Pernahkah Anda yang memiliki kulit normal, tiba-tiba menemukan beberapa spot wajah yang kering atau sering disebut dengan dry patch. Karena bagian kulit yang mongering ini akhirnya kulit wajah secara keseluruhan terlihat lebih kusam. Belum lagi tampilan permukaan kulit wajah yang kurang halus karena banyaknya komedo yang timbul.
Sedangkan mengaplikasikan pelembap dan menggunakan cushion yang sifatnya melembapkan pun tak lagi dapat menolong untuk menutupi segala kekurangan pada kulit. Penyebab masalah kulit ini pun bisa datang dari hormon yang sedang tidak seimbang, bisa juga dari konsumsi makanan Anda akhir-akhir ini, cuaca yang kurang baik, atau stres yang berlebihan bisa saja menjadi penyumbang penyebab keadaan kulit Anda yang kurang baik.
Namun tak perlu khawatir lagi karena saat ini perawatan wajah dengan facial sudah semakin canggih dan memenuhi kebutuhan kulit Anda lebih maksimal, tentunya jika masalah kulit Anda seperti ini, facial yang hanya menjagokan ekstrasi komedo, pijat, dan mengaplikasikan pelembap, serum, dan masker seringkali memberikan hasil yang kurang optimal.
Dengan teknologi kedokteran yang semakin canggih, kini hadir beberapa facial yang lengkap dengan alat-alat yang bisa mengangkat sel kulit mati dan juga sekaligus serum pelembap yang mampu berpenetrasi lebih kedalam kulit. Sehingga hasilnya nyata dan tahan lama. Berikut 3 Facial Hydration pilihan Bazaar yang bisa menjadi opsi segar dalam rangkaian perawatan facial Anda.
Hydraderm Facial
Where: Surface Skin Habit
www.surfaceskinhabit.com
Setiabuilding 2. JL. HR. Rasuna Said Kav. 62 (tel.021 52907282)
Cilandak Town Square. (Tel. 021 7662823)
Lippo Mall Puri Floor LG #101 (021-80679391)
How: Kulit membutuhkan regenerasi, masa waktu regenerasi kulit adalah 28 hari. Ketika jumlah sel kulit mati kita bertambah maka kulit wajah juga terlihat kusam. Teknik di sini disebut hidrodermabrasi adalah rangkaian eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati dan dikombinasi dengan infusi serum.
Di sini terdapat 4 jenis serum yang bisa dipilih sesuai kulit, yaitu Clarity (mengandung salicylic acid dan bakuchiol yang mampu mengurangi jerawat), Vit C (untuk kulit sensitif agar mendapat efek antioksidan yang membuat kulit lebih cerah), Brigthening (meminimalisi hyperpigmentasi, dark spot, aged spot), dan Hydration (mengandung hyaluronic acid yang mampu mengatasi segala masalah early aging).
Interior di Surface Skin Habit yang terasa santai dan artsy membuat Anda semakin nyaman, terlebih ketika terapis melakukan pijat dari Meiso yang membuat Anda rileks maksimal.
Kemudian di facial ini tersedia alat khusus yang digunakan untuk mengangkat sel kulit mati, rasanya seperti ada sedotan ringan namun hasilnya akan terlihat ditabung kaca transparan. Uniknya alat ini selain mengangkat sel kulit mati juga secara bersamaan memberikan serum dengan kandungan yang dibutuhkan kulit Anda. Efek akhirnya adalah kulit Anda akan terasa lembap, cerah, dan segar yang mampu bertahan 1-2 minggu.
Aqua Pure Facial
Where: AI Clinic (Beauty Clinic XA Rejuvenation Center)
Jl. Darmawangsa Raya no. 12 (021 297 21879)
How: Di sini tahap awal facial akan dimulai dengan teknik Aquapeel yang akan membersihkan dan mengeksfoliasi sel kulit mati, sekaligus mengurangi produksi sebum dan blackhead, dilanjutkan dengan memberikan serum yang mampu menutrisi kulit sehingga menambah kelembapan kulit dan menjaganya selama mungkin.
Dilanjutkan dengan Electroporation yang membantu proses penetrasi serum ke dalam kulit (dalam proses ini akan ada sedikit rasa daya elektrik yang sangat ringan, sama sekali tidak sakit atau menggangu), dilanjutkan lagi dengan Micro-current yang membantu menstimulasi pelancaran darah yang juga membantu regenerasi kolagen (saat proses ini juga akan ada rasa tarikan elektrik yang sangat ringan), diakhiri dengan proses Cooling atau Heating (cooling untuk mengurangi kerutan dan heating untuk memberikan efek pengencangan), dan ditutup dengan mengaplikasikan masker sesuai jenis kulit dan perawatan LED light.
Aquapure Facial ini didesain khusus untuk segala jenis kulit, sekalipun jika Anda memiliki kulit wajah yang sensitif, semua akan disesuaikan dengan serum yang akan digunakan.
Tidak ada masa downtime, sehingga setelah melakukan facial ini Anda bisa langsung beraktivitas seperti biasa. Dianjurkan untuk tidak langsung menggunakan makeup 1x 24 jam, namun jika Anda membutuhkan menggunakan makeup langsung setelah pun tidak masalah.
Anda bisa mengulang facial ini 2-3 minggu sekali. Wajah terasa bersih, segera, cerah dan lembap. Setelah melakukan facial ini esokan harinya ketika Anda mengaplikasikan makeup akan terasa lebih mudah melekat dengan efek glowing yang maksimal.
Silk Peel - Dermal Infusion
Where: Blink Beauty Clinic
Blinkbeauty.co.id
Jl. Taman Gunawarman Barat No.25
082311786390
How: Menggunakan patended 3 in 1 Technology yang dipercaya mampu mengangkat sel kulit mati, namun juga mampu memberikan efek lifting dan plumping dibantu dengan serum yang diberikan.
Dilengkapi dengan Pro Infusion Serum yang terdiri dari Ultra Hydrating untuk mengurangi tampilan garis kerutan, Vitamin C untuk antioksidan, Skin Brightening untuk mencerahkan, dan Pore Clarifying untuk mengurangi produksi minyak dan jerawat. Normalnya untuk sekali pengerjaan bisa menggunakan dua serum yang disesuaikan oleh keadaan kulit wajah Anda.
Prosesnya dimulai dengan proses pembersihan wajah, kemudian proses membuka pori-pori dengan steamer, dilanjutkan dengan proses vacuum, kemudian mensterilkan kulit dengan infrared. Lalu dilanjutkan dengan Silk Peel Dermal Infusion (kombinasi vacuum, membersihkan pori pori, mengangkat sel kulit, dan mengaplikasikan serum).
Diakhiri dengan mengunakan masker. Di sini terdapat 5 jenis masker yang bisa dipilih yaitu 24 Karat Gold mask untuk anti aging, masker Goji berry quinoa untuk protein dan perlindungan kulit, masker Green Mint untuk hydrating yang sangat baik digunakan untuk kulit sensitif, masker Vegetable Vitamin untuk menenangkan dan menutrisi kulit, juga ada masker Black Reaffirming untuk mengurangi timbulnya jerawat sekaligus memberikan efek kulit wajah yang lebih kencang.
Disarankan untuk melakukan facial ini 3-4 minggu sekali, coba khasiatnya ketika Anda akan menghadiri sebuah pesta penting. Wajah akan terlihat sehat, ternutrisi, makeup akan terlihat lebih sempurna dan paripurna. Jangan lupa siapkan diri Anda untuk menjawab seputar pertanyaan “Kulit kamu glowing banget, apa perawatannya?”
(Foto: Olena [email protected])
- Tag:
- Facial
- klinik kecantikan