Bagi Anda pencinta produk wewangian dan kecantikan Chanel namun tinggal di Surabaya, kini Anda tak perlu jauh-jauh untuk terbang ke ibu kota agar menemukan ragam produk kecantikan lansiran rumah mode asal Prancis tersebut.
Sebuah butik kecantikan Chanel telah hadir di lantai dasar Tunjungan Plaza 4, Surabaya. Dengan menempati area seluas 101,6 meter persegi, butik ini terbagi menjadi beberapa segmen menarik. Anda akan melihat area makeup, skincare, parfum, hingga ruang privat yang dilengkapi dengan tempat merias wajah dan didesain khusus untuk menyambut klien VIP agar dapat menikmati pengalaman kecantikan yang lebih eksklusif.
Estetika ruang dari rumah mode Chanel ditafsirkan ke dalam desain interior butik terbaru ini melalui kombinasi dari materi yang mewah dan warna elegan seperti hitam, putih, dan emas yang ikonis.
Bazaar pun mendapat kesempatan berkunjung ke butik Chanel beauty dan fragrance di Surabaya untuk melihat langsung dan menikmati dunia kecantikan yang selaras dengan visi dari Chanel.
Melalui butik beauty dan fragrance terbarunya ini, Chanel ingin memanjakan para pelangggan dengan beragam suguhan istimewa. Di sini tersedia pula penasihat kecantikan yang dapat menawarkan pelayanan rias wajah serta konsultasi perawatan kulit dan wajah yang cocok dengan jenis kulit Anda.
Anda juga dapat mencoba produk kecantikan terbaru maupun yang edisi terbatas secara leluasa. Selain itu, Anda juga bisa menikmati pilihan parfum Chanel yang lengkap, termasuk koleksi terbaru Les Eaux De Chanel yang dipajang secara apik pada area Les Eaux De Chanel Bar.
Tak hanya itu saja, di dalam ruang privat yang ada di butik Chanel beauty dan fragrance di Surabaya ini, terdapat pula Chanel Prive pertama di Indonesia. Anda akan menemukan sebuah bilik facial cabin yang menggugah rasa penasaran untuk dilihat. Sebuah ruang perawatan dalam atmosfer yang terlihat berkelas berkat sentuhan rona putih dan emas dalam tata cahaya yang hangat.
Saat melangkah masuk ke dalamnya, Bazaar disambut ramah oleh terapis yang kemudian menjelaskan setiap fungsi dan kegunaan di dalam ruang tersebut. Tampak sebuah lemari untuk penyimpanan barang yang dilengkapi kunci untuk tiap individu yang akan melakukan perawatan wajah, lalu ada sofa yang nyaman, kasur terapi, dan pilihan produk skincare Chanel.
Chanel Prive ini sendiri baru akan dibuka untuk publik di awal tahun 2020 mendatang. Namun Anda harus melakukan reservasi terlebih dulu untuk menjadwalkan perawatan. Dan untuk pertama kalinya di Indonesia, Chanel menawarkan perawatan wajah yang diperkaya dengan seni pijat terbaik yang menggabungkan teknik Timur dan Barat.
(Foto: Courtesy of Chanel, Time International - PT Timerindo Perkasa Internasional)