Parfum Black Orchid dari Tom Ford ini memadukan aroma bunga dan rempah-rempah, seperti anggrek hitam, truffle hitam, bergamot, blackcurrant, tuberose, dan lotus wood. Aroma parfum ini benar-benar sangat bold dan statement

15. L'Occitane - Mint Verbena 

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(loccitane.com)

Parfum unisex ini memiliki aroma citrus yang cukup kuat karena menggabungkan grapefruit dan lime yang menyegarkan, serta dibalut dengan aroma aromatik dari spearmint dan verbana. 

16. Ralph Lauren - Ralph's Club 

Rekomendasi parfum unisex best seller tahan lama

(ralphlauren.com)

Parfum ini dibuat secara eksklusif dari bahan-bahan yang disuling dengan kualitas terbaik. Kesegarannya berasal dari lavandin dan clary sage yang diimbangi dengan kehangatan dari Virginia cedarwood dan akar wangi untuk menciptakan aroma woody yang tahan lama dan sensual.

Baca juga: 

Cara Parfum Favorit Putri Diana Bantu Pangeran Harry Menerima Kematian Ibunya

8 Parfum Favorit Para Aktor Korea

(Teaser photo by cottonbro studio on Pexels)